Ini TPS Terjauh dengan Medan Sulit di Pilkada Sukabumi

Sabtu 07 November 2020, 14:15 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kapolres Sukabumi AKBP M Lukman Syarif memastikan kesiapan pelaksanaan Pilkada Kabupaten Sukabumi tahun 2020 dengan melakukan pengecekkan ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) terjauh, yakni TPS 6 dan 8 yang berada di Desa Bangbayang, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi.

Selain mengunjungi TPS tersebut, Lukman Syarif juga mengunjungi Mapolsek Kalibunder, Tegalbuleud, dan Ciracap untuk menyalurkan bantuan sosial.

"Dua TPS itu berdasarkan hasil kunjungan kurang lebih 35 kilometer dari Mapolsek Tegalbuleud dengan kondisi jalan sebagian besar jalan tanah dan hanya bisa dilalui oleh kendaraan motor roda dua dan roda empat dengan spesifikasi khusus," kata Lukman Syarif. "Kalau kondisi hujan, tingkat kesulitan untuk menuju lokasi semakin bertambah," tambah Lukman Syarif melalui Paur Humas Polres Sukabumi Ipda Aah Saepul Rohman, Sabtu (7/11/2020).

BACA JUGA: DPT Pilkada Sukabumi Berjumlah 1.816.214 Pemilih, Cek Rincian Per Kecamatannya!

 

Penyerahan sembako kepada warga. Sumber foto: Humas Polres Sukabumi

Sementara untuk penyaluran bantuan sosial berupa sembako, sambung Aah, diberikan kepada warga tidak mampu dan dilakukan penyerahan secara simbolis di Mapolsek Tegalbuleud. "Pak Kapolres menyerahkan sembako kepada perwakilan masyarakat, selanjutnya sembako diantar langsung oleh anggota Polsek ke masing-masing rumah warga," jelasnya.

Aah berujar, tujuan kunjungan itu adalah untuk mengecek sejumlah persiapan, mulai dari personel, peralatan, dan logistik untuk pelaksanaan Pilkada di bulan Desember nanti. Terutama di Polsek dan TPS yang secara geografis jauh dari Mapolres Sukabumi.

"Intinya Pak Kapolres melakukan pengecekkan kesiapan distribusi logistik dan gudang penyimpanan logistik Pilkada, terutama di Polsek dan TPS terjauh yang masuk dalam katagori rawan secara geografis karena faktor infrastruktur, tranportasi, dan kondisi alam," terangnya.

"Kunjungan kerja beliau (Kapolres) dilakukan selama dua hari, yakni dari tanggal 6-7 November 2020," tandasnya.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Sukabumi Ferry Gustaman menambahkan, Daftar Pemilih Tetap (DPT) di TPS 6 tersebut berjumlah 308 pemilih dan di TPS 8 ada 216 pemilih.

"Logistik menggunakan mobil dan motor ke lokasi," singkat Ferry menambahkan.

Ingat pesan ibu:

Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Nasional28 April 2024, 01:43 WIB

Gempa Laut Garut Merusak, Sejumlah Rumah di Sukabumi Dilaporkan Ambruk

Sejumlah bangunan dilaporkan rusak, termasuk di Sukabumi.
Rumah rusak dampak gempa laut garut di Kampung Cigaru Rt 014 / 002 Desa Cidahu Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi (Sumber : Koramil surade)
Nasional28 April 2024, 01:13 WIB

Intra Slab Earthquake, Simak Rekomendasi BMKG pasca Gempa Kuat di Laut Garut

Gempa dipicu oleh aktivitas deformasi batuan dalam lempeng Indo-Australia yang tersubduksi di bawah lempeng Eurasia di selatan Jawa barat.
Parameter gempa di laut garut (Sumber: Bmkg)
Sukabumi27 April 2024, 21:59 WIB

Janda Asal Kompa, Identitas Mayat Setengah Telanjang di Sungai Cicatih Sukabumi

Menurut Yulianti, korban mengalami keterbelakangan mental.
Mayat EKS (25 tahun) di Sungai Cicatih, Kampung Jamu Diva RT 05/03 Desa Langensari, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Istimewa
Science27 April 2024, 21:20 WIB

Warga Sukabumi Ngerasa? BMKG Catat Gempa Darat M3.1 Akibat Sesar Cugenang

Gempa yang terjadi merupakan gempa bumi dangkal akibat aktivitas Sesar Cugenang.
Peta gempa bumi berkekuatan 3.1 magnitudo pada Sabtu (27/4/2024) pukul 20.22.59 WIB di wilayah Sukabumi dan Cianjur. | Foto: BMKG
Life27 April 2024, 21:00 WIB

Mau Tahu Rahasianya? 6 Langkah Menjadi Orang yang Berkelas dan Elegan

Menjadi orang berkelas di mata orang lain bukanlah tentang kemewahan atau kekayaan, tetapi lebih kepada cara Anda bersikap, berperilaku, dan membawa diri.
Ilustrasi - Menjadi orang berkelas di mata orang lain bukanlah tentang kemewahan atau kekayaan, tetapi lebih kepada cara Anda bersikap, berperilaku, dan membawa diri. (Sumber : Pexels/ Andrea Piacquadio).
Life27 April 2024, 20:42 WIB

Tanggapi dengan Serius, 7 Cara Ini Bisa Dilakukan saat Anak Tidak Mau Pergi Sekolah

Apakah anak prasekolah Anda kesulitan meninggalkan Anda? Bagaimana dengan anak Anda yang berusia 5 tahun? Apakah mereka tidak mau sekolah? Inilah yang harus dilakukan.
Ilustrasi anak ke sekolah. | Foto: Pexels.com/@RDNEStockproject
Life27 April 2024, 20:33 WIB

Dapat Memupuk Keterampilan Kognitif, Ini 6 Aktivitas yang Sangat Baik untuk Anak

Membesarkan anak yang baik hati, bersemangat, dan mandiri mungkin lebih mudah dari yang Anda kira. Berikut beberapa aktivitas yang sering diabaikan yang memupuk keterampilan kognitif, sosial, dan emosional.
Ilustrasi aktivitas anak. | Foto: Freepik/jcomp
Life27 April 2024, 20:00 WIB

7 Penyakit Hati yang Haram Dipelihara agar Selamat Dunia Akhirat, Apa Kamu Memilikinya?

Orang yang memiliki penyakit hati menandakan hatinya belum bersih dan masih kotor dengan persoalan-persoalan keduniawian yang bersifat semua semata.
Ilustrasi. Orang yang memiliki penyakit hati menandakan hatinya belum bersih dan masih kotor dengan persoalan-persoalan keduniawian yang bersifat semua semata. (Sumber : Freepik/@freepik)
Sukabumi27 April 2024, 19:52 WIB

Polres Sukabumi Kota Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Polres Sukabumi Kota mengajak kepada warga Kota Sukabumi untuk ikut nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan.
Ilustrasi - Polres Sukabumi Kota mengajak kepada warga Kota Sukabumi untuk ikut nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan. (Sumber : X/@@kabarmojokerto_).
Sukabumi27 April 2024, 19:36 WIB

Mayat Wanita Setengah Telanjang di Sungai Cicatih Sukabumi, Rambutnya Pendek

Jenazah berusia remaja ini ditemukan dalam kondisi tersangkut pada tumpukan kayu.
Mayat wanita setengah telanjang yang ditemukan di Sungai Cicatih, Kampung Jamu Diva RT 05/03 Desa Langensari, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Warganet Instagram