Cara Pasang STB ke TV Analog, Tabung dan Datar untuk Nonton Siaran Digital

Selasa 25 Juli 2023, 10:30 WIB
Ilustrasi. Menonton | Cara Pasang STB ke TV Analog, Tabung dan Datar untuk Nonton Siaran Digital (Sumber : pixabay.com/@Victoria_Watercolor)

Ilustrasi. Menonton | Cara Pasang STB ke TV Analog, Tabung dan Datar untuk Nonton Siaran Digital (Sumber : pixabay.com/@Victoria_Watercolor)

SUKABUMIUPDATE.com - Set Top Box (STB) kini semakin marak dicari usai tayangan TV di Sukabumi hilang. Tayangan tersebut hilang karena TV belum menggunakan STB.

STB berfungsi untuk menerima sinyal dan mengkonversinya menjadi gambar. Ini adalah alat yang wajib dimiliki ketika ingin menikmati siaran TV digital.

STB juga dikenal sebagai dekoder dan receiver, adalah alat yang berisikan perangkat dekoder untuk mengatur saluran televisi yang akan diterima, kemudian dipilih sesuai kebutuhan pengguna.

Baca Juga: Mengenal Kepribadian Ganda: Gangguan Identitas Disosiatif, Kelainan Mental?

Khusus untuk Updaters Sukabumi, redaksi juga melengkapi artikel ini dengan Daftar Rekomendasi Toko Elektronik di Sukabumi untuk beli STB. Namun sebelum itu, simak cara memasang STB ke TV Analog, TV Tabung dan TV Datar, dikutip dari situs resmi Kominfo RI:

Cara Pasang STB ke TV Analog dan TV Tabung

  • Sambungkan kabel antena ke STB
  • Sambungkan kabel Radio Corporation of America (RCA) kabel warna (merah, kuning, dan putih) ke STB
  • Pilih mode AV pada TV analog
  • Masukan kode pos sesuai alamat rumah
  • Pilih menu “Pencarian saluran” kemudian pilih “Pencarian otomatis”
  • Simpan

Cara Pasang STB ke TV Datar

  • Dapat menggunakan kabel HDMI jika tidak tersedia gunakan kabel RCA
  • Sambungkan kabel antena dan hdmi ke stb
  • Nyalakan TV dan STB
  • Gunakan mode “HDMI”, jika tidak muncul gunakan mode “HDMI 2”, jika tidak ada “HDMI 3” begitu seterusnya.

Baca Juga: 9 Manfaat Me Time untuk Kesehatan Mental, Bisa Mengurangi Stress

Seperti diketahui, Kementerian Kominfo (Kemenkominfo) telah melakukan Penerapan Analog Switch Off (ASO) secara bertahap.

ASO adalah penghentian siaran Televisi (TV) analog yang sepenuhnya dialihkan ke siaran TV digital. Di Kota Sukabumi, Siaran TV tanpa STB sudah berhenti di beberapa lokasi.

Siaran TV analog dan digital ini memiliki beberapa perbedaan. Misalnya, siaran TV digital yang sudah menggunakan sistem sinyal digital memiliki kualitas gambar lebih bersih dan suara yang lebih jernih.

Kemudian, salah satu alat penunjang siaran TV digital adalah Set Top box (STB).

Cara kerja STB TV digital, yaitu mengolah input (sinyal yang ditangkap antena UHF) siaran digital, lalu dikeluarkan dalam bentuk gambar dan suara ke TV analog/digital/tabung. Pemasangan STB pada berbagai tipe TV hampir mirip, hanya terdapat perbedaan penggunaan kabel yang digunakan.

Rekomendasi Toko Elektronik di Sukabumi

1. ACE Hardware

  • Alamat: Jl. R.A. Kosasih, Cibeureum Hilir, Kec. Cibeureum, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43165
  • Jam Operasional: Buka hari Senin sampai Minggu pukul 10.00 WIB - 21.00 WIB

2. Electronic Square

  • Alamat: Jl. Lettu Bakrie No.15, Nyomplong, Kec. Warudoyong, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43131
  • Jam Operasional: Buka hari Senin sampai Minggu pukul 09.00 WIB - 19.00 WIB.

3. Robinson Elektronik

  • Alamat: Jendral A. Yani No. 195, Gunungparang, Cikole, Gunungparang, Kec. Cikole, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43111
  • Jam Operasional: Buka hari Senin sampai Sabtu pukul 08.00 WIB - 19.00 WIB. Hari Minggu buka pukul 09.00 WIB - 17.00 WIB.

4. Planet Electronic

  • Alamat: Jl. A. Yani No.185, Gunungparang, Kec. Cikole, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43111
  • Jam Operasional: Buka hari Senin sampai Minggu pukul 08.00 WIB - 19.00 WIB.

5.Toko Sony Electronic

  • Alamat: Jl. Tipar Gede No.8/9, Tipar, Kec. Citamiang, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43141
  • Jam Operasional: Buka hari Senin sampai Jumat pukul 07.00 WIB - 17.00 WIB. Hari Sabtu dan Minggu pukul 09.00 - 17.00 WIB.

6. Varia Electronic

  • Alamat:Jl. Pelabuhan No.46, Nyomplong, Kec. Warudoyong, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43131
  • Jam Operasional: Buka hari Senin sampai Sabtu Pukul 08.30 WIB - 19.00 WIB.

7. Toko Sakura Jaya (Sakura)

  • Alamat: Jl. A. Yani No.162, Kebonjati, Kec. Cikole, Kota Sukabumi, Jawa Barat 43111
  • Jam Operasional: Buka hari Senin sampai Minggu Pukul 08.00 WIB - 19.00 WIB.

Baca Juga: 17 Quotes Bahasa Inggris Mental Health dan Artinya Lengkap

Itulah tujuh Rekomendasi toko elektronik di Sukabumi yang bisa menjadi pilihan Updaters untuk beli STB.

Sumber: Kominfo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Musik28 April 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Tak Selalu Memiliki Lyodra, OST Film Ipar Adalah Maut

Inilah Lirik Lagu Tak Selalu Memiliki yang Dinyanyikan oleh Lyodra sebagai Original Soundtrack atau OST Film Ipar Adalah Maut.
Lirik Lagu Tak Selalu Memiliki Lyodra, OST Film Ipar Adalah Maut. Foto : YouTube/LyodraOfficial
Sukabumi28 April 2024, 16:57 WIB

Warga Keluhkan Sampah Bau Busuk Dibiarkan Menumpuk di Pangsor Lio Palabuhanratu Sukabumi

Warga keluhkan tumpukan salah di pinggir Jalan Pangsor Lio Palabuhanratu Sukabumi. Baunya tak sedap hingga bahayakan pengguna jalan.
Tumpukan sampah berserakan ke pinggir jalan di Kampung Pangsor Lio, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Life28 April 2024, 16:30 WIB

Bersikap Fleksibel, 10 Cara Menjadi Orang Tua yang Lebih Baik Untuk Anak

Dari mengajukan pertanyaan hingga berlatih mendengarkan secara aktif, trik berikut akan membantu Anda menjadi orang tua yang lebih baik.
Ilustrasi. Cara menjadi orang tua yang lebih baik. Sumber : Freepik/@freepik
Sukabumi28 April 2024, 16:12 WIB

Lewat Harmoni Budaya, IPB Sukabumi Ajak Generasi Muda Lestarikan Nilai Luhur Bangsa

Harmoni Budaya 2024 diharapkan menjadi titik awal bagi semangat pelestarian budaya dan penyaluran bakat seni generasi muda Sukabumi.
Acara Harmoni Budaya 2024 diresmikan secara simbolik oleh Dr. Ir. Aceng Hidayat MT. selaku Dekan Sekolah Vokasi IPB University, dan Rita Handayani S.Ip. M.Si. perwakilan dari Disdikbud Kota Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 16:00 WIB

7 Karakter Orang Miskin yang Membuat Hidupnya Sulit Kaya

Kekakuan mental atau ketidakmampuan untuk beradaptasi dengan perubahan pasar atau teknologi bisa menjadi penghalang bagi kemajuan finansial sehingga membuat orang miskin sulit kaya.
Ilustrasi. Karakter Orang Miskin yang Membuat Hidupnya Sulit Kaya (Sumber : Pexels/JoaoJesus)
Life28 April 2024, 15:30 WIB

9 Cara Menghabiskan Waktu Berkualitas Bersama Anak Demi Keluarga Bahagia

Ingin meningkatkan hubungan Anda dengan anak sekaligus mendorong perkembangan sosial dan emosionalnya? Menghabiskan waktu bersama mereka dapat melakukan hal-hal ini dan banyak lagi.
Ilustrasi. Keluarga bahagia. Tips menghabiskan waktu berkualitas bersama anak. Sumber : Freepik/@pressfoto
Inspirasi28 April 2024, 15:00 WIB

Info Lowongan Lulusan S1, Pengalaman Kerja Minimal 1 Tahun

Berikut Informasi Lengkap Lowongan Lulusan S1 untuk Pengalaman Kerja Minimal 1 Tahun.
Ilustrasi. Info Lowongan Lulusan S1, Pengalaman Kerja Minimal 1 Tahun (Sumber : Freepik)
Life28 April 2024, 14:50 WIB

6 Tanda Kamu Golongan Orang Serakah Terhadap Harta, Ini Buktinya

Orang yang serakah terhadap harta bisa diperhatikan dari sikapnya yang cenderung berlebihan dalam mencari dan memelihara harta.
Ilustrasi. Tanda hidup serakah. | Sumber foto : Pexels/cottonbro studio
Sukabumi28 April 2024, 14:32 WIB

Data Sementara BPBD: 17 Rumah di Kabupaten Sukabumi Rusak Akibat Gempa Laut Garut

Berikut rincian wilayah yang terdampak gempa laut Garut M6,2 di Kabupaten Sukabumi.
Rumah rusak akibat gempa laut Garut di Nagrak Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 14:30 WIB

"Bagaimana Perasaanmu?", 8 Kalimat Penting untuk Membesarkan Anak Bahagia

Ungkapan-ungkapan praktis berikut adalah semua yang Anda perlukan untuk memiliki anak yang bahagia dan mandiri.
Ilustrasi. Tips membesarkan anak bahagia. Sumber : Freepik/@jcomp