Sinopsis Hati Suhita Film Menguras Air Mata yang Dibintangi Desy Ratnasari

Kamis 25 Mei 2023, 20:15 WIB
Sinopsis Hati Suhita Film Mengurah Air Matan yang Dibintangi Desy Ratnasari (Sumber : Cinemaxxi)

Sinopsis Hati Suhita Film Mengurah Air Matan yang Dibintangi Desy Ratnasari (Sumber : Cinemaxxi)

SUKABUMIUPDATE.com - Film Hati Suhita telah resmi tayang di seluruh bioskop Indonesia mulai hari ini, Kamis (25/5/2023).

Sebagai informasi dari pantauan Sukabumiupdate.com sebelum Hati Suhita resmi rilis, film ini sudah viral di media sosial TikTok.

Hal tersebut karena film yang diadaptasi dari novel best-seller karya Khilma Anis terkenal dengan jalan ceritanya yang menguras air mata.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Pecel Lele di Sukabumi untuk Menu Makan Malam, Super Enak!

Film Hati Suhita dibintangi oleh sederet aktor dan aktris ternama mulai dari Omar Daniel, Nadya Arina, Anggika Bolsterli, Ibrahim Risyad, hingga Desy Ratnasari

Nah penasaran dengan jalan cerita film Hati Suhita? Yuk simak sinopsi sehingga daftar pemerannya di bawah ini seperti menghimpun dari Suara.com.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Ayam Bakar Terenak di Sukabumi, Cocok untuk Makan Malam

1. Sinopsis Film Hati Suhita

Film Hati Suhita mengisahkan tentang Ning Alina Suhita yang merasa dirinya adalah wanita malang. Pasalnya suami Suhita, Gus Birru, bersikap seolah tidak menginginkan dirinya.

Pernikahan Suhita dan Gus Birru rupanya merupakan hasil dari perjodohan. Di sisi lain, Gus Birru sudah punya kekasih yang bernama Ratna Rengganis.

Sebagai kekasih Gus Birru, Ratna Rengganis tentu sakit hati karena kekasihnya harus menikah dengan wanita lain. Keluarga rupanya beranggapan bahwa Suhita lebih layak untuk menjadi istri Gus Birru.

Sebagai putra seorang pemilik pesantren, Gus Birru dinilai layak mendapatkan istri seperti Suhita yang merupakan putri penghafal Alquran. Sedangkan Ratna Rengganis kekasih Gus Birru hanya gadis biasa.

Pada akhirnya Ratna memilih pergi meninggalkan Gus Birru. Namun apakah Suhita akan memberi kesempatan Gus Birru untuk memperbaiki rumah tangga mereka?

2. Pemeran Hati Suhita

Omar Daniel berakting sebagai Gus Birru, sedangkan Nadya Arina dipercaya memerankan sosok Ning Alina Suhita. Selanjutnya untuk peran Ratna Rengganis, Anggika Bolsterli-lah yang terpilih.

Selain para pemeran utama, film Hati Suhita diramaikan pemeran pendukung yang tak kalah keren. 

Di antaranya Ariyo Wahab, Cesa David, David Chalik, Wafda Saifan, Widyawati Sophian, Tanta Ginting, Devina Aurel, Slamet Rahardjo, Desy Ratnasari, Ence Bagus, dan Alessandro Gianni.

3. Fakta Menarik Film Hati Suhita

Hati Suhita awalnya merupakan kisah di sebuah website yang sukses jadi viral. Novel Hati Suhita karya Khilma Anis kemudian dirilis pada 2019.

Viralnya novel Hati Suhita membuat Star Vision mengangkat kisahnya ke layar lebar. Archie Hekagery lantas ditunjuk sebagai sutradara. 

Nama Suhita rupanya punya makna tersendiri. Suhita berasal dari karakter wayang Dewi Suhita yang memiliki hati sekuat baja meski tidak diinginkan oleh sang suami.

Untuk mendukung kisah cinta yang bikin nangis sekaligus baper, film Hati Suhita juga menghadirkan OST dari Raissa Anggiani ft Raja Giannuca "Benih" dan Soegi Bornean "Samsara".

Sumber: Suara (Neressa Prahastiwi)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Life27 April 2024, 15:30 WIB

6 Ciri Orang Rakus yang Harus Dihindari di Lingkungan Kita, Yuk Waspada!

Orang rakus memang kerap merugikan, sehingga sudah semenstinya untuk tidak terlalu akrab dengannya. Tentu demi kesehatan mental itu sendiri
Ilustrasi - Orang rakus memang kerap merugikan, sehingga sudah semenstinya untuk tidak terlalu akrab dengannya. Tentu demi kesehatan mental itu sendiri. (Sumber : Pexels/MART PRODUCTION).
Nasional27 April 2024, 15:08 WIB

Posisi Terakhir Masih di Sukabumi, Mensos Kejar Emak-emak Suka Ngamuk Minta Sedekah

Sempat dibawa pihak kepolisian untuk dititipkan ke angkutan umum arah Bandung Barat lalu ke Bogor, perempuan tersebut dilaporkan warga, pada Sabtu (27/4/2024) masih berada di Kota Sukabumi.
Menteri Sosial, Tri Rismaharini (Sumber: akun kemensos RI)
Inspirasi27 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Logistic Staff Minimal SMK/SMA Semua Jurusan, Penempatan Kota Sukabumi

Apabila kamu tertaik dengan pekerjaan ini, yuk daftarkan diri sekarang juga!
Lowongan Kerja Logistic Staff Minimal SMK/SMA Semua Jurusan, Penempatan Kota Sukabumi | Foto: Istimewa
Fashion27 April 2024, 14:30 WIB

Cara Memilih Warna Hijab yang Sesuai dengan Kulit Sawo Matang, Makin Pede!

Memilih warna hijab yang tepat bisa membuat penampilan Anda lebih bersinar dan menonjol.
Ilustrasi -Memilih warna hijab yang tepat bisa membuat penampilan Anda lebih bersinar dan menonjol. (Sumber : pixabay/moeslim2).
Life27 April 2024, 14:00 WIB

Suka Buat Tipu-Muslihat, Ini 6 Karakter Orang Licik yang Harus Diwaspadai di Sekitar Kita

Orang licik biasanya memiliki karakter yang kurang baik dalam lingkungan sosial, sehingga gampang ditebak ciri dari mereka yang melekat.
Ilustrasi - Orang licik biasanya memiliki karakter yang kurang baik dalam lingkungan sosial, sehingga gampang ditebak ciri dari mereka yang melekat. (Sumber : Pixabay/Cristian Benavides).
Life27 April 2024, 13:45 WIB

Takut Mengambil Resiko! 5 Kebiasaan Ini yang Selalu Dihindari Orang Kaya

Kebiasaan tertentu selalu dihindari oleh orang kaya agar kehidupanya selamat di masa depan. Hal ini yang selalu menjadi perhatian orang kaya.
Ilustrasi - Kebiasaan tertentu selalu dihindari oleh orang kaya agar kehidupanya selamat di masa depan. Hal ini yang selalu menjadi perhatian orang kaya. (Sumber : pexels.com/@Andrea Piacquadio)
Life27 April 2024, 13:30 WIB

9 Cara Menghadapi Orang Jutek, Harus Tenang dan Jangan Terbawa Emosi!

Bertemu dengan orang yang jutek bisa menjadi pengalaman yang menantang.
Ilustrasi - Bertemu dengan orang yang jutek bisa menjadi pengalaman yang menantang. (Sumber : unsplash.com/@Obie Fernandez)
Food & Travel27 April 2024, 13:26 WIB

Bukit Pasir Randu, Tempat Menarik Nikmati Pesona Sunrise di Cisolok Sukabumi

Bukit Pasir Randu menyajikan pemandangan yang memikat hati.
Pemandangan matahari terbit atau sunrise di Bukit Pasir Randu, Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Life27 April 2024, 13:00 WIB

10 Cara Mudah Menghadapi Anak yang Tantrum, Bunda Wajib Tahu!

Setiap orangtua pasti pernah mengalami momen di mana anak mereka meledak tantrum yang intens.
Ilustrasi - Setiap orangtua pasti pernah mengalami momen di mana anak mereka meledak tantrum yang intens. (Sumber : Pixabay.com/@parent90).
Life27 April 2024, 12:30 WIB

Kehadirannya Sering Mengganggu! 6 Cara Ampuh Menghilangkan Semut di Rumah

Ada beberapa cara untuk menghilangkan semut di rumah yang sering mengganggu.
Ilustrasi - Ada beberapa cara untuk menghilangkan semut di rumah yang sering mengganggu. (Sumber : Pixabay.com/@actee3).