Angka Cantik, Ini Makna 2020 Menurut Numerologi

Rabu 01 Januari 2020, 09:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Memasuki Tahun Baru 2020, kita semua tentu ingin mengawali hari dengan sebaik-baiknya dan berharap semua yang direncanakan di tahun ini bisa tercapai sesuai dengan tujuan.

Apalagi, jika dilihat dari Numerologi, tahun 2020 adalah tahun yang spesial. Dilansir dari Numerology Angel, Angka 2020 adalah kombinasi dari dua angka, yakni 2 dan 0 yang berulang.

Inilah yang membuat angka tersebut membawa energi yang kuat. Dalam numerologi, angka 2 beresonansi dengan hubungan, intuisi Anda dan tujuan hidup.

Sedangkan angka 0 dikaitkan dengan pertumbuhan, perjalanan, siklus hidup dan segala hal yang berhubungan dengan dunia spiritual.

Selain itu, 0 juga cukup berarti karena dianggap sebagai angka yang tidak terbatas. Semakin dekat Anda dengan Tuhan, semakin Anda cenderung melihat angka 0.

Ketika dua angka nol muncul pada tahun 2020, ini merupakan indikasi bahwa Anda akan memasuki babak baru dalam hidup Anda.

2020 dan Hubungannya dengan Cinta

Angka 2020 yang juga disebut sebagai angka malaikat berhubungan erat dengan cinta. Satu hal penting yang tanpanya kita tidak bisa hidup. Angka 2020 memiliki pesan khusus, baik bagi mereka yang berada dalam suatu hubungan, maupun mereka yang tidak.

Untuk orang-orang dalam hubungan, ketika angka ini mulai muncul dalam hidup Anda, itu berarti bahwa hubungan Anda dengan pasangan membutuhkan lebih banyak kepercayaan dan keyakinan.

Anda harus lebih berhati-hati, karena ini bisa berarti bahwa hubungan Anda mungkin tidak berada dalam kondisi terbaik. Yang terpenting, Anda harus belajar untuk memiliki kepercayaan pada pasangan Anda.

Selain itu, Anda juga harus belajar untuk setia. Kedua, Anda harus mengakomodasi dan merangkul sifat sejati dari pasangan Anda.

Hanya dengan begitu Anda dapat tumbuh sebagai pasangan dan memiliki kehidupan yang cerah dan memuaskan. Selain itu, para malaikat ingin Anda menjadi lebih positif, memiliki kepercayaan diri dan menikmati hidup Anda, bukannya meragukan dan mengkhawatirkan semua hal kecil.

Hidup Anda bisa berubah jauh menjadi lebih baik jika Anda bisa bersikap sopan kepada orang-orang di sekitar, terlepas dari siapa mereka. Malaikat pelindung Anda menginginkan ini dari Anda, karena cinta adalah hal terbaik dan bisa membuat Anda lebih sabar.

Dalam hal ini, cinta yang dimaksud tidak harus dari jenis hubungan romantis, tapi juga cinta antara teman, cinta antara ibu dan anak, atau cinta antara sesama. Sedangkan untuk para lajang, para malaikat ingin Anda mengarahkan perhatian Anda pada keluarga dan teman-teman untuk menjalani kehidupan yang bahagia.

Untuk menerima cinta, Anda harus memberi cinta dan merasa dicintai. Dengan kata lain, fokuslah untuk menjadi yang terbaik agar Anda bisa menemukan pasangan meski Anda tidak mengharapkannya.

Alam semesta menentukan hukum. Tidak ada sesuatu yang tidak akan kembali kepada Anda ketika Anda mengeluarkannya dengan penuh kasih. Nah, selain disebut sebagai angka malaikat, 2020 disebut juga sebagai angka perdamaian.

2020 Angka Perdamaian

Dilansir dari Numerology, angka 2020 juga sangat istimewa bagi Anda untuk mewujudkan visi dan pencapaian yang sempurna. Angka 2020 juga terkait langsung dengan kode perdamaian, membantu Anda bertanggung jawab menciptakan hasil dan keamanan nyata sepanjang tahun.

Angka tahun universal untuk 2020 adalah 4, karena 2 + 0 + 2 + 0 = 4. Angka 4 mewakili keteraturan, tanggung jawab, stabilitas, keluarga, rumah, manifestasi, konservasi, perdamaian, realitas fisik, dan solusi praktis. Ini adalah sejumlah pekerjaan yang harus Anda selesaikan di tahun ini.

Pada 2020 Anda diminta untuk sepenuhnya berinvestasi dalam menciptakan pondasi bagi keberhasilan, keamanan, dan landasan jangka panjang dengan membangun sesuatu yang bernilai dan bertahan dalam ujian waktu. Angka 4 juga menyuruh Anda untuk fokus dalam berbagai hal yang dapat mendukung Anda membangun mimpi Anda.

Jadi, pada tahun 2020, Anda akan memiliki kekuatan tambahan, disiplin, dan ketabahan untuk mengerjakan hasil ajaib untuk diri sendiri! Bukan cuma itu, 2020 akan menciptakan peluang luar biasa bagi Anda untuk melepaskan diri dari hal kurang baik dan maju terus dengan ketekunan dan keberanian.

Dengan komitmen penuh dan keterlibatan secara sadar, Anda dapat membuka pintu menuju kesuksesan besar, kebahagiaan, dan aliran finansial dalam hidup Anda pada tahun 2020. Pikirkan tahun 2020 sebagai tahun pencapaian untuk mewujudkan impian Anda.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih25 April 2024, 22:18 WIB

PKB Gagas Poros Ketiga, Siapkan Figur untuk Lawan Asjap dan Iyos di Pilkada Sukabumi

ewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Sukabumi saat ini tengah membuka penjaringan bakal calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan diusung dalam Pilkada 2024.
Logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) | Foto : Ist
Bola25 April 2024, 21:54 WIB

Kalahkan Borneo FC 2-1, Persib Segel Runner-up Regular Series Liga 1 2023/2024

Dua gol Persib Bandung atas Borneo FC disumbangkan David da Silva menit 20 dan Ciro Alves (70).
Para pemain Persib merayakan gol ke gawang Borneo FC pada pertandingan pekan ke-33 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, (Sumber : PERSIB.co.id)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 21:39 WIB

Tiga Partai Bahas Draft Koalisi, Sepakat Usung Asep Japar di Pilkada Sukabumi?

Menjelang perhelatan Pilkada Sukabumi 2024, sejumlah elit partai tengah sibuk melakukan komunikasi dengan sesama partai untuk membangun koalisi.
Pertemuan Golkar PPP dan Gerindra membahas draf koalisi | Foto : Ist
Sukabumi25 April 2024, 21:19 WIB

Pemkot Sukabumi Beri Hadiah Untuk SKPD dengan Pendaftaran Pekerja Rentan Terbanyak

SKPD yang menerima hadiah dianggap telah menunjukkan komitmen yang kuat dalam mendorong pendaftaran pekerja rentan ke dalam program jaminan sosial.
Pemberian hadiah bagi SKPD Pemkot Sukabumi dengan Pendaftaran Pekerja Rentan Terbanyak. (Sumber : Istimewa)
Bola25 April 2024, 21:00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024, Klik Disini!

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Life25 April 2024, 20:59 WIB

Dapat Tekanan dari Orang Tua Lain, Berikut 4 Penyebab Penerapan Pola Asuh Helikopter

Pola asuh helikopter berarti orang tua sepenuhnya menyetir anak mereka agar menjadi orang yang mereka inginkan karena beberapa penyebab.
Ilustrasi penyebab penerapan pola asuh helikopter. | Sumber Foto: Freepik/@freepik
DPRD Kab. Sukabumi25 April 2024, 20:29 WIB

DPRD Sukabumi Apresiasi Capaian Otonomi Daerah dan Harapan untuk Kemajuan Lebih Mandiri

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi, Usep Wawan, menyampaikan apresiasi atas capaian otonomi daerah yang mandiri
Usep Wawan, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Nasional25 April 2024, 20:03 WIB

Surya Paloh Deklarasikan NasDem Dukung Penuh Pemerintahan Prabowo-Gibran

Hal itu disampaikan Surya Paloh usai melakukan pertemuan dengan Prabowo Subianto, Kamis, 25 April 2024.
Presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto saat menerima kedatangan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh. (Sumber : IG Sufmi Dasco)
Sehat25 April 2024, 20:00 WIB

11 Kebiasaan Ini Bantu Jaga Gula Darah Anda Tetap Normal, Yuk Lakukan

Beberapa kebiasaan ini harus dimulai dari sekarang jiga ingin menjaga gula darah tetap normal.
Ilustrasi - Beberapa kebiasaan ini harus dimulai dari sekarang jiga ingin menjaga gula darah tetap normal.  (Sumber : Freepik/Lifestylememory)
Life25 April 2024, 19:46 WIB

Hindari 8 Aktivitas Berikut Agar Hubungan Orang Tua Dengan Anak Lebih Erat Harmonis

Ikuti tips berikut untuk memiliki hubungan yang lebih sehat dengan anak-anak Anda dalam jangka panjang.
Ilustrasi hubungan orang tua dengan anak | Foto : Sumber : Freepik/@tim kita