Cara Mendidik Anak dengan Metode Montessori

Selasa 27 April 2021, 09:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Montessori adalah metode pendidikan yang dikembangkan oleh Dr. Maria Montessori. Metode ini bisa menjadi salah satu cara mendidik anak Anda. 

Pendidikan merupakan suatu kebutuhan yang sangat penting diberikan kepada anak. Sebab, hal ini dapat mengembangkan potensi yang dimilikinya secara optimal. 

Orang tua harus cermat dalam memilih anaknya akan belajar apa, mulai dari memilih lingkungan dan tempat pendidikan yang tepat untuk perkembangan anak. 

Baca Juga :

Pada dasarnya, montessori adalah metode yang mengajarkan anak kebebasan dalam melakukan berbagai aktivitas. 

Montessori adalah metode pengajaran yang berfokus pada pembelajaran langsung. 

photoDr. Maria Montessori - (montessori.one)</span

Penekanannya lebih pada pembelajaran konkret, bukan abstrak. Beberapa metode montessori yang bisa dilakukan kepada anak di rumah dimulai dari bagaimana cara orang tua memperlakukan anaknya. 

1. Hormati anak sebagai pribadi (seorang manusia)

Menghormati seorang anak, mungkin sebuah pemikiran yang belum layak menurut Anda. Sebab yang dilakukan dan menjadi kebiasaan adalah bagaimana cara menghormati orang yang lebih tua atau bagaimana menghormati pasangan saja. 

Padahal, menghormati anak sebagai seorang manusia atau makhluk hidup akan membuat anak Anda merasa dihargai, didengarkan, dicintai dan mereka akan belajar bagaimana menghormati orang lain melalui teladan Anda.

2. Kembangkan kemandirian anak dengan memberi kebebasan

Sebagian besar yang diajarkan kelas Montessori dirancang agar anak-anak dapat menggunakannya secara mandiri. 

Termasuk mengajarkan bagaimana anak memasuki area dapur dan kamar mandi. Anak-anak menyukai kenyataan bahwa mereka memiliki kendali dan kemandirian atas tugas-tugas dasar seperti mencuci tangan atau menggunakan toilet. 

Jadi biarkan mereka melakukannya sendiri, sehingga mereka akan percaya diri bahwa mereka sanggup. 

3. Beri waktu anak untuk belajar secara perlahan

Salah satu unsur filosofi Montessori yang dapat Anda gunakan di rumah adalah memberi anak Anda banyak waktu dan ruang untuk menjelajah. 

Menjelajah dalam artian bagaimana membiarkan mereka mencari tahu sendiri apa yang ingin mereka pelajari.

4. Gunakan gaya komunikasi kepada anak kepada teman

Jangan menyensor bahasa atau kata-kata yang bisa didiskusikan dengan anak Anda. 

Anak-anak akan memahami definisi kata-kata baru melalui petunjuk kontekstual atau dengan bertanya kepada Anda, "Apa artinya itu?". 

Anak Anda akan mendapatkan bahasa yang kaya dan deskriptif dalam kehidupannya sehari-hari.

5. Selalu lakukan observasi menyeluruh pada anak

Hal yang paling penting dalam mendidik anak dengan metode montessori adalah dengan mengamati pola anak. 

Sama seperti di dalam kelas di sekolah, guru berperan mengamati bagaimana peran anak saat berkomunikasi dengan temannya atau bahkan dengan guru itu sendiri, untuk kemudian mengetahui bagaimana karakter seorang anak. 

Begitu pula yang harus dilakukan orangtua di rumah. Amati bagaimana anak melakukan sesuatu yang membuatnya marah, hal apa yang membuat dia merasa senang dan bagaimana dia merasa lelah. 

Dari hal itu, orang tua bisa mengambil celah bagaimana caranya memperlakukan anak dengan menggunakan hasil pengamatan atau observasi kepada anak.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Keuangan29 April 2024, 21:32 WIB

6 Cara Melatih Anak Pandai Mengelola Uang Sejak Dini, Ikuti Langkah Ini

Mengajarkan anak pandai mengelola uang sangat berguna untuk masa depannya. Hal ini membantunya dewasa dalam memili uang.
Ilustrasi. Cara mengajari anak mengelola uang. | Sumber foto : Pexels/cottonbro studio
Sehat29 April 2024, 21:00 WIB

Hidup Sehat Bebas Asam Urat: Rekomendasi Makanan Sehat dan Pantangan yang Perlu Diketahui

Bagi penderita asam urat, ada sejumlah makanan yang dipantang dan beberapa diantaranya di rekomendasikan.
Ilustrasi daging merah - Bagi penderita asam urat, ada sejumlah makanan yang dipantang dan beberapa diantaranya di rekomendasikan. (Sumber : pexels.com/@Eduardo Krajan)
Life29 April 2024, 20:53 WIB

Bisa Berasal Dari Kemarahan, Ini 3 Penyebab Agresi Pada Balita

Ingin tahu mengapa balita Anda begitu marah dan agresif? Pelajari lebih lanjut tentang agresi balita, dan kapan harus khawatir.
Ilustrasi agresi pada balita / Sumber Foto: Freepik/@stocking
Life29 April 2024, 20:48 WIB

6 Cara Mendidik Anak Agar Jadi Orang Disiplin Seumur Hidupnya

Melatih anak agar menjadi orang disiplin tentu sangat diidamkan semua orang tua. Oleh sebabnya, perlu dilakukan beberapa langkah mewujudkannya.
Ilustrasi. Cara melatih anak menjadi orang disiplin. | Sumber foto : Pexels/Gustavo Fring
Bola29 April 2024, 20:30 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia hari ini akan menghadapi Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024.
Timnas Indonesia hari ini akan menghadapi Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Sukabumi29 April 2024, 20:29 WIB

Dibiayai Donatur, Siswa MI Gelarsari Sukabumi Setiap Hari Dapat Makan Siang Gratis

Kepala Sekolah (Kepsek) MI Gelarsari, Solahhudin Sanusi mengatakan program makan siang gratis tersebut merupakan bantuan dari lembaga swasta Indonesia Food Security Review (IFSR) yang berlokasi di Jakarta.
Para siswa MI Gelarsari Bantargadung Sukabumi saat menikmati makan siang gratis program lembaga swasta | Foto : Ilyas Sanubari
DPRD Kab. Sukabumi29 April 2024, 20:22 WIB

Terpukau dengan Gaya Main Timnas U-23, Badri Yakin Indonesia Bisa Taklukan Uzbekistan

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Badri Suhendi prediksi Timnas Indonesia U-23 menang lawan Uzbekistan dengan skor 2-1.
Badri Suhendri, MH / Anggota DPRD Fraksi Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : sukabumiupdate
Sukabumi Memilih29 April 2024, 20:03 WIB

Antusias, 7 Orang Daftar Maju Pilkada Kota Sukabumi Lewat PDIP

Sejumlah tokoh sangat antusias mengikuti penjaringan bakal calon Walikota\Wakil Walikota dalam perhelatan Pilkada Kota Sukabumi 2024 melalui DPC PDIP Kota Sukabumi.
Iwan Kustiawan, saat mendaftar menjadi bakal calon wali kota Sukabumi di Pilkada Sukabumi 2024 | Foto : Sukabumi Update
Life29 April 2024, 20:02 WIB

Temukan Alasannya Dengan Segera, Terapkan 10 Cara Berikut Agar Balita Berhenti Memukul

Meskipun balita belum memahami dampak dari memukul, namun sebenarnya mereka tidak memiliki niat jahat. Begini cara menangani agar mereka berhenti memukul.
Ilustrasi cara balita berhenti memukul / Sumber Foto : pexels.com/@Tatiana Syrokova
Sehat29 April 2024, 20:00 WIB

Cara Diet Sehat untuk Diabetes Tipe 1: Bantu Menjaga Gula Darah Tetap Stabil

Penderita diabetes tipe 1 harus berhati-hati dalam mengatur pola makannya untuk menjaga kestabilan kadar gula darah karena tubuhnya tidak dapat memproduksi insulin secara alami.
Ilustrasi. Penderita diabetes tipe 1 harus berhati-hati dalam mengatur pola makannya untuk menjaga kestabilan kadar gula darah karena tubuhnya tidak dapat memproduksi insulin secara alami. (Sumber : Pexels/NataliyaVaitkevich)