Dicari Selama 14 Hari, Jenazah Eril Ditemukan Hanya 6 Kilometer dari Tempat Tenggelam

Jumat 10 Juni 2022, 08:45 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Jenazah Eril, putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sudah ditemukan di Bendungan Engehalde hanya berjarak 6 kilometer dari tempat tenggelem dan diduga ditemukan oleh pejalan kaki. Dugaan tersebut mencuat dikarenakan jenazah Eri ditemukan pada pagi hari. 

photoBendungan Engehalde Sungai Aare Swiss lokasi penemuan jenazah Eril. - (20Minuten)</span

Melansir dari tempo.co, Krisna Diantha, seorang Warga Negara Indonesia yang telah menetap 20 tahun di Swiss menyatakan bahwa Polisi Bern tak memberikan detail cerita penemuan jenazah pemuda bernama panjang Emmeril Kahn Mumtadz tersebut. Dia menduga bukan polisi yang menemukannya.

Baca Juga :

Jenazah Eril Ditemukan, Ridwan Kamil: Allahu Akbar, Kami Tenang Sekarang

Dugaan itu mencuat karena penemuan jenazah Eril terjadi di luar jam kerja normal di sana. Dia menyatakan bahwa sangat sedikit polisi yang bekerja di luar jam kerja normal karena keterbatasan anggaran.

"Karena kalau pukul 06.50 itu sangat tidak mungkin ada polisi. Di sini jam kerja itu pukul 07.00-22.00. Kalau orang disuruh kerja antara 22.00-07.00 bayarannya sangat mahal. Bisa lebih besar 40 persen," ungkapnya.

Selain itu, dia menyatakan tak ada petugas penjaga pintu air di atas Bendungan Engehalde. Yang ada hanya jalan setapak yang biasa digunakan warga sekitar untuk melintasi Sungai Aare.

Di sana cuma ada CCTV saja, tidak ada penjaga pintu airnya. Jadi kemungkinan besar yang menemukan pertama kali pejalan kaki yang melintas di jembatan di atas bendungan," kata dia.

Apalagi, menurut dia, intensitas pencarian Eril sudah mulai dikendurkan oleh pemerintah setempat sejak empat hari dia dinyatakan hilang. 

Menurut pantauan pria yang berprofesi sebagai perawat di panti asuhan anak cacat dan demensia itu, pencarian hanya dilakukan beberapa polisi dengan menggunakan perahu.

"Waktu awal-awal memang cukup intensif karena ada kemungkinan masih hidup. Tapi setelah empat hari, saya lihat sudah tidak ada lagi petugas pemadam kebakaran, tidak ada mobil kesehatan. Hanya beberapa polisi pakai perahu saja," kata dia.

Dia juga menduga tubuh Eril sempat tersangkut di dasar sungai. Pasalnya, dengan arus yang cukup deras, tubuh pemuda yang masih menjadi mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB) itu hanya terseret sejauh sekitar 6 kilometer dalam 14 hari.

"Jadi di dasar sungai itu kan banyak akar-akar pepohonan yang ikut hanyut. Jadi kemungkinan tubuhnya tersangkut di sana," kata Krisna.

Soal posisi jenazah Eril saat ditemukan, Krisna pun tak mengetahui secara pasti. Namun dia menduga tubuh Eril tersangkut jeruji besi di salah satu pintu air di Bendungan Engehalde.

"Di sana kan ada beberapa pintu air, pintu air itu ada jeruji besinya. Kemungkinan besar tersangkut di sana," kata dia.

Soal lebar sungai di Bendungan Engehalde, dia memperkirakan sekitar 40 meter dengan kedalaman sekitar 3-4 meter. "Tapi arusnya deras," kata dia.

Krisna pun menyatakan bahwa Sungai Aare memang dikenal cukup rawan. Setiap tahunnya, menurut dia, ada sekitar lima hingga sepuluh korban hanyut di sana.

Meskipun demikian, dia menyatakan tak banyak polisi sungai yang berpatroli untuk menjaga orang yang beraktivitas di sana. 

Anggaran yang minim membuat Pemerintah Kota Bern tak menaruh banyak personil di kawasan yang kerap dijadikan sebagai obyek wisata tersebut.

"Tapi banyak tulisan peringatan bahwa orang yang berenang di sini harus mahir," kata dia.

Polisi Bern sebelumnya menyatakan bahwa jenazah Eril ditemukan pada Rabu pagi, 8 Juni 2022, pukul 06.50 waktu setempat. Berdasarkan hasil tes DNA, dipastikan jenazah tersebut adalah Emmeril Kahn Mumtadz, putra Ridwan Kamil yang dinyatakan hanyut 14 hari sebelumnya.

Baca Juga :

Jenazah Eril Diserahkan ke Keluarga, Kronologi Ditemukannya Putra Ridwan Kamil

SOURCE: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life26 April 2024, 19:11 WIB

Tarik Perhatian Mereka, Terapkan 8 Tips Berikut Untuk Mengajak Anak Bekerja Sama

Setiap orang tua pasti menginginkan anak yang baik, patuh dan mudah di ajak kerja sama. Untuk menerapkannya coba terapkan beberapa tips berikut.
Ilustrasi tips mengajak anak bekerja sama / Sumber Foto : Freepik/@freepik
Life26 April 2024, 19:00 WIB

5 Kebiasaan Malas Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya

Masalah Finansial, Awas Jangan Lakukan Kebiasaan Malas Orang Miskin yang Membuat Hidup Sulit Kaya Ini!
Ilustrasi - Masalah keuangan. Kebiasaan Malas Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya (Sumber : Pixabay.com/@30726203)
Sukabumi26 April 2024, 18:55 WIB

3 Kendaraan Terlibat Tabrakan Beruntun di Sukaraja Sukabumi, 5 Orang Luka-luka

Berikut kronologi tabrakan beruntun yang melibatkan minibus Daihatsu Sigra dan dua angkot di Sukaraja Sukabumi.
Tabrakan beruntun di Sukaraja Sukabumi ini melibatkan dua angkot dan satu minibus. (Sumber : Istimewa)
Bola26 April 2024, 18:31 WIB

Analisis Reaksi Pasca Indonesia Tekuk Korsel; Netizen Antusias dengan Capaian Timnas U-23

Tim Nasional Indonesia U-23 berhasil melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah membekuk Korea Selatan (Korsel) melalui drama adu penalti dengan skor 10-11 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Jumat (26/4)
Timnas Indonesia U-23 berhasil melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah membekuk Korea Selatan (Korsel) | Foro : Ist
Bola26 April 2024, 18:30 WIB

Link Live Streaming RANS Nusantara vs Persija Jakarta di Liga 1 Pekan ke-33

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara RANS Nusantara vs Persija Jakarta berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara RANS Nusantara vs Persija Jakarta berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Istimewa).
Musik26 April 2024, 18:02 WIB

Selain IU, Inilah Daftar Idol K-Pop yang Akan Menggelar Konser di Indonesia

Selain IU, ada beberapa idol K-pop yang akan menggelar konser di Indonesia pada tahun 2024. Tentu saja mereka akan memberikan penampilan terbaik untuk penggemarnya.
NCT Dream, aespa, TREASURE, Babymonster, adalah idol K-pop yang akan menggelar konser di Indonesia pada tahun 2024. ( Sumber Foto: instagram @/aespa_official, @/nct_dream, @/yg_treasure_official,/ @/babymonster_ygofficial )
Life26 April 2024, 18:00 WIB

Amalkan Setiap Hari Usai Sholat, 5 Doa Mohon Diberikan Keselamatan

Ketika berdoa untuk keselamatan, Anda menyerahkan segala urusan kepada Allah SWT, dan menerima apapun takdir yang diberikan.
Ilustrasi - Ketika berdoa untuk keselamatan, Anda menyerahkan segala urusan kepada Allah SWT, dan menerima apapun takdir yang diberikan. (Sumber : unplash/@Masjid MABA)
Sukabumi26 April 2024, 17:44 WIB

Emak-emak Viral Maksa Minta Sedekah Terciduk Kembali ke Sukabumi

Emak-emak viral maksa minta sedekah terciduk kembali meresahkan warga Baros Sukabumi. Polisi dan kelurahan langsung turun tangan.
Petugas kepolisian saat mengadang emak-emak viral maksa minta sedekah yang kembali berulah di Baros Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Opini26 April 2024, 17:00 WIB

Kebangkitan Timnas U-23: Inspirasi untuk Sukabumi dan Indonesia

Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Sukabumi Ayep Zaki nilai kebangkitan Timnas U-23 inspirasi untuk Sukabumi dan Indonesia.
Ayep Zaki bicara prestasi gemilang Timnas Indonesia U-23 yang lolos semifinal Piala Asia U-23 2024. (Sumber : Istimewa)
Musik26 April 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Kupu-Kupu Tiara Andini: Wahai Cinta Beri Pertanda

Inilah Full Lirik Lagu Kupu-Kupu Tiara Andini yang Viral: Wahai Cinta Beri Pertanda.
Lirik Lagu Kupu-Kupu Tiara Andini yang Viral di TikTok. Foto : YouTube/TiaraAndini