Wowon dan Duloh Incar Tetangga di Cianjur, Tumbal Buang Sial Usai Aksi di Bekasi

Senin 23 Januari 2023, 10:37 WIB
(Foto Ilustrasi) Wowon dan Duloh, dua pelaku pembunuhan berantai ini masih melanjutkan aksi pembunuhan di Cianjur setelah menghabisi nyawa satu keluarga di Bekasi. | Foto: Istimewa

(Foto Ilustrasi) Wowon dan Duloh, dua pelaku pembunuhan berantai ini masih melanjutkan aksi pembunuhan di Cianjur setelah menghabisi nyawa satu keluarga di Bekasi. | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Wowon dan Duloh, dua pelaku pembunuhan berantai ini disebut masih melanjutkan aksi pembunuhan di Cianjur setelah menghabisi nyawa satu keluarga di Bekasi. Calon korban yang jadi target keduanya adalah Ujang Zaenal, tetanggal Solihin alias Duloh di Cianjur. Beruntung, nyawa Ujang masih terselamatkan.

Mengutip tempo.co, Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan informasi tersebut disampaikan langsung Ujang Zaenal. "Ini salah satu wujud informasi yang diberikan ke masyarakat. Sementara itu aja baru dapat si Ujang Zaenal, gak ada yang lain," kata dia pada Minggu, 22 Januari 2023.

Ujang menyampaikan dirinya sempat keracunan akibat meminum kopi saset yang diambil istrinya di pagar depan rumah. Saat itu istrinya tidak mencurigai bungkus kopi tersebut dan membawanya ke dalam. Ujang pun menyeduh kopi itu, ketika dicicipi rasanya tidak enak seperti pada kopi umumnya. Akibatnya dia merasa pusing, sesak napas, dan sakit di beberapa bagian tubuhnya.

"Dicicipin lagi kok tetep gak enak, dibuang gak diminum lagi, gak dilanjutkanlah. Kemudian merasa seperti sesak napas, pusing, itu yang dirasakan Ujang Zaenal," ujar Trunoyudo.

Baca Juga: Pembunuhan Berantai, Wowon Dikenal Sebagai Ahli Pengobatan Alternatif

Orang yang menaruh kopi di depan rumah Ujang adalah Solihin (Duloh), tetangganya sendiri. Pelaku diduga bergerak atas perintah dari Wowon yang dikenal sebagai dukun. Mengapa Ujang yang menjadi sasaran? atau mengapa Duloh menaruh kopi di depan rumah Ujang?

Trunoyudo menjelaskan rencana membunuh target berikutnya ini dilakukan karena ingin membuang sial pada aksi pembunuhan di Bekasi yang tidak semuanya tewas. Racun yang dicampur dalam kopi milik Ujang ternyata sisa dari perbuatan di Bekasi yang juga mencampur pestisida ke dalam kopi.

Setelah meminum kopi, Ujang dilarikan ke Rumah Sakit Dr Hafiz di Cianjur. Laki-laki tersebut harus mendapatkan perawatan selama empat hari.

Diketahui, kasus ini berawal dari lima anggota keluarga di Bekasi diracun dan menyebabkan tiga orang tewas serta dua lainnya sekarat pada 12 Januari 2023. Salah satu yang sekarat ternyata Dede yang merupakan tersangka, dia melakukannya sesuai dengan skenario pembunuhan yang dijalankan.

Baca Juga: Kasus Pembunuhan Berantai: Aki Wowon Punya 6 Istri, 3 Diantaranya Dibunuh

Jumlah Korban Wowon dan Duloh 9 Orang

Sementara ini korban dari Wowon, Solihin (Duloh), dan Dede berjumlah sembilan orang. Mereka membunuh dengan modus awal menjanjikan dapat menambah harta kekayaan dengan kekuatan supranatural kepada korbannya. Wowon juga tega membunuh anggota keluarganya sendiri. Pembunuhan dilakukan untuk menutupi jejak penipuan dan pembantaian korban sebelumnya.

Trunoyudo Wisnu Andiko mengimbau kepada masyarakat agar segera melapor jika merasa ada yang janggal ketika berinteraksi dengan tiga pelaku serial killer, Wowon, Duloh, dan Dede pada beberapa waktu sebelumnya. Termasuk juga jika ada anggota keluarga yang hilang dan kemungkinan pernah berinteraksi dengan pelaku.

"Apabila ada informasi yang terkait dengan kerabatnya atau bahkan dirinya ada relasi atau koneksi dengan para pelaku dan janggal atau mencurigakan, segera melapor ke polisi," tuturnya.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat25 April 2024, 13:00 WIB

Bebas Asam Urat dengan 10 Cara Alami: Mencegahnya Tanpa Obat-obatan

Ada beberapa cara alami untuk mencegah dan mengelola asam urat yang bisa Anda lakukan.
Ilustrasi - Ada beberapa cara alami untuk mencegah dan mengelola asam urat yang bisa Anda lakukan. (Sumber : Freepik.com)
Bola25 April 2024, 12:15 WIB

Prediksi dan Link Live Streaming Dewa United vs Madura United di Liga 1 Pekan ke-33

Dewa United vs Madura United akan saling bentrok sore ini di Liga 1 2023/2024 pekan ke-33.
Dewa United vs Madura United akan saling bentrok sore ini di Liga 1 2023/2024 pekan ke-33. (Sumber : X/@dewaunitedfc_/@MaduraUnitedFC).
Kecantikan25 April 2024, 12:00 WIB

Tetap Lembab, 10 Tips Memiliki Kulit Glowing Meski Cuaca Panas

Jangan lupa untuk tetap konsisten dalam merawat kulit dan memberikan perhatian ekstra saat cuaca panas atau musim panas agar kulit tetap glowing.
Tetap Lembab, Ini Tips Memiliki Kulit Glowing Meski Cuaca Panas (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Life25 April 2024, 11:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disenangi Semua Kalangan

Orang yang baik biasanya terbuka untuk mendengarkan dan memahami perspektif orang lain.
Ilustrasi. Orang yang baik biasanya terbuka untuk mendengarkan dan memahami perspektif orang lain. (Sumber : Pexels/KetutSubiyanto)
Sukabumi25 April 2024, 11:25 WIB

Jemaah Haji Kota Sukabumi Tahun 2024 Ada 336 Orang, Lebih Banyak Perempuan

Kemenag berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Sukabumi terkait keberangkatan.
(Foto Ilustrasi) Tahun 2024 Kota Sukabumi mendapat penambahan kuota 80 orang sehingga jumlah calon jemaah haji yang akan diberangkatkan adalah 336 orang. | Foto: Pixabay
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sukabumi25 April 2024, 10:55 WIB

Sempat DPO, Bos Investasi Bodong Senilai Rp 5 Miliar di Sukabumi Serahkan Diri

H selaku direktur dan pemilik CV AAP merupakan oknum wartawan.
H (43 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota, Rabu, 24 April 2024. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat25 April 2024, 10:30 WIB

Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami dengan 8 Gaya Hidup Sehat

Penting untuk diingat bahwa sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum memulai atau mengubah regimen pengobatan asam urat, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan yang mendasarinya atau sedang mengonsumsi obat-obatan lain.
Ilustrasi. Untuk Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami Yuk Terapkan Cara Pola Hidup Sehat. | Foto: Freepik/@freepik
Life25 April 2024, 10:00 WIB

Bersyukur, 10 Kebiasaan Kecil yang Membuat Kamu Bisa Hidup Lebih Bahagia

Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, kamu dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan.
Ilustrasi - Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, Anda dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Sukabumi25 April 2024, 09:43 WIB

28 Tahun Otda: Kota Sukabumi Komitmen Soal Ekonomi Hijau dan Lingkungan Sehat

Otonomi daerah adalah upaya desentralisasi kekuasaan kepada pemerintah daerah.
Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada memimpin apel memperingati Hari Otda ke-28 di halaman Setda Kota Sukabumi, Kamis (25/4/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi