KPK - Badan Pajak Grebek Mobil Mewah Tunggak Pajak di Penjaringan

Kamis 05 Desember 2019, 10:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Badan Pajak dan Retribusi Daerah melakukan inspeksi mendadak menyasar mobil-mobil mewah yang lalai membayar pajak. Inspeksi dilakukan di daerah Penjaringan Jakarta, pada Kamis, 5 Desember 2019.

"Kami akan melakukan door to door wajib pajak dan kita fokuskan hari ini di kecamatan Penjaringan," kata Wakil Ketua BPRD Jakarta, Yuandi Bayak Miko, di kawasan Penjaringan, Kamis, 5 Desember 2019.

Yuandi mengatakan selain mobil mewah, mereka dan KPK juga akan mendatangi sejumlah restoran yang belum membayar pajak. Badan Pajak mencatat, di wilayah Penjaringan, ada sekitar 170 mobil mewah yang belum bayar pajak. Potensi pajak mobil berbagai merek itu berjumlah Rp 5,4 miliar.

Sementara untuk obyek pajak berupa restoran, mereka mencatat ada sekitar 2.300 obyek pajak yang masih menunggak selama 4 tahun ke belakang. "Tunggakannya dengan potensi Rp 70 miliar," kata dia.

Yuandi mengatakan dalam kegiatan ini pihaknya dan KPK akan melakukan penagihan dengan cara menempeli obyek pajak dengan stiker bertuliskan Objek Pajak Ini Belum Melunasi Kewajiban Pajak Daerah. Diharapkan dengan cara itu para penunggak pajak akan segera melunasinya.

Ia mengatakan para penunggak pajak memiliki waktu sekitar 80 hari untuk membayar pajak setelah mereka mendapatkan teguran hari ini. Bila tidak, kata dia, pihaknya akan melakukan penindakan hukum.

Pantauan Tempo di lokasi, saat ini tim BPRD serta tim Koordinasi dan Supervisi Pencegahan KPK (Korsupgah) tengah melakukan sidak di kawasan apartemen Regatta, Pluit, Jakarta Utara. Di tempat parkir bawah tanah gedung itu, tim menempelkan stiker ke sejumlah mobil mewah, di antaranya Bentley dan Range Rover.

 

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Motor01 Mei 2024, 18:30 WIB

Intip Spesifikasi Honda Vario 125 Terbaru Edisi Mei 2024, Segini Harganya!

Honda Vario 125 2024 masih merupakan pilihan yang menarik bagi para pengendara motor matic di Indonesia.
Honda Vario 125 2024 masih merupakan pilihan yang menarik bagi para pengendara motor matic di Indonesia. (Sumber : astra-honda.com).
Sukabumi01 Mei 2024, 18:28 WIB

38 Tahun Iyos Somantri Mengabdikan Diri Bukan Omong Kosong

Sangat Paham Sukabumi, pengabdian Iyos Somantri selama 38 tahun dinilai bukan pengabdian tanpa prestasi dan tanpa perbuatan.
Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri. | Foto: Dokpim Kabupaten Sukabumi
Life01 Mei 2024, 18:06 WIB

Berikan Konsekuensi Langsung, Ini 5 Komponen Inti Disiplin Anak yang Sehat dan Efektif

Menerapkan disiplin pada anak memang susah susah gampang, namun sebelum itu, kita perlu mengetahui komponen inti disiplin anak yang sehat dan efektif.
Ilustrasi disiplin anak yang sehat / Sumber : pexels.com/@olia danilevich
Life01 Mei 2024, 18:00 WIB

Doa untuk Menghilangkan Rasa Malas, Amalkan Agar Badan Kembali Bersemangat!

Salah satu cara untuk menghilangkan rasa malas adalah dengan cara membaca doa.
Salah satu cara untuk menghilangkan rasa malas adalah dengan cara membaca doa. | Foto : Pixabay
Sukabumi01 Mei 2024, 17:55 WIB

Peringati May Day 2024, Buruh Sukabumi Soroti Upah Hingga Praktik Pungli

Peringati hari buruh internasional atau May Day 2024, buruh Sukabumi sentil soal praktik pungli hingga tuntut upah layak.
Buruh yang tergabung dalam FSB KIKES KSBSI saat peringati May Day 2024 di depan gedung DPRD. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi01 Mei 2024, 17:12 WIB

Respons Disperkim Sukabumi Soal Aksi Vandalisme Hiasi Fasum di Palabuhanratu

Kecam aksi Vandalisme, Disperkim Kabupaten Sukabumi minta masyarakat jaga Fasilitas Umum.
Fasilitas Umum (Fasum) Taman Bappeda di Palabuhanratu Sukabumi menjadi sasaran aksi vandalisme. (Sumber : SU/Ilyas)
Musik01 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Nobody Gets Me Sza yang Viral di Medsos

Lagu Nobody Gets Me dipopulerkan oleh Sza, penyanyi yang sebelumnya sukses dengan lagu Kill Bill.
Lirik dan Terjemahan Lagu Nobody Gets Me Sza yang Viral di Medsos. Foto: YouTube/SZA
Sukabumi01 Mei 2024, 16:54 WIB

Ada Tanda Kekerasan! Tim Forensik Ungkap Hasil Ekshumasi Jasad Bocah Kadudampit Sukabumi

Berikut hasil ekshumasi jasad bocah 7 tahun di Kadudampit Sukabumi yang tewas secara misterius setelah sebelumnya dilaporkan hilang seharian.
Forensik Biddokkes Polda Jawa Barat (Jabar) ekshumasi makam bocah di cipetir yang ditemukan tewas di kebun (Sumber : 17 Maret 2024)
Nasional01 Mei 2024, 16:44 WIB

Rayakan 7 Tahun Berdiri, AMSI Terus Perkuat Kolaborasi Menuju Media Sustainability

Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) menggelar acara peringatan hari ulang tahun ke tujuh
Hari Ulang Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) ke 7 di Hotel Aone, Jakarta, Selasa 30 April 2024 | Foto : dok. AMSI
Life01 Mei 2024, 16:32 WIB

6 Cara Mendidik Anak agar Menjadi Orang Sabar Selama Hidupnya, Ini Langkahnya

Mendidik anak menjadi orang sabar memang harus menjadi pedomana pada masa pendidikan anak. Ini penting dalam perkembangan mentalitasnya
Cara mendidik anak menjadi orang sabar | Foto : Pexels/RDNE Stock project