Inilah 9 Kerajaan Bisnis Crazy Rich Bali Maharani Kemala

Selasa 15 Februari 2022, 11:52 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Maharani Kemala merupakan salah satu Crazy Rich Indonesia asal Bali yang mendirikan produk skincare ternama tanah air.

Dikutip dari Matamata.com, Maharani Kemala merupakan seorang founder dari MS Glow. 

Selain itu, bisnis Maharani Kemala tidak hanya produk kosmetik saja. Dia juga memiliki sejumlah bisnis yang dibangun bersama suaminya, Dewa Gede Adiputra.

Karena kesuksesannya, Maharani mampu mengundang idol Korea Cha Eun Woo yang merupakan member dari ASTRO sebagai brand ambassador MS Glow.

Kerajaan bisnis yang dibangun membuat kekayaan Maharani Kemala menggunung. Ia juga memiliki helikopter pribadi yang kerap digunakan oleh sejumlah seleb dan selebgram. Ibu satu orang anak ini juga dikenal dengan gaya hidupnya yang super mewah.

Lantas apa saja bisnis Maharani Kemala yang menjadi sumber kekayaannya hingga mendapat julukan crazy rich Bali? Simak ulasannya dibawah ini.

photoKerajaan Bisnis Crazy Rich Bali Maharani Kemala - (Instagram)

1. MS Glow

Produk kecantikan MS Glow adalah bisnis utama yang dibangun oleh Maharani Kemala dengan rekannya Shandy Purnamasari, crazy rich Malang. Mereka berdua sama-sama merintis pendirian brand kosmetik serta klinik kecantikan hingga pabrik.

MS Glow hingga saat ini sudah tersebar di banyak kota besar di Indonesia seperti Denpasar, Surabaya, Jakarta, Malang, Bandung, dan Semarang.

Maharani Kemala tidak hanya menciptakan brand kosmetik, ia mendirikan klinik kecantikan hingga pabrik untuk memproduksi produk-produk MS Glow. Jadi tak heran jika ia pun menjadi tajir melintir.

2. PT. Urban Indo Manufaktur

Minat pasar yang tinggi pada produk MS Glow membuat Maharani Kemala mendirikan pabrik sendiri untuk memproduksi produk MS Glow. Ia mendirikan PT. Urban Indo Manufaktur untuk bisa memenuhi permintaan pasar yang besar.

3. MS Glow Aesthetic Clinic

Klinik kecantikan miliknya ini berdiri pada tahun 2017 silam di Bali. Seperti kebanyakan klinik kecantikan lainnya, MS Glow Aesthetic Clinic juga melayani perawatan kecantikan kulit. Tenaga ahli dan profesional serta peralatan modern yang ada diklaim akan memberikan hasil perawatan yang maksimal.

4. MS Kids Protection

MS Glow tak hanya mengeluarkan produk bagi orang dewasa, ia yang mempunyai seorang putra ini juga meluncurkan produk perawatan untuk anak-anak seperti sunscreen dengan nama MS Kids Protection.

5. Urban Company

Salah satu perusahaan yang dimiliki Maharani Kemala dan suaminya adalah Urban Company. Perusahaan ini sekaligus menjadi salah satu perusahaan terbesar di Bali. Urban Company membawahi beberapa anak perusahaan seperti PT Urban Indo Manufaktur, MS Glow Aesthetic Clinic, Urban Properti dan beberapa bisnis lain.

6. Urban Bali Properti

Maharani Kemala mempunyai sejumlah villa mewah di Bali yang berada di bawah nama Urban Properti. Villa miliknya ini sering dikunjungi para artis papan atas tanah air. Tak hanya Villa, Maharani Kemala juga menyediakan tanah, perumahan, rumah, hingga ruko yang dibanderol dengan harga bersahabat.

7. Urban Air

Seperti diketahui, Maharani Kemala mempunyai helikopter pribadi. Nah helikopter miliknya ini disewakan bagi para wisatawan yang ingin menikmati keindahan Bali dari udara. Persewaan helikopter ini di bawah nama Urban Air.

8. Bank Urban

Pengalaman Maharani Kemala yang pernah ditolak saat mengajukan pinjaman ke bank membuatnya membeli salah satu bank di Bali dan menggantinya dengan nama Bank Urban.

9. YouTube

Maharani Kemala memiliki akun YouTube untuk membagikan konten kehidupan pribadinya dengan nama ITIKK Family. Ia sudah memiliki ratusan ribu subscriber dengan jumlah penonton untuk setiap videonya berkisar antara 200 ribu hingga 1 juta penonton.

Baca Juga :

Sumber: Matamata.com 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life05 Mei 2024, 22:08 WIB

Tindak Lanjuti Perilaku Buruk, 7 Cara Terbaik untuk Melakukan Time-Out Pada Balita

Dengan konsistensi dan penegakan aturan yang tenang, kerja keras Anda dalam menerapkan time-out yang besar kemungkinan akan menghasilkan hasil berupa lebih banyak perilaku yang baik.
Ilustrasi cara melakukan time-out pada balita. | Sumber Foto : pexels.com/@Arina Krasnikova
Sukabumi05 Mei 2024, 21:12 WIB

Diperbaiki Swadaya, Rumah Lansia di Surade Sukabumi Terdampak Gempa Garut Mulai Dipugar

Rumah Lansia di Surade Sukabumi terdampak Gempa M6,2 Garut diperbaiki secara swadaya.
Terdampak gempa M6,2 di laut Garut, Rumah Maemunah Warga Surade Sukabumi mulai diperbaiki secara swadaya, Minggu (5/5/2024). (Sumber : SU/Ragil)
Sehat05 Mei 2024, 21:00 WIB

2 Cara Menghilangkan Rasa Sakit Asam Urat dalam Waktu 10 Menit

Pengobatan rumahan terbaik untuk meringankan rasa sakit akibat asam urat dalam 10 menit atau kurang.
Ilustrasi - Pengobatan rumahan terbaik untuk meringankan rasa sakit akibat asam urat  dalam 10 menit atau kurang. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic)
Sukabumi05 Mei 2024, 20:30 WIB

Pria Lajang di Cibadak Sukabumi Tewas Tergantung, Ditemukan oleh Sang Kakak

Berikut kronologi seorang pria lajang di Cibadak Sukabumi ditemukan tewas tergantung oleh sang kakak di dalam rumahnya.
Ilustrasi. Pria lajang di Cibadak Sukabumi ditemukan tewas tergantung di dalam rumah. Diduga depresi. | Sumber Foto: Istimewa
Motor05 Mei 2024, 20:00 WIB

Ganti Oli Teratur! 5 Cara Merawat Motor Injeksi Agar Awet dan Tetap Prima

Dengan mengikuti panduan ini, Anda dapat menjaga motor injeksi Anda agar tetap awet dan performanya optimal.
Ilustrasi. Kendaraan roda dua. Dengan mengikuti panduan ini, Anda dapat menjaga motor injeksi Anda agar tetap awet dan performanya optimal. Sumber foto : Pexels/Quang Nguyen Vinh
Sukabumi05 Mei 2024, 19:42 WIB

Warga Keluhkan Bau Menyengat Sampah, Menumpuk di Belakang Pasar Surade Sukabumi

Warga keluhkan bau menyengat dari tumpukan sampah di belakang Pasar Surade Sukabumi.
Kondisi tumpukan sampah di belakang Pasar Surade, Kampung Cihideung, Surade Sukabumi. (Sumber : SU/Ragil Gilang)
Life05 Mei 2024, 19:30 WIB

Bunda Harus Tahu, Usia yang Tepat dan Kapan Menggunakan Teknik Disiplin Time-Out untuk Anak

Saat menggunakan Time-out, perhatikan baik-baik reaksi anak dan ikuti observasi Anda tentang cara terbaik memanfaatkan.
Ilustrasi - Saat menggunakan Time-out, perhatikan baik-baik reaksi anak dan ikuti observasi Anda tentang cara terbaik memanfaatkan. (Sumber : pexels.com/@Alexander Dummer).
Sehat05 Mei 2024, 19:00 WIB

Terselip di Balik Lemak! 7 Penyebab Kolesterol Tinggi yang Harus Anda Ketahui

Kolesterol diam-diam berbahaya, dan Anda harus mengetahui apa saja penyebabnya.
Ilustrasi - Kolesterol diam-diam berbahaya, dan Anda harus mengetahui apa saja penyebabnya. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Life05 Mei 2024, 18:30 WIB

Konsistensi Adalah Kuncinya, 5 Teknik dan Ide Disiplin Anak yang Bisa Bunda Terapkan

Ada berbagai teknik disiplin tentang yang bisa Anda terapkan pada anak yang dimana hal ini dapat berdampak positif.
Ilustrasi - Ada berbagai teknik disiplin tentang yang bisa Anda terapkan pada anak yang dimana hal ini dapat berdampak positif. (Sumber : pexels.com/@PNW Production).
Life05 Mei 2024, 18:00 WIB

Amalan dan Doa yang Dianjurkan Sebelum Menunaikan Ibadah Haji, Jemaah Harus Tahu!

Ada beberapa amalan dan doa yang dianjurkan dikerjakan oleh jemaah haji sebelum berangkat ke tanah suci.
Ilustrasi - Ada beberapa amalan dan doa yang dianjurkan dikerjakan oleh jemaah haji sebelum berangkat ke tanah suci. | (Sumber : kemenag.go.id)