10 Lagu Terbaik Westlife, Bikin Nostalgia!

Selasa 07 Desember 2021, 18:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Westlife, Boyband asal Inggris yang mulai populer pada akhir tahun 90-an. Lagu-lagu yang dibawakannya mampu menghipnotis para pendengar. 

Dari sekian banyak lagu yang dibawakan Westlife, ada beberapa lagu yang akan membuat kita bernostalgia khususnya untuk anak-anak generasi 90an.

Baca Juga :

Dibawah ini, kamu merangkum sepuluh list lagu Westlife yang mampu membuat kita bernostalgia.

1. My Love

photoIlustrasi Album My Love - (Pinterest)

Lagu ‘My Love’ merupakan lagu Westlife yang sangat populer pada masanya. Remaja tahun 90-an pasti menjadikan lagu ini sebagai salah satu lagu favorit mereka.

Saat memutar intro dari lagu ini, pendengar pasti akan diajak bernostalgia dan ikut melantunkan liriknya. Tidak bisa dipungkiri, ‘My Love’ merupakan lagu terbaik dari boyband yang terkenal di tahun 90-an.

Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang merindukan kekasihnya dan berharap bisa bertemu dengan kekasih yang telah meninggalkannya.

Judul : My Love

Penulis Lirik : Jorge Elofsson, David Kreuger, Pelle Nylen dan Per Magnusson

Tanggal Rilis : 30 Oktober 2000

Album : Coast to Coast

2. Fool Again

photoIlustrasi Album Fool Again - (Pinterest)

‘Fool Again’ menjadi salah satu lagu galau yang relate dengan kehidupan percintaan remaja. 

Lagu ini bercerita tentang kebodohan seseorang yang sudah berkali-kali dibohongi oleh kekasihnya, bahkan keberadaanya hanya dimanfaatkan tapi dia tetap mencintai kekasihnya tersebut. 

Benar-benar menggambarkan bahwa cinta itu memang buta ya!

Judul : Fool Again

Penulis Lirik : Jorge Elofsson, David Kreuger dan Per Magnusson

Tanggal Rilis : 27 Maret 2000

Album : Westlife

3. Flying Without Wings

photoIlustrasi Album Flying Without Wings - (Pinterest)

‘Flying Without Wings’ memiliki makna yang sangat dalam. Lagu ini menceritakan tentang sebuah kebahagiaan yang sebenarnya bisa kita rasakan dari hal-hal kecil yang ada disekitar kita. 

Seperti berbagi dengan sesama, melihat wajah anak-anak, atau menghabiskan waktu sendirian. Kebahagiaan yang tidak kita sadari keberadaannya. 

Westlife berhasil membawakan lagu ini menjadi salah-satu lagu yang membuat kita berpikir bahwa kita harus bersyukur dengan hal-hal kecil tersebut. 

Judul : Flying Without Wings

Penulis Lirik : Steve Mac dan Wayne Hector

Tanggal Rilis : 18 Oktober 1999

Album : Westlife

4. Season In The Sun

photoIlustrasi Album Season In The Sun - (Pinterest)

Lagu yang satu ini merupakan lagu remake yang berasal dari Belgia, diciptakan oleh Jacques Brel pada tahun 1961 dengan judul ‘Le Moribond’. 

Tiga tahun kemudian lagu ini ditulis kembali menggunakan bahasa Inggris dengan judul ‘Season In The Sun’. Lagu ini menjadi populer setelah dinyanyikan oleh Terry Jacks pada tahun 1974 dan Westlife pada tahun 1999.

‘Season In The Sun’ menceritakan tentang seseorang yang sedang sekarat. Ia ingin mengucapkan terimakasih kepada orang-orang yang dicintainya yang sudah selama ini menjalani kehidupan bersamanya.

Judul : Season In The Sun

Penulis Lirik : Jacques Brel dan Rod McKuen

Tanggal Rilis : 06 Desember 1999

Album : Westlife

5. If I Let You Go

photoIlustrasi ALbum If I Let You Go - (Pinterest)

Jika sedang memendam perasaan, makan lagu ‘If I Let You Go’ cocok untuk masuk playlist kamu.

Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang memendam perasaannya, sampai akhirnya dia harus memilih antara mengungkapkan atau terus memendamnya.

Judul : If I Let You Go

Penulis Lirik : Jorge Elofsson, David Kreuger dan Per Magnusson

Tanggal Rilis : 09 Agustus 1999

Album : Westlife

6. I Lay My Love On You

photo Ilustrasi Album I Lay My Love on You - (Pinterest)</span

Salah satu lagu legendaris dari Westlife adalah lagu ‘I Lay My Love On You’. Lagu bertemakan tentang jatuh cinta ini pasti sangat dirindukan oleh generasi 90-an.

Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang sedang jatuh cinta, dia tidak menyangka jika jatuh cinta itu sangat menyenangkan. 

Dalam liriknya bahkan ditulis “I never knew that love could feel so good, like once in a lifetime. You change my world” yang artinya “Aku tidak pernah tau bahwa jatuh cinta bisa begitu menyenangkan, seperti sekali seumur hidup. Kau telah mengubah dunia ku”

Judul : I Lay My Love On You

Penulis Lirik : Jorge Elofsson

Tanggal Rilis : 03 Maret 2001

Album : Coast to Coast

7. Soledad

photoIlustrasi Album Soledad - (Pinterest)

Lagu ini bercerita tentang seseorang yang ditinggalkan oleh kekasihnya. Dia begitu sedih, karena tidak ada sosok yang bisa menggantikan kekasihnya tersebut. 

Mengutip sedikit dari liriknya “If only you could see the tears, in the world you left behind. If only you could heal my heart, just one more time” yang artinya “Jika saja kau bisa melihat derai air mata dari dunia yang kau tinggalkan. Andai saja kau bisa menyembuhkan hatiku sekali lagi.”

Di bait yang lain terdengar lirik yang begitu menyentuh “And once again I come to realise You're a loss I can't replace”  artinya “sekali lagi ku sadari bahwa kau tak tergantikan”.

Lagu ini terdengar begitu sedih saat dinyanyikan oleh Westlife, mereka berhasil membawakannya dengan sangat apik dan membuat pendengar ikut merasakan kesedihan.

Judul : Soledad

Penulis Lirik : Andreas Carlsson, KC Porter dan Rami Yacoub

Tanggal Rilis : 06 November 2000

Album : Coast to Coast

8. Swear It Again

photoIlustrasi Swear It Again - (Pinterest)

Walaupun liriknya terdengar meragukan, tapi lagu ‘Swear It Again’ memang cocok didengarkan saat kita sedang kasmaran. 

Lagu ini menceritakan tentang seorang laki-laki yang begitu mencintai kekasihnya. Dia berjanji tidak akan pernah meninggalkan dan menyakiti kekasihnya tersebut.

Judul : Swear It Again

Penulis Lirik : Steve Mac dan Wayne Hector

Tanggal Rilis : 19 April 1999

Album : Westlife

9. I Have A dream

photoIlustrasi Lagu I Have A Dream - (Pinterest)

Berbeda dari lagu-lagu Westlife yang menyungsung tema jatuh cinta dan patah hati, lagu ‘I Have A dream’ ini memiliki tema tentang mimpi.

Menceritakan tentang seseorang jika dia memiliki mimpi, maka kita harus percaya bisa menghadapi segalanya dan menjadi kuat karena mimpinya tersebut. 

Lagu ini memotivasi banyak orang karena liriknya memang menggambarkan sebuah kekuatan untuk mimpi atau cita-cita.

Mengutip sedikit liriknya “I have a dream, a fantasy, To help me through reality” yang berarti “Aku memiliki sebuah mimpi, sebuah fantasi untuk membantuku menghadapi kenyataan”.

Judul : I Have A dream

Penulis Lirik : Benny Andersson dan Bjorn Ulvaeus

Tanggal Rilis : 06 Desember 1999

Album : Westlife

10. I Wanna Grow Old With You

photoIlustrasi ALbum I Wanna Grow Old With You - (Pinterest)

Seperti judulnya ‘I Wanna Grow Old With You’, lagu ini bercerita tentang seseorang yang berharap bisa menua bersama dengan orang yang dicintainya. 

Lagu dengan lirik yang begitu manis ini, cocok untuk orang yang siap menikah dengan orang yang kalian cintai lho! 

Judul : I Wanna Grow Old With You

Penulis Lirik : Brian Mcfadden, Kian Egan dan Shane Filan

Tanggal Rilis : 12 November 2001

Album : World of Our Own

Writer: Reza Nurfadillah

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Nasional03 Mei 2024, 01:02 WIB

Jokowi Teken UU Desa Baru, Kades Dapat Uang Pensiun dan Bisa Menjabat Hingga 16 Tahun

Presiden Jokowi menandatangani pengesahan UU Desa baru, Kades dapat uang pensiun hingga jabat 2 periode.
Ilustrasi Kepala Desa atau Kades. | Foto : Sukabumi Update
Jawa Barat03 Mei 2024, 00:01 WIB

Bahas UHC, Sekda Kabupaten Sukabumi Hadiri Monev Implementasi JKN

Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman hadiri acara monev Implementasi Inpres Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program JKN di Bandung.
Sekda Kabupaten Sukabumi didampingi perangkat daerah hadiri acara monev implementasi inpres terkait JKN di Bandung. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Sukabumi02 Mei 2024, 22:39 WIB

Longsor di Parungkuda Sukabumi, Akses Jalan Desa Langensari Tertutup Dapuran Bambu

Akses jalan Desa Langensari Parungkuda Sukabumi tertutup longsor dapuran bambu.
P2BK bersama sejumlah relawan tengah melakukan penanganan longsor dapuran bambu yang menutup badan jalan di Kampung Sindangsari RT 1/2, Desa Langensari, Parungkuda Sukabumi, Kamis (2/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Opini02 Mei 2024, 22:12 WIB

Mengarahkan Kompas Pendidikan: Sebuah Renungan di Hari Pendidikan Nasional

Sistem pendidikan harus menyediakan ruang yang cukup untuk pembelajaran empati, kejujuran, dan keberanian moral.
Ilustrasi. Seputar Hardiknas 2024 | Foto: Pixabay/sasint
Keuangan02 Mei 2024, 21:56 WIB

Masih Dibuka, Pendaftar Tahara di BPR Cicurug Sukabumi Diprediksi Terus Meningkat

Pendaftaran calon nasabah Tabungan Hari Raya (Tahara) Perumda BPR Sukabumi cabang Cicurug masih dibuka hingga 8 Mei 2024.
Kepala Pemasaran BPR Sukabumi Cabang Cicurug, Jujun Junaedi. (Sumber : SU/Ibnu)
Opini02 Mei 2024, 21:33 WIB

Menjadi Pembaca Kritis: Memilah Informasi di Era Media Baru

Pembaca kritis tidak hanya menerima informasi mentah-mentah, tertapi mampu memahami konteks informasi, menganalisis isi dan sumbernya, serta mengevaluasi kebenarannya.
Ilustrasi memilah informasi di zaman hadirnya media baru. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi02 Mei 2024, 21:17 WIB

Pengantar ke Neraka! Bank Emok-Rentenir Dilarang Keras Masuk Kutamara Sukabumi

Spanduk tolak rentenir dan bank emok terbentang di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. Praktik riba disebut sudah rusak rumah tangga dan pengantar ke neraka.
Spanduk penolakan hadirnya praktik riba akibat rentenir hingga bank emok yang dipasang ormas Gempa di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Bola02 Mei 2024, 21:00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Irak di Perebutan Tempat ke-3 Piala Asia U-23 2024

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Sehat02 Mei 2024, 20:30 WIB

Sulit Tidur dan Sangat Mengganggu! 4 Cara Mengobati Sakit Asam Urat di Malam Hari

Ada beberapa cara mengobati sakit asam urat di malam hari.
Ilustrasi - Ada beberapa cara mengobati sakit asam urat di malam hari. (Sumber : Freepik.com/DC Studio).
Life02 Mei 2024, 20:15 WIB

6 Minuman yang Bisa Menenangkan Pikiran saat Stres, Cemas dan Galau, Yuk Dicoba!

Sejumlah minuman bermanfaat untuk membantu menenangkan pikiran di saat sedang mengalami stres, cemas dan galau. Patut menjadi rekomendasi sebagai menu harian.
Ilustrasi minuman yang menenangkan pikiran. | Sumber foto : Pexels/Anna Tarazevich