Sahur Dimasakin Ibu, Kisah Haru Jusuf Hamka Jalani Puasa Perdana Usai Mualaf

Rabu 29 Maret 2023, 16:15 WIB
Sahur Dimasakin Ibu, Kisah Haru Jusuf Hamka Jalani Puasa Perdana Usai Mualaf. | (Sumber : Tangkapan Layar Youtube/@CURHAT BANG Denny Sumargo.)

Sahur Dimasakin Ibu, Kisah Haru Jusuf Hamka Jalani Puasa Perdana Usai Mualaf. | (Sumber : Tangkapan Layar Youtube/@CURHAT BANG Denny Sumargo.)

SUKABUMIUPDATE.com - Seperti yang kita ketahui, Jusuf Hamka adalah seorang pengusaha di bidang konstruksi dalam pembangunan jalan tol. Dirinya disebut warganet sebagai crazy rich ternama di Indonesia.

Jusuf Hamka memiliki nama lengkap, Mohammad Jusuf Hamka. Pria keturunan keluarga Tionghoa itu lahir pada 5 Desember 1957 dan merupakan seorang mualaf yang inspiratif.

Setelah menjadi mualaf, Jusuf mempunyai kisah tentang keluarganya yang memiliki nilai toleransi tinggi. Salah satu kisahnya ia bagikan saat menjadi bintang tamu podcast Denny Sumargo.

Baca Juga: Diberi Lampu Hijau LIB, Persija Jakarta Bisa Jamu Persib Bandung di SUGBK

Jusuf menceritakan momen-momen pertama kali dirinya menjadi mualaf dan harus menjalani ibadah puasa Ramadan seorang diri.

Akun TikTok @siapasajapo berbagi kembali potongan video tersebut. Jusuf Hamka yang juga akrab disapa Babah Alun ini bercerita sang ibu lah yang memasak menu sahur saat ia pertama kali berpuasa.

"Waktu saya puasa pertama, ini saya nggak ngarang, believe it or not, saya bangga sama ibu saya," kata Jusuf Hamka kepada Denny Sumargo, dikutip via Suara.com.

Baca Juga: Pacaran Saat Puasa Ramadan Apakah Membatalkan Puasa? Simak Penjelasannya

Saat itu, Jusuf Hamka dibangunkan pukul 3 pagi oleh sang ibu. Dirinya kemudian menolak bangun karena masih mengantuk.

Sang ibu kemudian berkata ia telah memasak menu sahur. Bahkan, alat masak yang digunakan pun baru dibeli sehingga tetap halal untuk dikonsumsi oleh Jusuf Hamka yang kala itu baru menjadi mualaf.

"Ibu saya sampai begitu mendukung saya, padahal saya nggak minta. Saya langsung bangun, saya sahur," cerita Jusuf Hamka yang mengaku sangat terkejut saat itu.

Baca Juga: 7 Tips Mengkhatamkan Al-Qur’an di Bulan Ramadan, Yuk Dicoba!

Kemudian, di puasa pertama, Jusuf Hamka mengaku cukup kesulitan. Pukul 12 siang, ia sudah merasa sangat haus dan ingin membatalkan puasanya.

Ibunya kemudian menyuruh tidur di kamar yang ada AC window. Saat magrib, sang ibu membangunkan Jusuf Hamka dan mengatakan sudah memasak makanan untuk buka puasa.

Cerita tersebut lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

Baca Juga: 5 Tips Aman Berkendara Selama Bulan Suci Ramadan, Atur Kecepatan!

"Pantesan Bapak Hamka baik, orang tuanya baik sekali," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "Masya Allah, wajar anaknya begini, ternyata lahir dari ibu yang baik. Benar kata orang, anak mencerminkan ibunya," ujar warganet ini.

"Masya Allah tabarakallah alhamdulillah. Orang tua yang luar biasa," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Selasa (28/3/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi24 April 2024, 17:04 WIB

4 Pelaku Investasi Bodong Gadai Rumah di Sukabumi Jadi Tersangka, Korban Capai 186 Orang

Kasus investasi bodong gadai rumah di Sukabumi tersebut menelan korban hingga 186 orang dengan total nilai kerugian materil hingga Rp 5 Miliar lebih.
Satreskrim Polres Sukabumi Kota saat menunjukan barang bukti kasus investasi bodong gadai rumah. (Sumber : Istimewa)
Musik24 April 2024, 17:00 WIB

Viral! Ini Lirik Lagu Teteh Doel Sumbang: Lamun Lain Teteh Awewena

Inilah Lirik Lagu Teteh Doel Sumbang yang Viral "Lamun Lain Teteh Awewena, Terus terang can hayang jadi bapa".
Lirik Lagu Teteh Doel Sumbang yang Viral di TikTok: Boro-boro rumah tangga. (Sumber : Youtube/@DoelSumbang)
Nasional24 April 2024, 16:43 WIB

Perputaran Uangnya Rp327 Triliun: 3,2 Juta Rakyat Indonesia Main Judi Online

judi online slot yang paling banyak diminati oleh penjudi di Indonesia sejak 2023
3 warga Cikembar Sukabumi ditangkap polisi karena promosi judi online | Foto: Ist
Jawa Barat24 April 2024, 16:36 WIB

Membahas Keberadaan Perda Pesantren di Jawa Barat Bersama Kang Hendar

Salah satu peraturan daerah yang diterbitkan pemerintah provinsi Jawa Barat untuk mengakomodir kepentingan pesantren dan para santri.
Penyebarluasan perda pesantren di Jawa Barat bersama Kang Hendar, Senin, 22 April 2024, di MDTA Al-Istiqomah, Kp Cibolang RT 29/07 Desa Cibatu Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi. (Sumber: istimewa)
Life24 April 2024, 16:30 WIB

6 Cara Meredakan Stres Akibat Terkena Penyakit Diabetes, Yuk Terapkan!

Meredakan stres saat mengalami penyakit diabetes bisa dilakukan dengan beberap langkah yang sangat sederhana.
Ilustrasi. Cara meredakan stress saat diabetes. Sumber Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi24 April 2024, 16:13 WIB

Gerakan Sinergi Reforma Agraria, Bupati Sukabumi: Kita Jaga Masyarakat Sejahtera

Dalam rangka Gerakan Sinergi Reforma Agraria Nasional (GSRAN), Bupati Sukabumi Marwan Hamami bersama Kementerian ATR/BPN memanen pisang cavendish.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat mendampingi Dirjen Penataan Agraria Kementerian ATR/BPN Dalu Agung Darmawan yang berkunjung ke Kampung Lio, Desa Sinarjaya Warungkiara. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Bola24 April 2024, 16:00 WIB

Prediksi Liga 1 Persik Kediri vs PSS Sleman: Susunan Pemain, H2H dan Skor Akhir

Persik Kediri akan menjamu lawannya PSS Sleman malam ini di Stadion Brawijaya Kediri.
Persik Kediri akan menjamu lawannya PSS Sleman malam ini di Stadion Brawijaya Kediri. (Sumber : X/@PSSleman/@persikfckediri).
Life24 April 2024, 15:30 WIB

6 Bahaya Kebiasaan Mengeluh yang Mengancam Kesehatan, Bisa Berumur Pendek!

Kebiasaan mengeluh rupanya sangat tidak baik bagi kesehatan. Itu sebabnya setiap orang perlu menghindari kebiasaan demikian demi kesehatannya.
Ilustrasi. Bahaya kebiasaan mengeluh untuk kesehatan. Sumber Foto : Pexels/David Garrison
Nasional24 April 2024, 15:14 WIB

Dapat Nilai Baik, Pemkab Sukabumi Komitmen Tingkatkan Kualitas Penyelenggaraan SPM

Dapat nilai baik oleh Kemendagri dalam SPM Awards 2024, Sekda Ade sebut Pemkab Sukabumi berkomitmen tingkatkan kualitas penyelenggaraan SPM.
Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman (tengah) menghadiri Standar Pelayanan Minimal (SPM) Awards 2024 di Hotel Bidakara Jakarta, Rabu (24/4/2024). (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Inspirasi24 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Perawat di Rumah Sakit Swasta Sukabumi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Lowongan Kerja Perawat di Rumah Sakit Swasta Sukabumi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com)