4 Kiat Hindari Dampak Buruk Terbawa Arus dari Instagram

Minggu 08 April 2018, 05:52 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Hidup di jaman sekarang sulit untuk tidak menjauh dari media sosial. Namun, cobalah menggunakan media sosial dengan bijak.

Agar terhindari dari FOMO (fear of missing out) atau kebiasaan berbelanja secara impulsif, ingatlah hal-hal berikut ini saat membuka Instagram.

#Media sosial bukan kehidupan nyata
Pahami bahwa dunia yang kita lihat di medsos tidak selalu sama dengan kenyataan. “Di media sosial, biasanya orang hanya ingin menunjukkan sisi terbaik kehidupan mereka,” kata Ted Klontz, konsultan dan psikolog keuangan asal Nashville, Amerika Serikat.

Menurut Klontz, apa yang kita lihat di medsos tak ubahnya tayangan hiburan. Melihat kehidupan seseorang dari sisi yang hanya mereka ingin tunjukkan bukanlah kenyataan.

“Dan memang sangat sulit untuk menghindari perasaan (ingin mengikuti gaya hidup orang lain) itu,” kata Klontz.

#Sadari Anda adalah target iklan
Terkadang seseorang mengagumi sosok di Instagram membabi buta sehingga apa pun yang orang itu lakukan dan gunakan ditiru. Sadarlah, Instagram tak ubahnya papan reklame. Iklan produk apa pun ada di sana, melalui foto atau video endorsement. Kepandaian artis, selebgram, dan influencer meramu materi promosi tanpa terkesan berpromosi membuat pengikut sangat mudah terpengaruh untuk membeli barang apa pun yang mereka tampilkan.

“Bukanlah kebetulan ketika banyak orang di media sosial disponsori perusahaan atau produsen untuk menjual sesuatu,” kata Klontz.

Ketahuilah, terkadang selebgram dengan sadar mempromosikan barang bukan semata-mata karena sungguh menyukai barang itu melainkan karena terikat kontrak endorsement dan Anda sebagai pengikut merekalah target iklan itu.

#Ketahui skala prioritas
Boneparth mengatakan, kunci untuk tidak mudah tergoda mengikuti gaya hidup orang lain di media sosial adalah dengan mengetahui fokus dan skala prioritas kehidupan sendiri. Kebanyakan orang yang mudah terpengaruh adalah mereka yang tidak tahu tujuan dan apa yang penting dalam kehidupan mereka.

“Generasi milenial seharusnya bisa fokus ke hal-hal yang penting bagi mereka secara finansial daripada menghabiskan uang untuk kepuasan sementara,” kata Boneparth. 

#Jujur pada diri sendiri
Selain masalah finansial, inilah alasan tepat lainnya Anda tidak perlu mengikuti tren di medsos, tidak semua tren cocok dengan kepribadian. Jujurlah pada diri sendiri, apakah benda yang dibeli, kegiatan yang dilakukan, dan hal-hal lain yang Anda tiru dari medsos sudah sesuai kepribadian? Sayang uang dan waktu apabila Anda hanya ikut-ikutan orang lain.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Life28 April 2024, 23:24 WIB

7 Trik Jitu Move On dari Mantan Pacar, Ini yang Bisa Kamu Lakukan!

Putus cinta adalah salah satu momen paling sulit dalam kehidupan, terutama ketika harus melepaskan mantan pacar yang pernah kita cintai dengan sepenuh hati.
Ilustrasi putus cinta. | Sumber Foto: pixabay/oppy77
Life28 April 2024, 23:17 WIB

6 Cara Memiliki Mental Kuat agar Tahan Banting dan Tidak Direndahkan Orang Lain

Memiliki mental kuat sangat dibutuhkan dalam hidup supaya tahan banting dan tidak mudah direndahkan oleh orang lain.
Ilustrasi. Cara memiliki mental kuat. | Sumber foto : Pexels/Andrea Piacquadio
DPRD Kab. Sukabumi28 April 2024, 23:12 WIB

Soroti Isu Pungli di PT GSI Sukabumi, DPRD Kritik Program Disnakertrans Tak Efektif

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar angkat bicara terkait isu pungli di GSI Cikembar.
Warga sempat blokade jalan cikembar, sebagai bentuk protes praktik pungli tenaga kerja di PT GSI (Sumber : SU/Ibnu)
Life28 April 2024, 22:12 WIB

Ini 5 Sikap Sabar yang Membuat Anda Hidup Damai Setiap Hari

Sikap sabar akan membantu setiap orang lebih merasakan kedamaian dan ketenangan dalam hidupnya.
Ilustrasi. Sikap sabar yang membuat damai. | Sumber Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi28 April 2024, 22:07 WIB

Dihuni Nenek dan Cucu, Rutilahu di Surade Sukabumi Nyaris Roboh Akibat Gempa Garut

Rutilahu yang dihuni nenek dan cucu di Surade Sukabumi nyaris roboh akibat gempa Garut M6,2.
Kondisi rutilahu yang nyaris roboh akibat diguncang gempa laut Garut. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 21:30 WIB

Sembunyi Saat Bertemu Orang Baru, Kenali 7 Perilaku Umum Anak Usia 2 Tahun

Anak usia dua tahun menunjukkan emosinya dengan cara yang cukup aneh. Pelajari cara memecahkan kode tujuh perilaku umum balita.
Ilustrasi. Perilaku umum anak 2 tahun. Sumber : Freepik/@freepik
Bola28 April 2024, 21:22 WIB

Kapolres Sukabumi Ajak Nobar Semifinal Piala Asia U-23 Indonesia Vs Uzbekistan, Ini Lokasinya

Dukung Timnas masuk Final, Polres Sukabumi gelar nobar semifinal Piala Asia U-23 Indonesia vs Uzbekistan.
Timnas Indonesia U-23 lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024 usai kalahkan Korea Selatan. (Sumber : Dok. AFC)
Life28 April 2024, 21:00 WIB

10 Kebiasaan Positif yang Membuat Anda Dihargai Orang Lain

Ayo Lakukan Sederet Kebiasaan Positif Berikut yang Bisa Membuat Hidupmu Dihargai oleh Orang Lain.
Ilustrasi. Kebiasaan Positif yang Membuat Seseorang Dihargai oleh Orang Lain. (Sumber : Pexels/HuyPhan)
Life28 April 2024, 20:30 WIB

Tanggapi Segera, Begini 10 Cara Untuk Menghentikan Balita yang Suka Menggigit

Balita seringkali menggigit jika mereka merasa marah, tidak nyaman, hingga mengekspresikan perasaannya. Namun jangan dibiarkan dan hentikan dengan cara ini.
Ilustrasi. Tips menghentikan balita yang suka menggigit. Sumber : Freepik/@kreasi orang
Life28 April 2024, 20:04 WIB

7 Rutinitas Sederhana yang Bisa Menenangkan Hati Serta Pikiran Lebih Rileks dan Damai

Beberapa rutinitas rupanya bisa digunakan sebagai media menenangkan hati dan pikiran dari potensi kegelisahan, stres dan lain sejenisnya.
Ilustrasi. Rutinitas yang menenangkan pikiran. | Sumber foto : Pexels/Sound On