Gebyar Five Matrix, Kepala Disdikbud Kota Sukabumi Bicara Keterampilan Siswa

Sabtu 21 Januari 2023, 09:50 WIB
Kepala Disdikbud Kota Sukabumi Mohammad Hasan Asari menghadiri pembukaan Gebyar Five Matrix di SMPN 5 Kota Sukabumi pada Jumat, 20 Januari 2023. | Foto: SU/Saddam/Magang

Kepala Disdikbud Kota Sukabumi Mohammad Hasan Asari menghadiri pembukaan Gebyar Five Matrix di SMPN 5 Kota Sukabumi pada Jumat, 20 Januari 2023. | Foto: SU/Saddam/Magang

SUKABUMIUPDATE.com - Pembukaan Gebyar Five Matrix di SMPN 5 Kota Sukabumi pada Jumat, 20 Januari 2023, berlangsung meriah dan mendapat antusias tinggi dari seluruh pihak sekolah. Berbagai acara ditampilkan pada upacara pembukaan ini seperti fashion show, penampilan dari paduan suara sekolah, dan penampilan tarian daerah yang ditampilkan perwakilan siswa SMPN 5 Kota Sukabumi.

Pada pembukaan tersebut hadir Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Sukabumi Mohammad Hasan Asari dan memberikan sambutannya.

Dalam sambutannya, Hasan mengatakan Gebyar Five Matrix merupakan acara yang rileks dan santai sehingga para siswa bisa bebas dan terarah dalam menampilkan keterampilannya. Dia juga memberikan amanat bahwa dalam mewujudkan peserta didik yang berkarakter dan bisa mandiri di kemudian hari, perlu kerja sama yang melibatkan orang tua dan sekolah dengan berbagai program dan kurikulumnya.

Baca Juga: Disdikbud Kota Sukabumi Gandeng Tenaga Ahli Bangunan untuk Update Dapodik

Tidak hanya melalui upaya fisik dan pikir yang mendorong siswa mempunyai keterampilan dan kompetensi, doa guru dan orang tua sebagai pendekatan spiritual juga diperlukan.

"Saya diundang dalam rangka membuka kegiatan di SMPN 5 Kota Sukabumi yang disebut dengan project profil penguatan pelajar Pancasila, yang salah satu kegiatannya adalah gelar karya. Jadi di kurikulum merdeka itu ada salah satu program yang dinamakan project profil penguatan pelajar Pancasila yang menampilkan kemampuan anak-anak dari mulai seni, budaya, tari, sains, olahraga, dan sebagainya. Semua itu difasilitasi oleh sekolah sehingga anak-anak berkesempatan untuk menampilkan kemampuan dan kehebatannya," kata Hasan kepada sukabumiupdate.com.

Hasan berharap dengan diberikannya kenyamanan, keinginan mewujudkan anak-anak yang berkarakter akan tersampaikan dan mereka bisa merasakan kesejahteraan.

“Acara ini bisa menjadi bagian yang terus didorong secara rutin dengan meningkatkan potensi-potensi yang ada, digali terus. Seni, sains, dan akhlak harus ditanamkan setiap saat, di samping itu, sambil memberikan suasana yang nyaman sehingga hal-hal yang tidak diharapkan seperti bullying, body shaming, kata-kata kasar bisa kita hindari dengan penampilan-penampilan berbagai karya seni, hal ini juga bisa ditiru dan dilanjutkan dari waktu ke waktu," kata Hasan.

Ketua Pelaksana Gebyar Five Matrix Dadan Mulyadansyah mengatakan, sesuai dengan tema BARAYA SPANMA CEKAS NGAGAYA, acara ini menampilkan kreativitas siswa dan guru. Acara yang sudah dilaksanakan sebanyak 16 kali ini tidak hanya melibatkan pihak internal sekolah, tetapi juga melibatkan pihak luar dengan mengadakan perlombaan pramuka, futsal, volley, pencak silat, tari jaipong, dan olimpiade dengan mata pelajaran matematika, IPA, dan IPS untuk tingkatan SD sederajat. Sementara untuk tingkatan TK, diadakan lomba pramuka.

“Alasan diselenggarakannya acara ini adalah menjalin silaturahmi antar warga sekolah dan orang tua siswa. Kedua, ingin melihat bakat dan minat para siswa secara internal SMPN 5 Kota Sukabumi dan secara eksternal dengan melibatkan sekolah lain, yang terakhir, menampilkan bakat minat di acara puncak pada tanggal 30 dan 31 Januari nanti," ujar Dadan.

Baca Juga: Disdikbud Kota Sukabumi Soal Murid Bawa Latto-Latto ke Sekolah

Dadan berharap kemampuan dan kompetensi siswa dapat dibina agar mencapai visi misi SMPN 5 Kota Sukabumi sehingga tercipta anak yang CEKAS.

“Dengan GFM ini, harapannya adalah kemampuan dan kompetensi anak baik internal maupun eksternal dapat dipupuk, dan dibina seterusnya agar sesuai dengan visi misi SMPN 5 Kota Sukabumi yaitu CEKAS, Cakap, Empati, Kreatif, Agamais, dan Solidaritas. Selain berkaitan dengan visi sekolah, acara ini juga berkaitan juga dengan visi Dinas Pendidikan dan Pemerintah Kota Sukabumi," katanya.

(Advertorial)

Reporter: Saddam (Magang)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi26 April 2024, 21:49 WIB

Akibat Banjir, Toko Alat Listrik di Cidahu Sukabumi Alami Kerugian hingga Belasan Juta

Banjir yang terjadi di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 membuat beberapa pihak mengalami kerugian yang cukup besar.
Sejumlah warga dan karyawan toko memindahkan barang yang sebelumnya terendam banjir di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Life26 April 2024, 21:05 WIB

6 Mental Miskin yang Membuat Hidup Anda Melarat di Masa Depan, Yuk Hindari!

Orang yang memelihara mental miskin tentu akan berpengaruh terhadap masa depannya, melarat atau berjaya. Itulah pentingnya hal ini.
Ilustrasi. Mental miskin yang wajib dijauhi. | Sumber foto : Pexels/Mehmet Turgut Kirkgoz
Life26 April 2024, 21:00 WIB

8 Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati

Inilah Contoh Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati. Apa Kamu Salah Satunya?
Ilustrasi - Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati . (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi26 April 2024, 20:57 WIB

Jelang Kongres, PAN Kabupaten Sukabumi Pastikan Dukung Zulhas Tiga Periode

DPD PAN Kabupaten Sukabumi menyatakan sikapnya untuk mendukung kembali Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan kembali melanjutkan kepemimpinan di periode ketiga pada masa jabatan 2025-2030.
Mansurudin, Ketua DPD PAN Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update
Life26 April 2024, 20:30 WIB

Kamu Akan Tetap Miskin Jika 10 Kebiasaan Ini Masih Terus Dilakukan!

Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan.
Ilustrasi - Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan. (Sumber : Freepik)
Inspirasi26 April 2024, 20:24 WIB

5 Kebiasaan Orang China yang Membuat Hidupnya Gampang Kaya dan Jauh dari Kemiskinan

Orang China memiliki kebiasaan yang membuat hidupnya selalu kaya dan jauh dari kehidupan miskin di masa depannya, apalagi di hari tuanya.
Ilustrasi. Kebiasaan orang china yang membuatnya hidup kaya. | Sumber foto : Pexels/Pixabay
Sukabumi26 April 2024, 20:09 WIB

Kades Ungkap Penyebab Banjir hingga Rendam Jalan dan 18 Rumah Warga di Cidahu Sukabumi

Data sementara terdampak banjir yang melanda Kampung Pasirdoton Desa Pasirdoton Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 bertambah
Kondisi jalan raya Cidahu dan rumah warga yang terendam banjir. (Sumber : Istimewa)
Life26 April 2024, 20:07 WIB

6 Cara Membaca Karakter Orang Pecundang di Sekitar Kita, Kenali Ciri-cirinya

Membaca karakter orang pecundang di sekitar kita sesungguhnya cukup mudah. Tentunya dengan mengenali beberapa karakter yang melekat di dalam dirinya.
Ilustrasi. Membaca karakter orang yang pecundang. | Sumber foto : Pexels/Mike Greer
Keuangan26 April 2024, 20:00 WIB

Sumber Pendapatan Pasif, 6 Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan

Beberapa jenis investasi, seperti saham dividen, obligasi, atau properti sewa, dapat menghasilkan pendapatan pasif secara teratur. Pendapatan dari investasi ini dapat membantu meningkatkan arus kas dan memberikan stabilitas finansial tambahan.
Ilustrasi. Perhitungan Ekonomi. Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan. (Sumber : Pexels/Mikhail Nilov.)
Life26 April 2024, 19:53 WIB

Terapkan Konsekuensi, Ini 7 Cara Memperbaiki Perilaku Tidak Baik Pada Anak

Ekspektasi orang tua terhadap anaknya kadang membuat mereka tertekan. Maka dari itu, lakukan tips berikut untuk membuat anak memperbaiki perilakunya.
Ilustrasi cara memperbaiki perilaku tidak baik anak / Sumber Foto : Freepik/jcomp