Doa Akhir Ramadan untuk Meraih Kemenangan Idul Fitri 1445 H

Selasa 09 April 2024, 18:00 WIB
Ilustrasi. Doa akhir Ramadan merupakan waktu yang sangat berharga bagi umat Muslim untuk menyambut dengan baik kedatangan hari raya Idul Fitri. Sumber Foto : Pexels/Alena Darmel

Ilustrasi. Doa akhir Ramadan merupakan waktu yang sangat berharga bagi umat Muslim untuk menyambut dengan baik kedatangan hari raya Idul Fitri. Sumber Foto : Pexels/Alena Darmel

SUKABUMIUPDATE.com - Memasuki penghujung bulan Ramadan merupakan momen yang sangat penting bagi umat Muslim. Ini adalah waktu di mana umat Muslim semakin mendekati meraih kemenangan setelah sebulan penuh melaksanakan puasa.

Penghujung bulan Ramadan juga menjadi momen refleksi bagi umat Muslim untuk mengevaluasi ibadah dan amal kebaikan yang telah dilakukan selama bulan suci ini, serta memperbaiki diri untuk menjadi pribadi yang lebih baik di masa mendatang. 

Selain tentunya membayar zakat fitrah, umat Muslim juga dianjurkan untuk membaca doa akhir bulan Ramadan. Doa ini bertujuan agar puasa yang dilakukan dapat diterima, diridhoi serta mendapat keberkahan dari Allah SWT.

Doa Akhir Ramadan

أَللَّهُمَّ لاَ تَجْعَلْهُ آخِرَ الْعَهْدِ مِنْ صِيَامِنَا إِيَّاهُ، فَإِنْ جَعَلْتَهُ فَاجْعَلْنِيْ مَرْحُوْمًا وَ لاَ تَجْعَلْنِيْ مَحْرُوْمًا

Allahumma laa taj'alhu aakhiral 'ahdi min shiyaamina iyyaah, fain ja'altahu faj'alnii marhuuman wa laa taj'alnii mahruuman.

Artinya: "Ya Allah, janganlah Engkau jadikan puasa ini sebagai yang terakhir dalam hidupku. Seandainya Engkau berketetapan sebaliknya, maka jadikanlah puasaku ini sebagai puasa yang dirahmati bukan yang hampa semata."

Doa akhir Ramadan ini sesuai dengan hadist dari Jabir bin Abdillah dari Muhammad al Mustafa, yang berbunyi,

"Siapa yang membaca doa ini pada hari terakhir Ramadhan, ia akan mendapatkan salah satu dari dua kebaikan di antaranya menjumpai Ramadhan mendatang atau pengampunan dan rahmat Allah.”

Berpisah dengan Bulan Ramadan

Mengutip NU Online, di penghujung bulan Ramadan ada beberapa hal yang dapat dilakukan, berikut diantaranya:

  • Dzikir dan doa: Melakukan dzikir dan doa untuk memohon ampunan, rahmat, dan berkah dari Allah swt. Serta memohon agar diberikan kesempatan untuk bertemu kembali dengan bulan Ramadhan yang akan datang.
  • Menjaga amal saleh: Melanjutkan amal ibadah yang telah dilakukan selama Ramadhan, seperti shalat, puasa sunnah, sedekah, dan membaca Al-Quran.
  • Penyesalan dan niat baik memperbaiki amal: Mengekspresikan penyesalan atas kesalahan dan kekurangan selama Ramadhan serta bertekad untuk terus memperbaiki diri dan meningkatkan ibadah di masa mendatang.
  • Berbagi dengan sesama kita: Melakukan amal kebaikan dan berbagi dengan sesama, terutama kepada yang membutuhkan, sebagai bentuk syukur atas nikmat Ramadhan.
  • Mengambil hikmah Mengambil hikmah dan pelajaran yang didapat selama Ramadhan untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, seperti meningkatkan ketakwaan dan ketaatan kepada Allah swt.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi03 Mei 2024, 21:46 WIB

5 Perangkat Daerah Kabupaten Sukabumi Akan Dinilai Ombudsman, Ini Arahan Sekda

5 perangkat daerah Kabupaten Sukabumi yang akan dinilai Ombudsman yaitu DPMPTSP, Dinsos, Dinkes, Disdik dan Disdukcapil.
Sekda kabupaten Sukabumi Ade Suryaman, memimpin rapat pembahasan persiapan penilaian pelayanan publik oleh Ombudsman. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Life03 Mei 2024, 21:00 WIB

12 Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar

Berikut Beberapa Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. Meskipun Hati Sangat Kesal pada Mereka, Coba untuk Tetap Empati Ya!
Ilustrasi. Pasangan bertengkar. Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. (Sumber : Freepik.com)
Sehat03 Mei 2024, 20:30 WIB

7 Daun yang Berkhasiat Membantu Menurunkan Kadar Gula Darah dalam Tubuh

Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi daun kelor. Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : Instagram/@dina_dara_chadank)
Sukabumi03 Mei 2024, 20:08 WIB

Kronologi Pasutri Tewas Tertabrak KA Siliwangi di Sukabumi, Korban Sudah Diteriaki

Warga ceritakan detik-detik suami istri tewas tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi.
Tempat Kejadian Perkara Pasutri tertabrak kereta api di Kampung Babakansirna, Rt 03/04, Desa/Kecamatan Kebonpedes, Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Keuangan03 Mei 2024, 20:00 WIB

10 Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!

Waspada Terhadap Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!
Finansial Terbatas. Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidup Miskin | Foto : Karolina Grabowska/Pexels
Gadget03 Mei 2024, 19:30 WIB

Begini Langkahnya, 7 Tips Mengatasi Memori Internal yang Penuh di HP Android

Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.
Ilustrasi. Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.(Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 19:11 WIB

Pelajar Sukabumi Darurat Kekerasan Seksual, DPRD: Penguatan Ilmu Agama, Sekolah dan Rumah

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Budi Azhar merespon dua kasus kekerasan seksual yang melibatkan pelajar.
Budi Azhar Mutawalli, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto: Aji
Sukabumi Memilih03 Mei 2024, 19:10 WIB

50 Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Hasil Pemilu 2024 Ditetapkan, Berikut Daftar Namanya

Sah! Berikut daftar nama Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024.
KPU gelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi parpol dan penetapan calon angggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024, Kamis 2 Mei 2024. (Sumber : Istimewa)
Life03 Mei 2024, 19:00 WIB

Biasa Menjadi Luar Biasa: 10 Kebiasaan Kecil yang Membuatmu Dihormati dan Disegani

Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha.
Ilustrasi -Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha. (Sumber : pexels.com/Alexander Suhorucov)
Nasional03 Mei 2024, 18:35 WIB

57 Pemimpin Redaksi Deklarasi ICEC di Hari Pers Internasional, Cek Visi dan Misinya!

ICEC sendiri bertujuan untuk bertukar ide dan keahlian dalam mengelola dan memimpin media. Selain itu, untuk membangun redaksi yang berpihak pada kepentingan publik.
Perwakilan dari 57 Pemimpin Redaksi meneken deklarasi Perhimpunan Pemimpin Redaksi Indonesia (Indonesia Chief Editors Club/ICEC). (Sumber: istimewa)