Jemput Bola ke Kampung Adat, Disdukcapil Sukabumi Rekam e-KTP Pemula saat Seren Taun ke-446

Sukabumiupdate.com
Senin 14 Jul 2025, 14:53 WIB
Jemput Bola ke Kampung Adat, Disdukcapil Sukabumi Rekam e-KTP Pemula saat Seren Taun ke-446

UPTD Disdukcapil Wilayah IV Palabuhanratu melakukan perekaman e-KTP di Kampung adat Kasepuhan Sinarresmi, Desa Sirnaresmi, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Dalam rangka memeriahkan peringatan Seren Taun ke-446 Kasepuhan Sinarresmi, UPTD Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Wilayah IV Palabuhanratu menggelar pelayanan perekaman e-KTP bagi pemula secara langsung di Desa Sirnaresmi, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi.

Kegiatan ini merupakan bagian dari layanan jemput bola yang rutin dilakukan Disdukcapil untuk menjangkau masyarakat di wilayah terpencil di Kabupaten Sukabumi.

Kepala Tata Usaha UPTD Disdukcapil Wilayah IV Palabuhanratu Dadang Sujana mengatakan perekaman e-KTP bagi pemula bertujuan memberikan identitas resmi sebagai Warga Negara Indonesia (WNI). Menurutnya, identitas ini penting untuk berbagai keperluan administrasi, pendidikan, hingga akses layanan publik.

"Tujuan utamanya agar setiap warga, termasuk yang tinggal di kampung adat, memiliki identitas yang diakui negara. Ini bentuk kehadiran negara dalam layanan dasar," ujar dia, Senin (14/7/2025).

Baca Juga: Rakor Bersama KPK: Disdukcapil Sukabumi Dukung Aksi Digitalisasi Layanan Publik

Dadang menjelaskan pelaksanaan perekaman dilakukan dengan berkoordinasi bersama Pemerintah Desa Sirnaresmi. "Jumlah warga yang berhasil direkam, khususnya pemula, berjumlah 50 orang, wajib e-KTP karena desa ini mempunyai tujuh kedusunan," kata dia.

"Kendala yang kami hadapi di kampung adat adalah jarak antar kampung yang berjauhan dan akses jalan yang sulit. Contohnya seperti Kampung Cicimet, yang berada di perbatasan Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Lebak, jalurnya terjal dan jauh dari pusat desa," lanjut Dadang.

Dadang menegaskan program jemput bola ini bukan sekadar respons sesaat, melainkan telah menjadi bagian dari agenda layanan rutin UPTD Disdukcapil, terutama dalam momen kebudayaan, peringatan hari besar, dan kegiatan sosial lainnya.

"Sudah menjadi agenda rutin kami. Kalau diminta bantuan untuk pelaksanaan perekaman di acara besar, kami siap hadir," ujar dia. (ADV)

Berita Terkait
Berita Terkini