SUKABUMIUPDATE.com – Dua remaja di Sukabumi mengalami luka serius dan masih dalam kondisi belum stabil usai sepeda motor yang mereka tumpangi terserempet Kereta Api (KA) Siliwangi, Jumat (18/7/2025).
Insiden ini terjadi di perlintasan tanpa palang pintu di Kampung Gandasoli, Desa Cipurut, Kecamatan Cireunghas, Kabupaten Sukabumi.
Kepala Seksi Humas Polres Sukabumi Kota, AKP Astuti Setyaningsih, mengatakan kecelakaan terjadi sekitar pukul 10.30 WIB di lintasan KM 64+6/7 jalur KA Siliwangi rute Cipatat–Sukabumi.
“Kejadian dilaporkan oleh petugas Stasiun Gandasoli, Sdr. ES, 30 tahun, kepada Polsek Cireunghas,” jelas Astuti dalam keterangan yang diterima sukabumiupdate.com, Jumat sore.
Korban dalam kejadian ini adalah SR (17 tahun), warga Kelurahan Gedong Panjang, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi, dan MM (16 tahun), warga Kampung Gandasoli, Desa Cipurut. Keduanya diketahui merupakan pelajar SMK.
Menurut Astuti, kecelakaan bermula saat kedua korban berboncengan sepeda motor sepulang sekolah. Saat hendak menyeberangi rel kereta tanpa palang pintu, mereka tidak menyadari adanya KA Siliwangi KA 341 yang melintas dari arah Cipatat menuju Sukabumi.
"Kronologis awal kedua orang korban pulang sekolah, saat menyeberang rel kereta api menggunakan sepeda motor berboncengan tanpa palang pintu tidak melihat dan mendengar ada kereta api yang akan melintas, sehingga terserempet bagian belakang sepeda motornya serta kondisi mesin sepeda motor saat itu mati," jelasnya.
Baca Juga: Kabar Duka, 3 Orang Tewas di Pesta Rakyat Pernikahan Putra Sulung KDM dan Wabup Garut
Akibat kejadian tersebut, kedua korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Hermina Sukabumi untuk mendapatkan perawatan intensif.
“Kondisi korban saat ini masih dalam perawatan medis,” ujar AKP Astuti.
Dikonfirmasi terpisah, pihak rumah sakit membenarkan bahwa kondisi kedua korban belum stabil.
“Masih belum stabil, butuh perawatan intensif,” kata Humas RS Hermina, Dewi Puji Astuti singkat.
Dewi juga merinci lokasi luka yang dialami kedua remaja tersebut. SR mengalami luka di bahu kiri dan paha kiri, sedangkan MM mengalami luka di mata kiri dan kaki kiri.
Sebelumnya, Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung, Kuswardoyo menyebut insiden ini menyebabkan KA Siliwangi mengalami keterlambatan 5 menit untuk pemeriksaan kondisi rangkaian di Stasiun Cireungas. Setelah dinyatakan aman, KA Siliwangi kembali melanjutkan perjalanan.
Kuswardoyo membenarkan bahwa lokasi kejadian merupakan perlintasan sebidang tanpa palang pintu, sehingga masyarakat diimbau untuk selalu waspada saat melintasi perlintasan sebidang dan mengutamakan keselamatan perjalanan kereta api.