5 Fakta Mayat Alien di Pameran Meksiko, Netizen: Jenglot Luar Negeri

Jumat 15 September 2023, 12:15 WIB
Fakta Mayat Alien di Pameran Meksiko, Netizen: Jenglot Luar Negeri (Sumber : Istimewa)

Fakta Mayat Alien di Pameran Meksiko, Netizen: Jenglot Luar Negeri (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Pameran jasad yang diduga mayat alien di Meksiko saat ini tengah viral di media sosial. Pasalnya, warganet menyoroti mayat alien di Kongres Meksiko itu mirip dengan jenglot di Indonesia.

"Barusan mexico melakukan public hearing soal UFO dan melakukan unboxing kotak yang berisikan jasad "non-human" being atau biasa kita sebut dengan "alien"." tulis seorang pengguna akun X (Twitter) dengan username @ipunk_baik, dikutip Jumat (15/9/2023).

Diketahui, anggota dewan Meksiko mempresentasikan 2 jasad yang diklaim bukan manusia dalam sebuah acara resmi pada Selasa (12/9/2023) waktu setempat. Kedua jasad yang diyakini berusia setidaknya 1.000 tahun itu diklaim sebagai alien.

Baca Juga: Harmoni Gereja Sidang Kristus dan Masjid Agung di Kota Sukabumi

Jasad itu diperlihatkan oleh seorang jurnalis sekaligus peneliti UFO bernama Jaime Maussan. Namun kekinian, kebenaran dari mayat alien itu mulai dipertanyakan, apakah memang asli atau hanya rekaan saja.

Berkaitan dengan hal tersebut, berikut fakta-fakta pameran mayat alien di Meksiko, sebagaimana merangkum via Suara.com:

Fakta Pameran Mayat Alien di Meksiko yang Disebut Mirip Jenglot

1. Jasad Kecil Berusia Seribu Tahun

Jasad diduga alien terpampang jelas dalam sebuah sidang luar biasa yang menandai acara kongres pertama di negara Amerika Latin tentang benda terbang tak dikenal atau UFO. Jasad itu tampak kecil dan disebut berusia 1.000 tahun.

2. Mayat Alien di Meksiko Tidak Ada Hubungan dengan Kehidupan di Bumi

Dalam kesempatan itu, para politisi diperlihatkan dua artefak yang diakui oleh jurnalis Meksiko dan penggemar UFO, Jaime Maussan sebagai jasad makhluk asing.

Menurut Maussan, jasad itu tidak ada hubungannya dengan kehidupan di Bumi. Jasad kecil diduga alien tersebut ditampilkan di kotak kaca agar bisa diperlihatkan pada semua orang.

3. Ditemukan di Peru

Maussan mengatakan bahwa kedua jasad itu ditemukan di Peru dekat Garis Nazca kuno pada tahun 2017. Dia menyebut mereka berusia sekitar 1.000 tahun berdasarkan analisis Universitas Nasional Otonom Meksiko (UNAM).

Baca Juga: 10 Penyebab Anak Sulit Diatur, Masalah Mental hingga Keluarga

Para ilmuwannya memakai teknik ekstraksi DNA dan menggunakan penanggalan radiokarbon untuk menentukan usia. Dua jasad kecil itu masing-masing memiliki tiga jari pada kedua tangan mereka dan punya kepala yang memanjang.

4. Bukan Dari Evolusi Manusia

Dalam keterangan di bawah sumpah, Maussan menyebutkan jasad itu bukan berasal dari evolusi manusia dan memiliki DNA yang tidak diketahui. Jasad itu juga menjalani uji sinar-x.

Para peneliti bersaksi di bawah sumpah bahwa salah satu jasad tersebut memiliki 'telur' di dalamnya. Dua jasad itu disebut memiliki implan yang terbuat dari logam sangat langka seperti Osmium.

5. Riwayat Salah Identifikasi

Namun kongres belum mengambil sikap terhadap temuan Maussan tersebut. Pasalnya hingga saat ini belum ada bukti yang menguatkan temuan 'mumi alien' di Kota Cusco, Peru oleh Maussan merupakan mayat asli dari makhluk alien.

Selain itu belum ada peneliti lain yang mendukung temuan Maussan tersebut. Keraguan muncul karena Maussan pernah menyampaikan klaim keberadaan mumi alien pada tahun 2015 silam yang ternyata tengkorak anak manusia dengan kelainan bentuk kepala.

Pada tahun 2017, Maussan pernah membuat klaim serupa di Peru seperti sidang Meksiko baru-baru ini. Namun laporan kantor kejaksaan setempat mengungkap mayat-mayat itu adalah boneka yang baru diproduksi dan dilapisi campuran kertas serta lem sintetis untuk meniru kulit.

Kemudian di awal 2023, Maussan mengklaim penemuan foto UFO melayang di atas stadion sepak bola FC Juárez di Kota Ciudad Juárez, Meksiko. Menurut dia, UFO yang terbang itu adalah benda yang bukan berasal dari manusia.

Baca Juga: 9 Cara Mendidik Anak Laki-laki Agar Penurut Pada Orang Tua

Berkaitan dengan pameran mayat alien di Meksiko banyak yang warganet Indonesia yang berkomentar. Menariknya mereka bahkan menyinggung soal Jenglot yang sudah lebih dulu populer di Indonesia.

"Tubuh alien ini menurut info ditemukan di peru tahun 2017, berumur sekitar 1000 tahun dan bukan mumi melainkan sebuah jenazah yang utuh. Kalau dikait-kaitkan sih bisa aja jenglot yang kita ketahui masa kini juga adalah jasad alien juga, tapi masih ada rambutnya." tulis @ipunk_baik di platform X (Twitter).

"Ini mah jenglot versi luar negeri" tulis salah satu pengguna akun X (Twitter) dengan username @liyu****.

"Orang indo kurang saintis, harusnya jenglot itu di X-Ray juga" komentar netizen lain.

"Bangga sama jenglot mukanya lebih death metal"tambah netizen di akun X (Twitter)/@dirawi****.

Sumber: Suara.com/Trias Rohmadoni | X (Twitter)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Life28 September 2023, 05:00 WIB

Bacaan Doa Agar Bisa Move On dan Melupakan Mantan, Yuk Amalkan

Meskipun telah lama putus, terkadang hati masih terus memikirkan mantan yang pernah hadir dan mencintai. Hal ini biasanya terjadi pada anak-anak muda yang terjerumus pada godaan cinta.
Ilustrasi -   Bacaan Doa Agar Bisa Move On dan Melupakan Mantan, Yuk Amalkan. | (Sumber : Freepik.com)
Internasional28 September 2023, 01:39 WIB

Rayakan Ultah ke-25, Ini Sejarah Berdirinya Google

Google merayakan ulang tahunnya yang ke-25 tepat di Hari ini 27 September 2023 . Perayaan ultah perak ini ditandai dengan Google Doodle yang semarak dengan angka 25
Gedung kantor Google | Foto : Ist
Sukabumi Memilih28 September 2023, 00:32 WIB

Anies-Cak Imin Bertemu HRS di Petamburan, Ini Kata PKB dan NasDem

Duet bakal Capres-Cawapres 2024 Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies-Cak Imin sowan HRS di Petamburan, ada apa?
Bakal Capres Anies Baswedan dan cawapresnya Muhaimin Iskandar atau Cak Imin bertemu dengan Habib Rizieq Syihab di Petamburan 3, Jakarta Pusat, Rabu (27/9/2023) malam (Sumber : Istimewa)
Nasional28 September 2023, 00:00 WIB

Viral Kasus Bullying Siswa SMP Cimanggu Cilacap, Ini Motif Pelaku Aniaya Korban

Selain ungkap motif, Polisi menyebut kasus bullying siswa SMP di Cimanggu Cilacap ini akan diproses peradilan anak.
Tangkapan layar video viral bullying siswa SMP di Cimanggu Cilacap Jawa Tengah. Polisi ungkap motif pelaku aniaya korban. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih27 September 2023, 23:55 WIB

Ini Daftar Ongkos Demokrasi Setiap Musim, Naik Fantastis Anggaran Pemilu 2024

Setiap musim pelaksanaan pemilu, anggaran (ongkos demokrasi) yang digelontorkan oleh pemerintah untuk pemilu selalu mengalami peningkatan.
Anggaran Pemilu 2024 sebesar Rp 76,6 Triliun | Foto : Sy
Keuangan27 September 2023, 22:48 WIB

Entrepreneurship Mahasiswa: Pengusaha Sukabumi Gelontorkan Stimulan Rp 40 Juta

Dalam rangka menumbuhkan jiwa enterpreneur di kalangan mahasiswa, kelompok pengusaha Sukabumi menggelontorkan Rp 40 juta dana stimulan bagi mahasiswa Prodi Administrasi Bisnis (Adbis) Universitas Muhammadiyah Sukabumi
Pengusaha Sukabumi (diwakili Anjak Priatama Sukma dan Tomi Ardi) membantu permodalan bagi kelompok usaha mahasiswa sebesar Rp 40 juta | Foto : Asep Awaludin
Bola27 September 2023, 22:24 WIB

Satgas Anti Mafia Bola Polri Ungkap Match Fixing Liga 2, Tetapkan 6 Tersangka

Dalam kasus suap match fixing ini ada empat wasit yang jadi tersangka. Modusnya menurut Satgas Anti Mafia Bola, tidak angkat bendera saat offside.
Wakabareskrim Polri selaku Kasatgas Anti Mafia Bola Irjen. Pol. Asep Edi Suheri pres rilis pengungkapan kasus match fixing Liga 2 tahun 2018. (Sumber : Divisi Humas Polri)
Film27 September 2023, 22:00 WIB

Drama Korea Moving Open Ending, Ada Season 2? Begini Penjelasan Kang Full

drama korea Moving sukses mengakhiri penayangannya, namun beberapa bagian di akhir episode menjadi pertanyaan penggemar dan mengira akan ada season 2
drama korea Moving sukses mengakhiri penayangannya, namun beberapa bagian di akhir episode menjadi pertanyaan penggemar dan mengira akan ada season 2 | Sumber: Instagram /@disneypluskr
Sukabumi Memilih27 September 2023, 21:55 WIB

70,5 Persen Kades Pendatang Baru, 3 Perempuan Terpilih di Pilkades Sukabumi

Tiga orang calon kepala desa perempuan dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Sukabumi berhasil lolos menjadi pemenang
Tiga orang perempuan terpilih menjadi kades di Pilkades serentak Sukabumi 2023 | Foto : Sy
Life27 September 2023, 21:30 WIB

10 Ciri-ciri Orang yang Mudah Stres, Salah Satunya Sulit Fokus

Ciri-ciri orang yang mudah stres ini dapat berbeda-beda antara satu orang dengan orang lainnya
Ilustrasi. 10 Ciri-ciri Orang yang Mudah Stres, Salah Satunya Sulit Fokus (Sumber : Freepik.com)