8 Amalan Sunnah Hari Jumat untuk Mendulang Pahala, Rugi Jika Dilewatkan

Jumat 13 Januari 2023, 05:00 WIB
Ilustrasi mengaji, melakukan amalan di hari Jumat. | (Sumber : Freepik.com).

Ilustrasi mengaji, melakukan amalan di hari Jumat. | (Sumber : Freepik.com).

SUKABUMIUPDATE.com - Hari Jumat dikenal dengan sayyidul ayyam yaitu rajanya dari semua hari. Meskipun layaknya hari biasa pada umumnya, namun bagi umat muslim hari Jumat sangat terasa spesial dengan segala keutamaannya.

Maka dari itu, semua umat muslim pada hari Jumat disunnahkan untuk melakukan amalan-amalan yang mendatangkan pahala yang berlipat.

Amalan-amalan sunnah hari Jumat itu bila dikerjakan akan mendapat pahala dan jika tidak dilaksanakan tidak akan mendapat dosa.

Baca Juga: Sinopsis Film 'Bismillah Kunikahi Suamimu’ Akan Segera Tayang di Bioskop

Dihimpun dari Akurat.co, adapun beberapa amalan sunnah yang patut dilakukan di hari Jum’at adalah sebagai berikut.

1. membaca surah Al-Kahfi. Salah satu keutamaan di hari Jum’at adalah membaca surah Al-Kahfi, yang mana terdapat banyak sekali fadhilah-fadhilah dari membaca surah tersebut. Sebagaimana dalam sebuah riwayat yang artinya:

“Barangsiapa yang membaca surah Al-Kahfi pada malam Jum’at, maka dia akan disinari cahaya antara dia dan Ka’bah”. (HR. Ad-Darimi).

Baca Juga: 7 Alamat Proxy Whatsapp Indonesia Gratis, Pake WA Gak Perlu Terhubung Internet

2. membaca surah As-Sajadah dan surah Al-Insan. Sebagaimana dalam sebuah riwayat yang artinya:

“Rasululullah Saw., biasa membaca suatu surah pada salat Subuh hari Jum’at adalah surah As-Sajadah pada raka’at pertama dan surah Al-Insan pada raka’at kedua”. (HR. Muslim).

3. memperbanyak zikir dan doa. Sebagaimana firman Allah dalam QS. Al-Jumu’ah ayat 9 yang artinya:

Baca Juga: Pernah Lewat Sini? Jembatan Legend Penghubung Kota dan Kabupaten Sukabumi

“Wahai orang-orang yang beriman, jika kalian diseru untuk salat di hari Jum’at, maka bersegeralah mengingat Allah SWT”.

4. memperbanyak baca shalawat. Sebagaimana dalam sebuah riwayat yang artinya:

“Sesungguhnya hari yang paling utama bagi kalian adalah hari Jum’at. Maka perbanyaklah shalawat kepadaku di dalamnya, karena shalawat kalian akan disampaikan kepadaku. Kemudian para sahabat berkata: Bagaimana ditujukan kepadamu, sedangkan engkau telah menjadi tanah? Lalu nabi berkata: Sesungguhnya Allah mengharumkan bumi untuk memakan jasad para nabi”. (HR. Abu Dawud, Ibnu Majah, dan An-Nasa-i).

Baca Juga: Bakal Ada 54 Kincir Angin, Begini Kabar Proyek PLTB Ciemas Sukabumi

5. mandi atau membersihkan diri. Sebagaimana dalam sebuah riwayat yang artinya:

“Barangsiapa yang mandi pada hari Jum’at, maka ia mandi seperti mandi Janabah”. (HR. Bukhari dan Muslim).

6. menyegerakan pergi ke mesjid. Sebagaimana dalam sebuah riwayat yang artinya:

“Anas bin Malik berkata: Kami berpagi-pagi menuju salat Jum’at dan tidur siang setelah selesai salat Jum’at”. (HR. Bukhari).

Baca Juga: Putaran Kedua Terusir dari Bandung, Persib Bisa Satu Kandang Bareng Persija

7. memakai pakaian terbaik dan wewangian ketika hendak pergi salat Jum’at. Sebagaimana dalam sebuah riwayat yang artinya:

“Wajib bagi kalian untuk membeli dua buah pakaian untuk salat Jum’at, kecuali pakaian untuk bekerja”. (HR. Abu Dawud dan Ibnu Majah).

8. memotong kuku. Sebagaimana dalam sebuah riwayat yang artinya:

“Rasulullah Saw., memotong kuku dan mencukur kumis pada hari Jum’at sebelum beliau pergi salat Jum’at”. (HR. Al-Baihaqi dan At-Thabrani).

Demikianlah beberapa amalan sunnah yang patut dilakukan pada hari Jum’at sesuai dengan anjuran Rasulullah Saw. Selain itu, tentu masih banyak amalan-amalan sunnah lainnya yang dianjurkan untuk diamalkan pada hari tersebut. Semoga bermanfaat. []

Sumber: Akurat.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi25 April 2024, 21:19 WIB

Pemkot Sukabumi Beri Hadiah Untuk SKPD dengan Pendaftaran Pekerja Rentan Terbanyak

SKPD yang menerima hadiah dianggap telah menunjukkan komitmen yang kuat dalam mendorong pendaftaran pekerja rentan ke dalam program jaminan sosial.
Pemberian hadiah bagi SKPD Pemkot Sukabumi dengan Pendaftaran Pekerja Rentan Terbanyak. (Sumber : Istimewa)
Bola25 April 2024, 21:00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024, Klik Disini!

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Life25 April 2024, 20:59 WIB

Dapat Tekanan dari Orang Tua Lain, Berikut 4 Penyebab Penerapan Pola Asuh Helikopter

Pola asuh helikopter berarti orang tua sepenuhnya menyetir anak mereka agar menjadi orang yang mereka inginkan karena beberapa penyebab.
Ilustrasi penyebab penerapan pola asuh helikopter. | Sumber Foto: Freepik/@freepik
DPRD Kab. Sukabumi25 April 2024, 20:29 WIB

DPRD Sukabumi Apresiasi Capaian Otonomi Daerah dan Harapan untuk Kemajuan Lebih Mandiri

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi, Usep Wawan, menyampaikan apresiasi atas capaian otonomi daerah yang mandiri
Usep Wawan, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Nasional25 April 2024, 20:03 WIB

Surya Paloh Deklarasikan NasDem Dukung Penuh Pemerintahan Prabowo-Gibran

Hal itu disampaikan Surya Paloh usai melakukan pertemuan dengan Prabowo Subianto, Kamis, 25 April 2024.
Presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto saat menerima kedatangan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh. (Sumber : IG Sufmi Dasco)
Sehat25 April 2024, 20:00 WIB

11 Kebiasaan Ini Bantu Jaga Gula Darah Anda Tetap Normal, Yuk Lakukan

Beberapa kebiasaan ini harus dimulai dari sekarang jiga ingin menjaga gula darah tetap normal.
Ilustrasi - Beberapa kebiasaan ini harus dimulai dari sekarang jiga ingin menjaga gula darah tetap normal.  (Sumber : Freepik/Lifestylememory)
Life25 April 2024, 19:46 WIB

Hindari 8 Aktivitas Berikut Agar Hubungan Orang Tua Dengan Anak Lebih Erat Harmonis

Ikuti tips berikut untuk memiliki hubungan yang lebih sehat dengan anak-anak Anda dalam jangka panjang.
Ilustrasi hubungan orang tua dengan anak | Foto : Sumber : Freepik/@tim kita
Sukabumi25 April 2024, 19:36 WIB

Peringati Hari Bumi, Pemuda Pabuaran Sukabumi Tebar 15.000 Bibit Ikan di Sungai Cikaso

Dalam rangka memperingati Hari Bumi, sejumlah pemuda di Pabuaran Sukabumi tebar ribuan bibit ikan di Sungai Cikaso.
Sejumlah pemuda di Pabuaran Sukabumi tebar ribuan bibit ikan di Sungai Cikaso. (Sumber : Istimewa)
Life25 April 2024, 19:32 WIB

Dapat Menurunkan Rasa Percaya Diri, Ini 5 Dampak Pola Asuh Helikopter Pada Anak

Pola asuh helikopter dapat berdampak negatif pada anak, karena penerapan pola asuh ini melibatkan orang tua sepenuhnya terhadap kegiatan anak.
Ilustrasi dampak pola asuh helikopter | Foto : Freepik/@jcomp
Sukabumi Memilih25 April 2024, 19:04 WIB

Fikri Abdul Aziz Daftar ke PAN: Siap Dampingi Asjap di Pilkada Sukabumi

Daftar ke PAN, Fikri Abdul Aziz memiliki keinginan untuk mendampingi Asep Japar (Asjap) di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Fikri Abdul Aziz mendaftarkan diri ke Desk Pilkada DPD PAN Kabupaten Sukabumi, Kamis (25/04/2024). (Sumber : Istimewa)