Dibalik Aksi Nekat Perempuan di Sukabumi, Coba Tangkap Maling Hp dengan Tangan Kosong

Rabu 04 Januari 2023, 19:54 WIB
Cuplikan rekaman video, aksi nekat perempuan pemilik toko coba tangkap maling hp dengan tangan kosong (Sumber: warganet)

Cuplikan rekaman video, aksi nekat perempuan pemilik toko coba tangkap maling hp dengan tangan kosong (Sumber: warganet)

SUKABUMIUPDATE.com - Aksi maling di sebuah toko Hp yang berada di Sukaraja Kabupaten Sukabumi Jawa Barat viral setelah rekaman CCTV nya beredar. Dalam rekaman terlihat baik pelaku maupun pemilik toko sama-sama nekat.

Pelaku nekat mengambil Hp baru merk Oppo di depan penjaga dan pemilik toko. Sementara perempuan pemilik toko nekat mencoba menangkap pelaku dengan tangan kosong.

Upaya penangkapan tersebut gagal, pelaku lolos dari kejaran korban dan warga. Dibalik gang-gang sempit yang berada di Kampung Cigadog RT 02/03 Desa Langensari, Kecamatan Sukaraja.

Rahmah Alya Safitri mengungkapkan bahwa ia reflek saat melihat pelaku kabur setelah menggondol hp oppo diatas etalase. Saat itu ia memang tengah duduk didepan toko, memperhatikan pelaku yang berpura-pura akan membeli produk yang dijual.

Rahma mengaku sudah curiga dengan gerak gerik pelaku, sehingga dia memantau dengan seksama.

“emng dari awal udah curiga,soalnya nanyain barang yg jauh mulu. cumn ga nyangka bakaln secepat itu,” jelasnya kepada sukabumiupdate.com, melalui aplikasi percakapan media sosial, Rabu (4/1/2023).

Baca Juga: Warung di Sukabumi Kemalingan, Pelakunya Terekam CCTV Gondol 3 Tabung Elpiji

Dalam rekaman terlihat Rahma berusaha menghentikan pelaku dengan tangan kosong. Coba meringkus pelaku namun gagal.

Tak cukup dengan aksi tangan kosongnya, ia pun berusaha mengejar pelaku sambil berteriak.

“d kejar nympe nyebrang jalan jg ga nyadar, Alhamdulillah mobil d jalan lagi sepi,” lanjut Rahma yang sempat melempar pelaku dengan hpnya.

Baca Juga: Diteriaki Maling, Pria Diduga ODGJ Dibawa ke Polsek Sukaraja Sukabumi

“kyanya kena entah k kepala nya atw pundaknya,” beber perempuan ini lebih jauh.

Seperti diberitakan sebelumnya, aksi pencurian itu terjadi pada Selasa, 3 Januari 2023 sekira pukul 18.36 WIB.

Dalam rekaman berdurasi 34 detik, pelaku dan penjaga toko terlihat sedang berdiri. Namun tak lama, pelaku yang mengenakan masker hitam, jaket warna coklat, dan membawa tas hitam, menunjuk ke gantungan aksesoris handphone.

Baca Juga: Kantor Desa Mekarmukti Sukabumi Kemalingan, Pelaku Diduga Cungkil Jendela

Setelah penjaga toko melihat ke arah aksesoris, terduga pelaku langsung membawa kabur handphone di atas etalase, berlari keluar.

Penjaga toko, Defa (20 tahun), mengatakan dugaan pencurian ini berawal saat pria terduga pelaku datang dan menanyakan harga handphone merek Oppo. Ketika handphone itu diperlihatkan dan disimpan di atas etalase, pelaku menunjuk ke arah aksesoris headset dengan dalih akan membelinya.

"Saya ambil handphone yang ditunjuk pelaku dan saya taruh di atas lemari etalase. Terus pelaku nanya juga headset itu berapa katanya, saat mau saya ambil eh pelaku lari sambil bawa handphone Oppo," kata Defa kepada sukabumiupdate.com pada Rabu (4/1/2023).

Baca Juga: Maling Bobol SDN Cikangkung Sukabumi, Printer hingga Dispenser Raib

Defa bersama pemilik toko berteriak dan berusaha mengejar terduga pelaku, yang berhasil lolos setelah masuk ke dalam gang. "Saya teriak sambil coba kejar, dia lari menyeberang jalan masuk ke salah satu gang, saya kejar tapi tidak terkejar," kata Defa.

“Kerugian Rp 3 juta," beber Defa.

Sementara Kapolsek Sukaraja Kompol Dedi Suryadi mengatakan kejadian tersebut dalam proses penyelidikan Unit Reskrim Polsek Sukaraja. "Sudah kita monitor tadi malam, sedang dilidik oleh kanit serse," katanya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola25 April 2024, 12:15 WIB

Prediksi dan Link Live Streaming Dewa United vs Madura United di Liga 1 Pekan ke-33

Dewa United vs Madura United akan saling bentrok sore ini di Liga 1 2023/2024 pekan ke-33.
Dewa United vs Madura United akan saling bentrok sore ini di Liga 1 2023/2024 pekan ke-33. (Sumber : X/@dewaunitedfc_/@MaduraUnitedFC).
Kecantikan25 April 2024, 12:00 WIB

Tetap Lembab, 10 Tips Memiliki Kulit Glowing Meski Cuaca Panas

Jangan lupa untuk tetap konsisten dalam merawat kulit dan memberikan perhatian ekstra saat cuaca panas atau musim panas agar kulit tetap glowing.
Tetap Lembab, Ini Tips Memiliki Kulit Glowing Meski Cuaca Panas (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Life25 April 2024, 11:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disenangi Semua Kalangan

Orang yang baik biasanya terbuka untuk mendengarkan dan memahami perspektif orang lain.
Ilustrasi. Orang yang baik biasanya terbuka untuk mendengarkan dan memahami perspektif orang lain. (Sumber : Pexels/KetutSubiyanto)
Sukabumi25 April 2024, 11:25 WIB

Jemaah Haji Kota Sukabumi Tahun 2024 Ada 336 Orang, Lebih Banyak Perempuan

Kemenag berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Sukabumi terkait keberangkatan.
(Foto Ilustrasi) Tahun 2024 Kota Sukabumi mendapat penambahan kuota 80 orang sehingga jumlah calon jemaah haji yang akan diberangkatkan adalah 336 orang. | Foto: Pixabay
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sukabumi25 April 2024, 10:55 WIB

Sempat DPO, Bos Investasi Bodong Senilai Rp 5 Miliar di Sukabumi Serahkan Diri

H selaku direktur dan pemilik CV AAP merupakan oknum wartawan.
H (43 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota, Rabu, 24 April 2024. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat25 April 2024, 10:30 WIB

Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami dengan 8 Gaya Hidup Sehat

Penting untuk diingat bahwa sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum memulai atau mengubah regimen pengobatan asam urat, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan yang mendasarinya atau sedang mengonsumsi obat-obatan lain.
Ilustrasi. Untuk Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami Yuk Terapkan Cara Pola Hidup Sehat. | Foto: Freepik/@freepik
Life25 April 2024, 10:00 WIB

Bersyukur, 10 Kebiasaan Kecil yang Membuat Kamu Bisa Hidup Lebih Bahagia

Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, kamu dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan.
Ilustrasi - Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, Anda dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Sukabumi25 April 2024, 09:43 WIB

28 Tahun Otda: Kota Sukabumi Komitmen Soal Ekonomi Hijau dan Lingkungan Sehat

Otonomi daerah adalah upaya desentralisasi kekuasaan kepada pemerintah daerah.
Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada memimpin apel memperingati Hari Otda ke-28 di halaman Setda Kota Sukabumi, Kamis (25/4/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Inspirasi25 April 2024, 09:31 WIB

Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Syarat: Bisa Bahasa Inggris Dasar

Jobseeker Yuk Cek Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Salah Satu Syaratnya adalah Bisa Bahasa Inggris Dasar.
Ilustrasi. Wawancara. Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Syarat: Bisa Bahasa Inggris Dasar (Sumber : Pexels/EdmondDantes)