SUKABUMIUPDATE.com - Ritme Sirkadian berperan dalam kualitas tidur meski bukan jam biologis tubuh.
Ritme sirkadian ini akan terganggu oleh kebiasaan begadang yang sering dilakukan.
Pasalnya, begadang semalaman bisa membuat tubuh tidak prima keesokan harinya. Badan bisa lemas, sulit konsentrasi hingga mudah tersinggung, dikutip via Tempo.co.
Akan tetapi, jika terpaksa begadang dan harus kembali berak esok hari, ada cara supaya badan tetap segar.
Baca Juga: Kualitas Tidur Terganggu? Pahami Pengaruh dan Cara Kerja Ritme Sirkadian
Mengutip laman risescience via Tempo, saat begadang, di otak akan terkumpul zat adenosine, suatu zat pemicu tidur. Adenosine ini pelan-pelan akan menghilang selama kita tidur.
Namun ketika begadang, zat adenosine tidak akan lepas dari tubuh. Alhasil adenosine masih menumpuk di otak kita. Tidak memenuhi kebutuhan tidur berarti pembersihan adenosin di otak tidak maksimal.
Jika otak mengandung banyak adenosine, di pagi harinya tubuh cenderung merasa jauh lebih grogi dari biasanya dan tubuh bisa mudah letih. Mengeluarkan zat adenosin ibarat suatu kewajiban, dan menumpuknya zat tersebut ibarat hutang. Alhasil adenosin yang tertinggal di otak saat pagi hari biasa disebut hutang tidur.
Baca Juga: Kronotipe Suka Begadang, Yuk Simak 7 Tips menjadi Morning Person!
Dampak lain yang ditimbulkan akibat begadang adalah kekacauan ritme sirkadian. Ritme sirkadian adalah suatu ritme pada otak untuk mengendalikan jam tidur, tingkat energi hingga rasa lapar.