Mengarah ke Dugaan TPPO, Anggota DPR Ungkap Kendala Pemulangan Lanti TKW Sukabumi

Sukabumiupdate.com
Kamis 08 Jan 2026, 15:07 WIB
Mengarah ke Dugaan TPPO, Anggota DPR Ungkap Kendala Pemulangan Lanti TKW Sukabumi

Anggota Komisi IX DPR RI, Zainul Munasichin saat diwawancarai. KAmis (8/1/2026). (Sumber: SU/Turangga Anom)

SUKABUMIUPDATE.com - Anggota Komisi IX DPR RI, Zainul Munasichin mengatakan upaya pemulangan Lanti (46 tahun) Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Kota Sukabumi yang mengalami sakit parah di Shanghai, China terkendala dokumen keimigrasian serta kasus yang mengarah ke dugaan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).

Seperti diketahui, keberangkatan Lanti yang diketahui menggunakan visa wisata menjadikan posisinya lemah secara hukum karena tidak terdata sebagai pekerja resmi di KJRI Shanghai.

“Saya sudah terima laporan, memang saya sendiri lagi mengupayakan cuman dia tidak punya dokumen imigrasi sama sekali itu yang kami terima, dokumen imigrasi nya ini harus segera dipenuhi tetapi kita bisa bantu untuk beli tiket kepulangannya,” ujar Zainul saat ditemui sukabumiupdate.com, Kamis (8/1/2026).

Atas dasar hal tersebut, pihaknya mengaku telah berkoordinasi dengan Komisi 1 DPR RI untuk membantu proses penerbitan dokumen keimigrasian Lanti.

Baca Juga: Anggota DPR Sebut Kasus Lanti TKW Sukabumi Mengarah TPPO: Agen Minta Tebusan Itu Pidana!

“Saya lagi minta tolong ke Komisi Satu untuk bisa membantu agar dokumen imigrasinya bisa segera diselesaikan karena kan percuma juga kita berikan tiket kalau dokumen imigrasi tidak ada,” kata dia.

Selain itu, Zainul juga menyoroti adanya dugaan TPPO dalam kasus tersebut menyusul adanya informasi permintaan sejumlah uang kepada pihak keluarga sebagai tebusan dari sang agen, Dewi Tjong.

“Ya ditindak agen seperti itu adalah agen yang tidak bertanggung jawab, itu pidana, agen yang kaya gitu masuk kategori TPPO kalau dia memeras, meminta uang, yang namanya agen kalau bener justru dia memberangkatkan dan pemulangan sama dia,” ucapnya.

“Saya menduga ini TPPO, kalau ada tebusan segala macam ya saya duga ini TPPO,” pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terkini