Lewat PAUD HI, Disdikbud Cegah Stunting pada Anak Usia Dini di Kota Sukabumi

Rabu 13 September 2023, 11:47 WIB
Kepala Bidang PAUD dan Dikmas Disdikbud Kota Sukabumi Eri Wanawati saat diwawancarai di ruangannya, Rabu (13/9/2023). | Foto: SU/Asep Awaludin

Kepala Bidang PAUD dan Dikmas Disdikbud Kota Sukabumi Eri Wanawati saat diwawancarai di ruangannya, Rabu (13/9/2023). | Foto: SU/Asep Awaludin

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Sukabumi melalui Bidang PAUD dan Dikmas melakukan pencegahan stunting terhadap anak usia dini lewat program PAUD HI (Holistic Integratif).

Kepala Bidang PAUD dan Dikmas Eri Wanawati mengatakan PAUD HI merupakan program yang dicanangkan Kementerian Pendidikan dalam mencegah stunting pada anak dengan melakukan pemantauan terhadap perkembangannya.

"PAUD HI itu penanganan menyeluruh. Kalau PAUD itu lebih fokus kepada pendidikannya, sedangkan PAUD HI lebih kepada pengembangan anak usia dini holistic integratif," kata Eri kepda sukabumiupdate.com saat ditemui di kantornya pada Rabu (13/9/2023).

Eri menuturkan dalam implementasi PAUD HI, ada delapan indikator yang harus diperhatikan di antaranya kelas orang tua, pemantauan pertumbuhan anak, pemantauan perkembangan anak, berkoordinasi dengan berbagai unit terkait, menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), memberikan PMT (pemberian makanan tambahan), memantau kepemilikan identitas kependudukan /NIK pada peserta didik, dan ketersediaan fasilitas sanitasi dan air.

Baca Juga: Kota Sukabumi Raih 7 Medali di O2SN Jabar, Disdikbud Bicara Rencana Selanjutnya

"Dengan adanya indikator itu makanya kami bekerja sama dengan SKPD lain yang terkait. Kami sudah kerja sama dengan Dinkes karena harus memantau tumbuh kembang anak. Kami kerja sama dengan puskesmas. Kemudian soal NIK kami kerja sama dengan Disdukcapil. Ketahanan pangan atau Distan karena mereka ada program untuk gemar makan ikan. Kemudian terkait sanitasi kami akan bekerja sama dengan DPUTR," ujar dia.

Dalam implementasi program PAUD HI, kata Eri, pihaknya akan melakukan pemantauan secara menyeluruh terhadap tumbuh kembang anak sehingga dalam proses belajar mengajarnya anak akan mendapatkan rasa aman, nyaman, dan tenang.

"Jadi dalam PAUD HI ini betul-betul penanganan secara menyeluruh dan tidak hanya pendidikannya. Jadi PAUD HI bentuknya layanan ya si anak ketika belajar itu harus merasa nyaman, aman, tenang, kemudian dilihat juga dari kesejahteraannya," katanya. (ADV)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola27 September 2023, 22:24 WIB

Satgas Anti Mafia Bola Polri Ungkap Match Fixing Liga 2, Tetapkan 6 Tersangka

Dalam kasus suap match fixing ini ada empat wasit yang jadi tersangka. Modusnya menurut Satgas Anti Mafia Bola, tidak angkat bendera saat offside.
Wakabareskrim Polri selaku Kasatgas Anti Mafia Bola Irjen. Pol. Asep Edi Suheri pres rilis pengungkapan kasus match fixing Liga 2 tahun 2018. (Sumber : Divisi Humas Polri)
Film27 September 2023, 22:00 WIB

Drama Korea Moving Open Ending, Ada Season 2? Begini Penjelasan Kang Full

drama korea Moving sukses mengakhiri penayangannya, namun beberapa bagian di akhir episode menjadi pertanyaan penggemar dan mengira akan ada season 2
drama korea Moving sukses mengakhiri penayangannya, namun beberapa bagian di akhir episode menjadi pertanyaan penggemar dan mengira akan ada season 2 | Sumber: Instagram /@disneypluskr
Sukabumi Memilih27 September 2023, 21:55 WIB

70,5 Persen Kades Pendatang Baru, 3 Perempuan Terpilih di Pilkades Sukabumi

Tiga orang calon kepala desa perempuan dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Sukabumi berhasil lolos menjadi pemenang
Tiga orang perempuan terpilih menjadi kades di Pilkades serentak Sukabumi 2023 | Foto : Sy
Life27 September 2023, 21:30 WIB

10 Ciri-ciri Orang yang Mudah Stres, Salah Satunya Sulit Fokus

Ciri-ciri orang yang mudah stres ini dapat berbeda-beda antara satu orang dengan orang lainnya
Ilustrasi. 10 Ciri-ciri Orang yang Mudah Stres, Salah Satunya Sulit Fokus (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi27 September 2023, 21:20 WIB

Geger Pria Ditemukan Tewas di Penginapan di Ciracap Sukabumi

Warga Ciracap digegerkan dengan penemuan seorang pria tewas di salah satu penginapan di Ciracap Kabupaten Sukabumi, Rabu (27/9/2023) sekitar pukul 17.30 WIB
Seorang pria ditemukan tewas tergantung di salah satu penginapan di Ciracap Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi27 September 2023, 21:06 WIB

Daftar Lengkap Penerima Penghargaan Sukabumi Award 2023

Bupati Sukabumi Marwan Hamami menyerahkan langsung piagam maupun plakat penghargaan kepada 101 orang peraih Sukabumi Award 2023.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami, Forkopimda dan para peraih penghargaan Sukabumi Award 2023. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Nasional27 September 2023, 21:00 WIB

KPAI Beri Catatan Terkait Siswi SD yang Tewas Terjatuh dari Lantai 4 Gedung Sekolah

Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) mendukung langkah kepolisian dalam mengungkapkan kasus siswi SD yang terjatuh dari lantai 4 gedung sekolah di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
(Foto Ilustrasi) KPAI Beri Catatan Terkait Siswi SD yang Tewas Terjatuh dari Lantai 4 Gedung Sekolah.. | Foto: Istimewa
Life27 September 2023, 20:30 WIB

10 Ciri Orang yang Merasa Lelah dengan Kehidupan Karena Selalu Gagal

Jika perasaan lelah dengan kehidupan karena kegagalan terus-menerus hingga mengganggu kesejahteraan seseorang, sangat penting untuk mencari dukungan dari seorang konselor
Ilustrasi. 10 Ciri Orang yang Merasa Lelah dengan Kehidupan Karena Selalu Gagal (Sumber : Freepik)
Nasional27 September 2023, 20:15 WIB

Kondisi Korban Bullying SMP 2 Cimanggu Cilacap, Sempat Dirawat di RSUD Majenang

Korban bullying SMP 2 Cimanggu Cilacap sempat dirawat di RSUD Majenang
Korban bullying SMP 2 Cimanggu Cilacap sempat dirawat di RSUD Majenang (Sumber : Istimewa)
Film27 September 2023, 20:00 WIB

Sinopsis Drama Korea A Good Day to Be A Dog, Cha Eun Woo Jadi Pria Webtoon Lagi

Sinopsis Drama Korea A Good Day to Be A Dog, Cha Eun Woo Jadi Pria Webtoon Lagi
Sinopsis Drama Korea A Good Day to Be A Dog, Cha Eun Woo Jadi Pria Webtoon Lagi | Sumber: Instagram /@mbcdrama_now