Viral Bu Siti Bersuami 2, Ini 3 Kasus Poliandri yang Heboh di Indonesia

Senin 29 Mei 2023, 17:15 WIB
Viral Bu Siti Bersuami 2, Ini 3 Kasus Poliandri yang Heboh di Indonesia (Sumber : Tangkapan Layar YouTube/Ki Bungsu Kawangi)

Viral Bu Siti Bersuami 2, Ini 3 Kasus Poliandri yang Heboh di Indonesia (Sumber : Tangkapan Layar YouTube/Ki Bungsu Kawangi)

SUKABUMIUPDATE.com - Kisah Bu Siti punya 2 suami berhasil diabadikan di channel YouTube Ki Bungsu Kawangi yang diberi judul “Ibu Haji Cantik Memiliki Dua Suami Tinggal Serumah Tetap Harmonis”.

Kisah Bu Siti punya 2 Suami itu bahkan sudah ditonton sebanyak 715 ribu kali sampai hari ini, Senin (29/5/2023).

Namun sayangnya, sampai saat ini belum diketahui secara pasti apakah wawancara Bu Siti dengan dua suaminya di kanal YouTube Ki Bungsu Kawangi itu kisah nyata atau hanya konten semata. 

Baca Juga: Viral Bu Siti Bersuami 2, Ini Hukum Poliandri di Indonesia dan Dalam Agama Islam

Melihat viral kisah Bu Siti bersuami 2 ini, ternyata sebelumnya ada juga lho kasus poliandri yang heboh di Indonesia, bahkan salah satunya dari Jawa Barat. 

Dan berikut kami rangkum dari berbagai sumber 3 kasus poliandri yang heboh di Indonesia dan menyita banyak perhatian seperti menghimpun dari berbagai sumber.

Baca Juga: Resep Bu Siti Punya 2 Suami Muda, Rutin Mandi Kembang Setiap Malam Jumat

1. Wanita di Cianjur Punya Suami Dua (Tahun 2022)

Warga Kabupaten Cianjur, Jawa Barat digegerkan dengan seorang wanita berinisial NN (28) yang memiliki dua suami alias melakukan poliandri. NN diduga menggunakan berbagai cara agar bisa punya dua suami.

Kasus poliandri di Cianjur ini menjadi viral setelah pengusiran NN oleh warga dari kampung Sodong Hilir, Desa Tanjungsari, viral di media sosial. 

Warga kesal lantaran NN menikah dengan pria lain. NN dan keluarganya diusir dari kampung oleh para warga pada akhir pekan lalu. 

2. Suami Kepala Paud Carikan Suami Untuk Istri Hiperseks (2021)

Pada tahun 2021 lalu heboh praktik poliandri di Rembang, Jawa Tengah. Pasalnya, praktik poliandri itu terjadi karena S, sang suami memalsukan dokumen istrinya sendiri.

Tujuannya, agar B, istri S bisa menikah kembali dengan pria lain. Kasus ini terungkap setelah IC yang hendak menikah di KUA setempat gagal menikah karena ia tercatat sudah menikah sebelumnya dengan pria berinisial AK.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Pecel Lele di Sukabumi untuk Menu Makan Malam, Super Enak!

Padahal, IC belum menikah sama sekali. Dan mengejutkan, setelah ditelusuri, identitas IC ternyata digunakan oleh B yang merupakan atasan IC. B sendiri adalah Kepala PAUD dan IC adalah salah satu bawahannya.

Berdasarkan penyelidikan, B sudah menikah selama 3 bulan dengan AK yang dikenal melalui aplikasi MiChat.

Selama itu pula, setiap malam, B selalu berhubungan badan dengan AK dan pulang ke rumah untuk berhubungan lagi dengan S saat siang hari.

Polisi mengungkapkan jika motif S mengizinkan B menikah lagi karena tak sanggup memenuhi permintaan hubungan badan istrinya yang hiperseks.

3. Praktik Poliandri ASN di Aceh Utara (2022)

Tak kalah menghebohkan, pada tahun 2022 lalu ada kasus praktik poliandri seorang ASN berinisial A (40 tahun).

Praktik poliandri tersebut diketahui dari kasus pembunuhan seorang wanita penjaga perpustakaan di sebuah sekolah di Meurah Mulia, Kabupaten Aceh Utara.

Diberitakan, bahwa A sudah menikah siri dengan pria lain di Kota Medan, dan dari pernikahan tersebut A melahirkan tiga anak.

Namun saat pernikahan siri dilakukan, A ternyata masih berstatus sebagai istri dari RS (49 tahun).

Akhirnya polisi mengatakan pada 8 Juni 2022, RS mengetahui istrinya ternyata telah menikah lagi hingga terlibat pertengkaran hebat.

A bahkan sampai menjual mobil, dan menghabiskan semua tabungan bersama A bersama suami keduanya. Karena tak terima, RS akhirnya membunuh A. 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Life28 April 2024, 20:04 WIB

7 Rutinitas Sederhana yang Bisa Menenangkan Hati Serta Pikiran Lebih Rileks dan Damai

Beberapa rutinitas rupanya bisa digunakan sebagai media menenangkan hati dan pikiran dari potensi kegelisahan, stres dan lain sejenisnya.
Ilustrasi. Rutinitas yang menenangkan pikiran. | Sumber foto : Pexels/Sound On
Life28 April 2024, 20:00 WIB

Jangan Diremehkan, Ini 6 Dampak Buruk Jika Sering Meneriaki Anak!

Berteriak memang sering terjadi, namun para ahli berbagi alasan mengapa hal tersebut tidak menghasilkan perilaku yang Anda inginkan dan bagaimana Anda dapat bereaksi.
Ilustrasi. Dampak buruk meneriaki anak. Sumber : Freepik/@8photo
Science28 April 2024, 19:56 WIB

Bukan Megathrust, Ini Fakta-fakta Gempa M6,2 di Laut Garut Menurut BMKG

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono menghimpun sembilan fakta gempa yang berpusat di Samudra Hindia tersebut.
Episenter gempa kuat di laut Garut. (Sumber : BMKG)
Life28 April 2024, 19:30 WIB

10 Cara Mendisiplinkan Anak Balita, Salah Satunya Perkenalkan Konsekuensi

Kunci untuk menjadikan anak disiplin efektif adalah konsistensi dan tindak lanjut dengan konsekuensi yang sesuai dengan usia jika mereka melanggar aturan.
Ilustrasi. Bermain. Ketahui cara mendisiplinkan anak balita. Sumber : Freepik/@jcomp
Life28 April 2024, 19:19 WIB

6 Tabiat Orang Jahat yang Harus Diwaspadai agar Terhindar dari Kelicikannya

Orang jahat memiliki kebiasaan buruk yang dampaknya merugikan orang lain. Maka penting mengetahui tipe dari mereka seperti apa.
Ilustrasi. Berikut tabiat orang jahat. |Sumber foto : Pexels/cottonbro studio
Sukabumi28 April 2024, 19:14 WIB

Tumpukan Sampah Kembali Hiasi Pantai Muara Citepus Sukabumi

Pantai Muara Citepus di Palabuhanratu Sukabumi kembali dipenuhi tumpukan sampah yang terbawa ombak.
Kondisi sepanjang Pantai Muara Citepus, Kecamatan Palabuhanratu Sukabumi dipenuhi sampah, Minggu (28/4/2024). (Sumber : SU/Ilyas)
Bola28 April 2024, 19:05 WIB

Usai Tuai Protes, MNC Group Akhirnya Bolehkan Nobar Piala Asia U-23 Asal Non-Komersial

MNC Group selaku pemilik hak siar akhirnya memberikan kesempatan masyarakat untuk bisa gelar nobar Piala Asia U-23 dengan syarat.
Ilustrasi - Polres Sukabumi Kota mengajak kepada warga Kota Sukabumi untuk ikut nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan. (Sumber : X/@@kabarmojokerto_)
Life28 April 2024, 19:00 WIB

Temukan Akar Penyebabnya, 8 Cara Menangani Perilaku Tidak Sopan Pada Anak

Anak yang tidak sopan bisa berubah menjadi orang dewasa yang tidak sopan. Ikuti tips berikut ini untuk menanggapi fitnah, makian, pembangkangan, dan bentuk perilaku tidak pantas lainnya.
Ilustrasi. Perilaku tidak sopan pada anak. Sumber : Freepik/@freepik
Life28 April 2024, 18:30 WIB

Biarkan Anak Marah Bund! Ini 7 Cara Mengatasi Tantrum pada Balita

Amukan dapat membuat Anda mempertanyakan kemampuan Anda dalam mengasuh anak, namun sebenarnya hal tersebut adalah hal yang normal pada masa balita.
Ilustrasi. Anak menangis. Cara mengatasi tantrum pada balita. Sumber : Freepik/@user15285618
Life28 April 2024, 18:00 WIB

Kaya Jalur Langit, Amalkan Doa Mohon Dibukakan Pintu Rezeki dari Segala Penjuru

Berikut doa mohon dibukakan pintu rezeki dari segala penjuru sebagai salah satu upaya meraih kekayaan jalur langit.
Berdoa untuk memohon kekayaan jalur langit (Sumber : Freepik/)