Komitmen Turunkan Kasus Stunting, Pemkab Sukabumi Terima Odading Award 2022

Kamis 15 Desember 2022, 11:28 WIB
Pemkab Sukabumi menerima Odading Award 2022 pada kategori Tim Percepatan Penurunan Stunting Paling Berkomitmen. Penghargaan diterima Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri. | Foto: Dokpim Kabupaten Sukabumi.

Pemkab Sukabumi menerima Odading Award 2022 pada kategori Tim Percepatan Penurunan Stunting Paling Berkomitmen. Penghargaan diterima Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri. | Foto: Dokpim Kabupaten Sukabumi.

SUKABUMIUPDATE.com - Pemkab Sukabumi menerima penghargaan Obrolan Daring Stunting (Odading) Award Tahun 2022 pada kategori Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Paling Berkomitmen.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua TP PKK Jawa Barat Atalia Praratya, kepada Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri pada gelaran Jabar Stunting Summit 2022 yang digelar Pemerintah Provinsi Jawa Barat, di Aula Barat Gedung Sate Bandung, Rabu, 14 Desember 2022.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyatakan stunting bukan hanya urusan dinas kesehatan, akan tetapi semua dinas atau OPD di Jabar ikut terlibat dengan perannya masing-masing.

Baca Juga: Ambrol Setelah Trailer Lewat, Ini Pemicu Jembatan Pamuruyan Cibadak Sukabumi Ambruk

“Walaupun isunya kesehatan, tapi ini masalah peradaban. Kalau sudah masalah peradaban, maka tanggung jawab semua yang mengaku aparat, PNS dan pimpinan di Jawa Barat,” tuturnya.

Maka dari itu melalui pemberian penghargaan ini, diharapkan bisa memberikan contoh, semangat dan dapat diikuti oleh daerah lainnya. Apalagi, menjelang indonesia emas diharapkan bisa menempati rangking empat dalam proyeksi ekonomi 2045.

Sementara itu Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyampaikan stunting sangat menentukan kebesaran suatu negara dan mempengaruhi terhadap pendapatan perkapita negara.

Baca Juga: Jembatan Pamuruyan Ambrol, Begini Kondisi Arus Lalin Jalur Sukabumi-Bogor

Dengan demikian, menurutnya untuk menghindari stunting maka diperlukan intervensi terhadap ibu sebelum hamil, baik itu remaja sebelum menikah, hingga memeriksa kesehatan kehamilan secara berkala.

Usai kegiatan Wabup bersyukur atas penghargaan yang diberikan pemerintah Provinsi Jabar karena menurutnya hal ini merupakan komitmen yang telah dibangun oleh TPPS Kabupaten Sukabumi dalam mewujudkan new zero stunting di Provinsi Jabar, khususnya di Kabupaten Sukabumi.

“Mari kita bersama sama bahu membahu melaksanakan gerakan kemanusiaan ini, untuk membantu saudara saudara kita agar dapat meningkat kualitas kehidupannya” jelasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel26 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Kencur untuk Meredakan Nyeri Sendi, Ini 8 Langkahnya!

Meskipun kencur memiliki banyak manfaat kesehatan, selalu disarankan untuk berkonsultasi dengan ahli kesehatan sebelum menggunakannya secara teratur, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu atau sedang mengonsumsi obat-obatan lain.
Ilustrasi. Air Rebusan Kencur. (Sumber : Instagram/@meygaahuang)
Bola26 April 2024, 05:12 WIB

Timnas Indonesia Lolos Semifinal Piala Asia U-23 2024 usai Menang Dramatis atas Korsel

Fenomenal! Timnas Indonesia berhasil lolos semifinal Piala Asia U-23 2024 usai taklukan Korsel lewat drama adu pinalti.
Rafael Struick (kanan) cetak dua gol untuk Timnas Indonesia U-23 di laga versus Korsel. (Sumber : IG AFC Asian Cup)
Science26 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 26 April 2024, Waspada Hujan Petir di Siang Hari

Cuaca Jawa Barat dan sekitarnya termasuk Sukabumi pada 26 April 2024, yang berpotensi hujan deras disertai petir pada siang hari.
Ilustrasi - Cuaca Jawa Barat dan sekitarnya termasuk Sukabumi pada 26 April 2024, yang berpotensi hujan deras disertai petir pada siang hari. | Foto: Freepik.com/wirestock
Life26 April 2024, 00:02 WIB

5 Manfaat Penerapan Pola Asuh Paralel Pada Anak, Salah Satunya Kurangi Masalah Emosional

Keberhasilan mengasuh anak secara paralel tergantung pada menjaga interaksi dengan mantan Anda seminimal mungkin. Karena pola asuh ini memiliki manfaat baik untuk anak.
Ilustrasi manfaat penerapan pola asuh paralel / Sumber Foto: Freepik/@tirachardz
Sukabumi25 April 2024, 23:51 WIB

Tersambar Petir, Rumah di Nagrak Sukabumi Hangus Terbakar

Berikut kronologi kebakaran rumah di Nagrak Sukabumi. Peristiwa terjadi setelah petir menyambar rumah tersebut.
Kondisi kebakaran rumah di Nagrak Sukabumi akibat tersambar petir. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi25 April 2024, 23:23 WIB

Hujan Deras, Banjir Rendam Jalan Raya dan Belasan Rumah di Cidahu Sukabumi

Dipicu hujan deras, jalan raya dan belasan rumah terendam banjir di Pasirdoton Cidahu Sukabumi.
Kondisi jalan raya Cidahu Sukabumi dan rumah warga yang terendam banjir. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 22:18 WIB

PKB Gagas Poros Ketiga, Siapkan Figur untuk Lawan Asjap dan Iyos di Pilkada Sukabumi

ewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Sukabumi saat ini tengah membuka penjaringan bakal calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan diusung dalam Pilkada 2024.
Logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) | Foto : Ist
Bola25 April 2024, 21:54 WIB

Kalahkan Borneo FC 2-1, Persib Segel Runner-up Regular Series Liga 1 2023/2024

Dua gol Persib Bandung atas Borneo FC disumbangkan David da Silva menit 20 dan Ciro Alves (70).
Para pemain Persib merayakan gol ke gawang Borneo FC pada pertandingan pekan ke-33 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, (Sumber : PERSIB.co.id)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 21:39 WIB

Tiga Partai Bahas Draft Koalisi, Sepakat Usung Asep Japar di Pilkada Sukabumi?

Menjelang perhelatan Pilkada Sukabumi 2024, sejumlah elit partai tengah sibuk melakukan komunikasi dengan sesama partai untuk membangun koalisi.
Pertemuan Golkar PPP dan Gerindra membahas draf koalisi | Foto : Ist
Sukabumi25 April 2024, 21:19 WIB

Pemkot Sukabumi Beri Hadiah Untuk SKPD dengan Pendaftaran Pekerja Rentan Terbanyak

SKPD yang menerima hadiah dianggap telah menunjukkan komitmen yang kuat dalam mendorong pendaftaran pekerja rentan ke dalam program jaminan sosial.
Pemberian hadiah bagi SKPD Pemkot Sukabumi dengan Pendaftaran Pekerja Rentan Terbanyak. (Sumber : Istimewa)