Banyak Harta Tapi Kenapa Selalu Merasa Kekurangan? Ini Kata Ustadz Adi Hidayat

Selasa 27 Juni 2023, 18:45 WIB
Ilustrasi. Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan alasan kenapa seseorang selalu merasa kekurangan meski telah memiliki banyak harta | Foto: Istimewa

Ilustrasi. Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan alasan kenapa seseorang selalu merasa kekurangan meski telah memiliki banyak harta | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Banyak orang yang berharap memiliki harta melimpah dengan tujuan salah satunya agar tidak merasa kekurangan dalam menjalani kehidupan.

Namun, harta yang banyak bukanlah jaminan merasa cukup, karena masih banyak orang yang telah memiliki harta banyak namun tetap merasa kurang dan ingin lebih.

Mengenai fenomena tersebut, Ustadz Adi Hidayat dalam sebuah kajiannya yang diunggah akun Instagram @ruanghijrahofficial mengungkapkan alasan kenapa ada seseorang tetap merasa kurang meskipun telah memiliki harta banyak.

“Sifat Allah SWT itu nggak akan mengurangi rezeki, sifat Allah SWT itu mencukupkan rezeki, yang menjadikan kurang itu antum yang tidak pernah merasa cukup dengan rezeki yang Allah SWT berikan,” kata Ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: Heboh Kasus Selingkuh, Apa Saja Tanda Pernikahan Tidak Berkah? Ini Kata Buya Yahya

Ustadz yang kerap disapa UAH ini juga menjelaskan alasan kenapa seseorang tidak pernah merasa cukup dengan rezeki yang diterimanya.

“Kenapa tidak merasa cukup, karena kurang dekat dengan Allah SWT, banyak maksiatnya, banyak dunianya, itu yang menjadikan tidak pernah cukup,” kata UAH.

UAH menegaskan jika seorang hamba mampu mendekatkan diri kepada tuhannya dan merasa cukup maka akan dibantu oleh Allah SWT sehingga nyaman dalam menjalani hidupnya.

“Kalau mau bagus jadikan dunia untuk kepentingan akhirat, insyaallah Allah akan berkahi kehidupan kita,” kata UAH.

Baca Juga: Apakah Melaksanakan Sholat Hajat Harus Tidur Dulu? Ini Kata Ustadz Abdul Somad

Ustadz Adi Hidayat juga mengingatkan saat seorang hamba mengejar sholat (meluangkan waktu untuk beribadah), hal itu tidak akan mengurangi rezeki yang didapat hamba tersebut.

Pasalnya rezeki manusia sejatinya sudah diatur, jadi tugas seorang hamba yaitu harus terus mendekatkan diri pada Allah SWT agar tidak pernah merasa kekurangan dalam menjalani hidup.

“Wa annahu huwa aghnaa wa aqnaa, Allah akan menjadikan antum kaya atau cukup,” kata Ustadz Adi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel16 Mei 2024, 06:00 WIB

7 Langkah Simpel, Cara Membuat Air Rebusan Daun Mint untuk Menurunkan Kolesterol LDL

Tak Hanya Menurunkan Kolesterol LDL, Minyak atsiri mentol dalam daun mint memiliki efek pendingin dan melegakan. Konsumsi air daun mint atau mengompres area yang sakit dengan air daun mint dapat membantu mengurangi ketegangan otot dan nyeri.
Ilustrasi. Air daun mint memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan, terutama karena daun mint mengandung berbagai senyawa aktif yang bermanfaat. (Sumber : Freepik/ArthurHidden)
Science16 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 16 Mei 2024, Termasuk Sukabumi, Cianjur, Bogor dan Sekitarnya

Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 16 Mei 2024 termasuk Sukabumi dan sekitarnya.
Ilustrasi. Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 16 Mei 2024 termasuk Sukabumi dan sekitarnya. | Foto: Pixabay
Sukabumi16 Mei 2024, 01:53 WIB

Pria ODGJ Ngamuk di Surade Sukabumi, Lempar Genting ke Jalan hingga Tendang Warga

Seorang pria ODGJ resahkan warga Surade Sukabumi karena mengamuk hingga tendang warga. Kini diamankan oleh TNI.
Sosok pria ODGJ yang diamankan di Koramil Surade Sukabumi karena sempat ngamuk. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi16 Mei 2024, 00:10 WIB

Warga Swadaya Cor Jalan Rusak di Cidahu Sukabumi, Ini Tanggapan PU

Ruas jalan Caringin-Cidahu rusak, warga dan komunitas di Cidahu Sukabumi swadaya perbaiki dengan pengecoran.
Warga dan komunitas di Cidahu Sukabumi swadaya cor jalan rusak. (Sumber : SU/Ibnu)
Sukabumi15 Mei 2024, 22:50 WIB

Diduga Kesal Sering Dimarahi, Motif Rahmat Tega Bunuh Ibunya di Kalibunder Sukabumi

Polisi mengungkap motif anak bunuh ibu kandung di Kalibunder Sukabumi. Diduga karena pelaku kesal sering dimarahi korban.
Rahmat (25 tahun), Pelaku pembunuhan ibu kandung di Kalibunder Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi15 Mei 2024, 21:09 WIB

Utusan Gyeongsangnam-do Temui Bupati Sukabumi, Program Beasiswa Kuliah di Korsel Berlanjut

Kerjasama Pemkab Sukabumi dan Provinsi Gyeongsangnam-do terkait program beasiswa kuliah di Korsel berlanjut di 2025.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat menerima utusan provinsi Gyeongsangnam-do di Pendopo. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Food & Travel15 Mei 2024, 21:00 WIB

Seafood! 8 Rekomendasi Makanan Laut yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Berikut beberapa makanan laut yang relatif aman untuk dikonsumsi oleh penderita asam urat.
Ilustrasi. Seafood Rekomendasi Makanan Laut yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat | Foto: Pixabay/ShenXin
Sehat15 Mei 2024, 20:30 WIB

Teri Termasuk 4 Ikan Laut yang Tinggi Purin dan Tidak Aman untuk Penderita Asam Urat

Ikan laut ini sebaiknya dihindari karena kandungan tinggi purin yang tidak aman dikonsumsi penderita asam urat.
Ilustrasi - Ikan laut ini sebaiknya dihindari karena kandungan tinggi purin yang tidak aman dikonsumsi penderita asam urat. (Sumber : Pixabay.com/@Jinhahahaha).
Sukabumi15 Mei 2024, 20:22 WIB

Usai Autopsi, Jenazah Korban Pembunuhan di Kalibunder Sukabumi Dimakamkan

Korban pembunuhan anak kandung dimakamkan di kampung halamannya di Kalibunder Sukabumi.
Puluhan warga, sanak saudara hingga pemerintah kewilayahan setempat mengiri pemakaman jenazah korban pembunuhan anak kandung di Kalibunder Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life15 Mei 2024, 20:00 WIB

Kenali 8 Ciri Anak Mengalami Stres Karena Sering Dimarahi Orang Tua!

Anak yang stres karena sering dimarahi orang tua mungkin menunjukkan rasa takut atau kecemasan yang berlebihan, terutama terhadap situasi yang terkait dengan orang tua atau lingkungan rumah.
Ilustrasi. Ciri Anak Mengalami Stres Karena Sering Dimarahi Orang Tua. (Sumber : Pexels/JuanPhotoAndVideo)