SUKABUMIUPDATE.com - Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan korban terakhir dalam insiden dua pemancing yang terseret ombak besar di Pantai Cikeueus, Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi pada Minggu 16 November 2025. Penemuan ini mengakhiri operasi pencarian yang telah berlangsung selama empat hari.
Di hari ketiga pencarian, Selasa (18/11/2025), tim berhasil menemukan korban pertama bernama Deni Setiawan (35 tahun), warga Palabuhanratu, dalam kondisi meninggal dunia. Sehari setelahnya, Rabu (19/11/2025), korban kedua Ujang Agus (40 tahun), warga Simpenan, juga ditemukan oleh Tim SAR Gabungan bersama nelayan setempat.
Koordinator Pos SAR Sukabumi, Suryo Adianto, mengungkapkan rasa syukur atas ditemukannya kedua korban tersebut.
"Alhamdulillah hari ini, hari Rabu, Basarnas bersama nelayan, Polair, dan pihak keluarga berhasil menemukan korban atas nama Ujang Agus. Korban kami temukan di sekitar Pantai Cibakung, sekitar satu nautical mile dari garis pantai," ujar Suryo pada Rabu (19/11/2025).
Baca Juga: Khawatir Ambruk, Jembatan Penghubung Antar Kecamatan di Sukabumi Mulai Diperbaiki
Korban ditemukan sekitar pukul 10.00 WIB dalam kondisi mengambang dengan posisi telungkup. Menurut Suryo, seluruh pakaian yang dikenakan korban masih melekat sehingga memudahkan proses identifikasi oleh pihak keluarga.
"Ciri-ciri korban sama persis dengan laporan keluarga. Ia mengenakan baju hitam lengan panjang dengan gambar di bagian belakang, celana hitam, dan sepatu. Saat melihat itu, keluarga meyakini bahwa korban atas nama Ujang Agus," kata dia.
Suryo menambahkan, jarak penemuan korban diperkirakan 2–3 kilometer dari titik pertama korban dilaporkan hilang setelah terseret ombak besar saat memancing.
"Kita temukan posisi korban telungkup mengambang di perairan. Baju yang dikenakan baju warna hitam lengan panjang dengan ada gambar di belakang, mengenakan celana hitam dan sepatu," pungkasnya.




