Hal yang Terjadi Jika Bumi Berhenti Berputar Menurut Ilmuwan, Pernah Membayangkannya?

Kamis 26 Januari 2023, 10:15 WIB
Hal yang Terjadi Jika Bumi Berhenti Berputar Menurut Ilmuwan, Pernah Membayangkannya? (Sumber : Shutterstock)

Hal yang Terjadi Jika Bumi Berhenti Berputar Menurut Ilmuwan, Pernah Membayangkannya? (Sumber : Shutterstock)

SUKABUMIUPDATE.com - Planet Bumi adalah salah satu planet di Tata Surya yang bergerak mengelilingi matahari dan berputar pada porosnya atau rotasi.

Rotasi Bumi menyebabkan adanya berbagai macam fenomena di dunia, diantaranya pergantian siang dan malam, perbedaan waktu di berbagai wilayah, perubahan arah angin dan arus laut, hingga gerak semu matahari.

Melansir space.com via Tempo.co, Bumi berotasi dengan kecepatan sekitar 1.770 kilometer per jamnya, satu kali rotasi Bumi setara dengan satu hari, tepatnya 23 jam 56 menit. Hal tersebut telah terjadi sejak Bumi terbentuk sejak 4,5 miliar tahun yang lalu. 

Baca Juga: Mayat Wanita Tanpa Busana di Sungai Cipelang Sukabumi, Ketua RW Sebut Ada Luka

Karena Bumi terus konsisten melakukan rotasi, benda-benda di atasnya tidak akan merasakan gerakan memutar yang sangat-sangat cepat tersebut. 

Tidak ada satu hal pun di luar angkasa yang dapat menghentikan rotasi Bumi. Satu-satunya objek langit yang bisa memperlambat rotasi Bumi adalah Bulan.

Lantas, apa jadinya jika rotasi Bumi berhenti secara tiba-tiba maupun perlahan? Walaupun terdengar tidak mungkin, para ilmuwan kerap meneliti kemungkinan terjadinya Bumi berhenti berputar pada porosnya. Keadaan Bumi dipastikan bakal menjadi kacau karena peristiwa tersebut.

Baca Juga: Heboh Botol Miras di Setda Palabuhanratu Sukabumi, Ini Respons Bupati

Jika Bumi berhenti berputar secara tiba-tiba, benda-benda yang ada di dalamnya bergerak dengan kecepatan 1.770 kilometer per jam. 

Hal ini akan menyebabkan semua benda yang tidak menempel pada tanah akan terlontar ke arah timur dengan sangat cepat sebelum akhirnya jatuh kembali karena adanya gravitasi.

Efek Bumi Berhenti Berputar

Namun, ada kemungkinan lain yang sekiranya bisa terjadi dalam proses miliaran tahun, yakni rotasi Bumi berhenti secara perlahan hingga sampai di kecepatan nol.

Benda-benda di Bumi akan menyesuaikan kecepatan rotasi sehingga tidak akan terlontar ketika Bumi berhenti berputar sepenuhnya.

Walau dampak jangka pendeknya berbeda, dua kronologi berhentinya rotasi Bumi ini memiliki dampak jangka panjang yang sama. Simak sederet hal yang akan terjadi setelah Bumi berhenti berputar.

1. Pergantian Siang dan Malam Setiap 6 Bulan

Jika Bumi berhenti berputar pada porosnya, satu sisi Bumi akan terus mengalami siang dan sisi lainnya mengalami malam selama enam bulan. Hal ini tentunya akan menyebabkan manusia akan sulit menentukan hitungan hari.

2. Perbedaan Suhu Ekstrem dan Angin Kencang

Suhu di wilayah siang akan sangat panas, sedangkan di wilayah malam sangat dingin. Saat pergantian siang dan malam setiap enam bulan, angin dari segala arah bertemu hingga bakal tercipta pusaran angin sebesar benua. 

Dampak ini juga otomatis menghentikan terjadinya musim secara keseluruhan. Musim dan cuaca ekstrem mungkin akan membuat banyak makhluk menyerah untuk hidup.

3. Medan Magnet Bumi Hilang, Radiasi Mengancam

Seiring dengan berhentinya rotasi Bumi, medan magnet Bumi juga akan menghilang. Sebagian isi dari inti Bumi merupakan besi cair. 

Gerakan rotasi Bumi mengubah besi cair tersebut menjadi medan magnet yang melindungi makhluk hidup dari radiasi matahari dan sinar kosmik. Tanpa medan magnet, radiasi itu akan sangat membahayakan seisi muka Bumi.

Sumber: Tempo.co (Nia Heppy, Syahdi Muharram) Space | NASA | Science ABC

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Nasional28 Maret 2024, 16:42 WIB

UU DKJ Disahkan: Pilgub Jakarta Dipilih Langsug, Bagaimana Wacana Sukabumi Masuk Aglomerasi?

Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia atau DPR RI resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang tentang Provinsi Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) menjadi undang-undang.
Monas, salah satu ikon DKI Jakarta | Foto : Ist
Sehat28 Maret 2024, 16:30 WIB

Mencegah Asam Lambung Naik: 7 Kebiasaan Ini Harus Anda Lakukan Jika Ingin Sembuh

Ada beberapa kebiasaan yang bisa dilakukan untuk mengobati asam lambung naik.
Ilustrasi - Ada beberapa kebiasaan yang bisa dilakukan untuk mengobati asam lambung naik. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Life28 Maret 2024, 16:12 WIB

6 Cara Melatih Diri Agar Lebih Dewasa Secara Emosional, Terapkan Kebiasaan Ini!

Untuk menjadi lebih dewasa seseorang harus melakukan kebiasaan sehari-hari yang membantu proses tersebut. Yuk simak sederet cara agar lebih dewasa secara emosional berikut ini!
Ilustrasi. Orang dewasa emosional yang sukses. Sumber foto : Pexels/Ketut Subiyanto
Life28 Maret 2024, 16:00 WIB

Sikapnya Beda Bund! Kenali 10 Ciri Anak Mengalami Anxiety Disorder

Jika Ayah Bunda menduga bahwa anak mungkin mengalami Anxiety Disorder, penting untuk berkonsultasi dengan profesional kesehatan mental untuk evaluasi dan perawatan yang tepat.
Ilustrasi. Ciri Anak Mengalami Anxiety Disorder, Sikapnya Beda. (Sumber : Freepik/@freepik)
Sukabumi28 Maret 2024, 15:55 WIB

Apresiasi Pengesahan UU Desa, Apdesi Sukabumi Siap Kawal Pembentukan Regulasi Turunannya

Ketua Dewan Pimpinan Cabang Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (DPC Apdesi) Kabupaten Sukabumi Deden Deni Wahyudin menyampaikan ucapan terima kasih kepada DPR dan Pemerintah.
Deden Deni Wahyudin, Ketua APDESI Kabupaten Sukabumi | Foto : dok.Sukabumi Update
Sehat28 Maret 2024, 15:39 WIB

Air Rebusan vs Air Galon untuk Minum Lebih Sehat Mana? Simak Penjelasannya!

Updaters harus mengetahui plus minus meminum air rebusan dan air galon agar tidak salah memilih untuk konsumsi rumah tangga.
Ilustrasi. Air minum. Perbedaan air rebusan dan air galon. Sumber foto : Pixabay/Pexels
Sehat28 Maret 2024, 15:30 WIB

5 Infused Water Untuk Mengatasi Asam Urat yang Mudah Dibuat di Rumah

Berikut ini berbagai infused water yang bisa membantu mengatasi serangan asam urat
Ilustrasi - 5 Infused Water Untuk Mengatasi Asam Urat yang Mudah Dibuat di Rumah (Sumber : Freepik/picoftasty)
Keuangan28 Maret 2024, 15:15 WIB

Ramai Pajak THR 2024, Benarkah Tunjangan Hari Raya yang Diterima Pekerja jadi Lebih Kecil?

Warganet ramai membahas pajak penghasilan (PPh) pasal 21 dengan skema terbaru khususnya yang diterapkan pada bulan diterimanya THR 2024
Ilustrasi - Ramai Pajak THR 2024, Benarkah Tunjangan Hari Raya yang Diterima Pekerja jadi Lebih Kecil? (Sumber : Freepik)
Inspirasi28 Maret 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Staff/Crew di Gerai Es Krim, Penempatan Baros Sukabumi

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Staff/Crew di Gerai Es Krim, Penempatan Baros Sukabumi. (Sumber : Freepik.com/@freepic.diller)
Sehat28 Maret 2024, 14:51 WIB

Kolang-kaling Bisa Bikin Awet Muda? Ini 7 Manfaat Caruluk untuk Kesehatan!

Kolang Kaling atau buah Atap, juga disebut Caruluk oleh orang Sunda Sukabumi. Caruluk seringkali memang dijadikan penganan manis, terutama saat bulan puasa. Padahal, Kolang Kaling penuh manfaat jika dikonsumsi sehari-hari hingga mencegah penuaan dini.
Manfaat buah Kolang Kaling untuk kesehatan tubuh. Sumber foto : YouTube / Galeri Rasa Channel