Pria Ngamuk dan Rusak Masjid Sukabumi Diobservasi Kejiwaannya di RS

Selasa 02 Mei 2023, 19:02 WIB
Tangkapan layar video viral perusakan masjid di Gunungguruh Sukabumi oleh pria berpenampilan pendekar yang diduga ODGJ. (Sumber : Istimewa)

Tangkapan layar video viral perusakan masjid di Gunungguruh Sukabumi oleh pria berpenampilan pendekar yang diduga ODGJ. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - AK (40 tahun) pria berpenampilan pendekar yang bikin geger karena melakukan perusakan masjid Al-Istiqomah di Kecamatan Gunungguruh Kabupaten Sukabumi kini tengah menjalani tahap diagnosa di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) R Syamsudin SH Kota Sukabumi.

Pria tersebut dikenal warga sekitar mengalami gangguan jiwa atau Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ). Ia di bawa ke RSUD Syamsudin sekitar pukul 18.00 WIB, Senin 1 Mei 2023 usai diamankan oleh pihak kepolisian karena tindakannya dianggap meresahkan warga.

"Kami dapat informasi kemarin dari kepolisian ada kejadian di masjid, kemudian kita telusuri masuk pasien kurang lebih jam 18.00 WIB diantar oleh petugas kepolisian" ujar dr Supriyanto, Kabag Umum dan Kepegawaian RSUD R Syamsudin SH kepada awak media, Selasa (2/5/2023)

Supriyanto menuturkan, bahwa pada saat datang, AK dalam kondisi gelisah sehingga dilakukan perawatan di bagian jiwa dan ditangani oleh dokter spesialis jiwa. Saat ini, AK sendiri ditempatkan di ruang isolasi untuk kepentingan observasi, untuk melihat kondisi perkembangan kejiwaannya.

"Sementara masih diisolasi untuk diagnosa. Kalau penyakit kejiwaan kan biasanya observasi dulu beberapa hari sampai bisa didiagnosa bahwa yang bersangkutan mengidap gangguan jiwa jenis seperti apa," ungkapnya.

Baca Juga: Diduga ODGJ, Polisi Gali Motif Pria Ngamuk Rusak Masjid di Sukabumi

"Sesuai dengan keilmuan kedokteran jiwa, nanti kita lihat perkembangannya. kalau sudah tenang statusnya akan kita geser kembali ke ruangan yang memang diperuntukkan untuk kondisi seperti itu," tambahnya.

Supriyanto membenarkan, bahwa yang bersangkutan terakhir menjalani rawat jalan pada 2021 silam. Namun kondisinya belum tentu sembuh.

"Biasanya pada pasien kejiwaan dia kan tidak stabil, apalagi misalnya kalau jenis schizofrenia (gangguan kejiwaan) tentu akan dianjurkan untuk kontrol, sehingga nanti bisa kita pantau," tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Polisi bergerak cepat mengamankan seorang pria berinisial AK (40 tahun) terduga pelaku perusakan masjid Al Istiqomah di Jalan Pelabuhan II, Kampung Kubang Jaya RT 02/10, Desa Sirnaresmi, Kecamatan Gunungguruh Kabupaten Sukabumi, Senin (1/5/2023) sekira pukul 13.30 WIB.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, AK sempat dibujuk sebelum akhirnya ditangkap Polsek Gunungguruh Polres Sukabumi Kota di rumahnya yang tak jauh dari lokasi kejadian.

"Yang bersangkutan (saat kejadian) langsung datang ke masjid, kemudian dia melakukan perusakan dari mulai memecahkan kaca ada juga pintu dan juga mimbar. Saat ini pelaku sudah kita amankan beserta barang bukti berupa golok, parang, belati dan linggis," ujar Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo kepada awak media di Mapolsek Gunungguruh.

Ari menuturkan, berdasarkan keterangan beberapa saksi, terduga pelaku disebut mengalami gangguan jiwa. Meski begitu, ia menegaskan bahwa pihaknya terus mendalami keterangan tersebut dengan melakukan serangkaian penyelidikan. Utamanya ke rumah sakit yang pernah merawat terduga pelaku yakni di RSUD R Syamsudin SH.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life07 Mei 2024, 11:00 WIB

10 Tips Hidup Bahagia Meski Menghadapi Banyak Masalah, Ayo Lakukan!

Habiskan waktu dengan orang-orang yang Anda cintai dan hargai agar hidup bahagia meski banyak masalah.
Ilustrasi. Sahabat Baik. Tips Hidup Bahagia Meski Menghadapi Banyak Masalah, Ayo Lakukan! | (Sumber : Pixabay.com/Dimhou)
Sukabumi07 Mei 2024, 10:33 WIB

Diserahkan Kusmana, 1.070 KPM di Limusnunggal Sukabumi Terima Bantuan Beras

Bantuan ini merupakan bagian dari program pemerintah untuk membantu masyarakat.
Pj Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji menyerahkan bantuan pangan beras secara simbolis kepada KPM di Kelurahan Limusnunggal, Selasa (7/5/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Inspirasi07 Mei 2024, 10:30 WIB

Info Lowongan Kerja Lulusan S1 untuk Pelamar Berpengalaman

Berikut Informasi Lengkap tentang Lowongan Kerja Lulusan S1 untuk Pelamar Berpengalaman. Jobseeker Ayo Daftar!
Ilustrasi. Info Lowongan Kerja Lulusan S1 untuk Pelamar Berpengalaman (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Nasional07 Mei 2024, 10:04 WIB

Deklarasi Oposisi! Tiga Poin Ganjar Pranowo untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pernyataan ini disampaikan Ganjar dalam sambutan kepada TPN Ganjar-Mahfud.
Ganjar Pranowo menyatakan oposisi terhadap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. | Foto: Istimewa
Life07 Mei 2024, 10:00 WIB

Kemampuan Mengatasi Kegagalan, 7 Ciri Orang yang Akan Sukses di Masa Depan

Orang yang akan sukses di masa depan menunjukan ciri-ciri yang dapat dikenali.
Orang yang akan sukses di masa depan menunjukan ciri-ciri yang dapat dikenali. | (Sumber : Freepik.com/@kues)
Keuangan07 Mei 2024, 09:30 WIB

7 Tantangan Orang Kaya Agar Tidak Jatuh Miskin, Jangan Lengah!

Dengan manajemen keuangan yang tepat, disiplin, dan perencanaan yang baik, orang kaya dapat memitigasi risiko dan menjaga kekayaan mereka dari kemungkinan jatuh miskin.
Ilustrasi. Orang kaya. Ada beberapa faktor yang bisa memengaruhi stabilitas keuangan seseorang meskipun memiliki kekayaan yang substansial. (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Sehat07 Mei 2024, 09:00 WIB

6 Bahan Alami yang Efektif Mengatasi Sakit Lambung, Maag dan Gangguan Pencernaan

Anda dapat mengatasi asam lambung dan meningkatkan kualitas hidup Anda dengan mengonsumsi bahan-bahan alami.
Ilustrasi Teh Chamomil - Anda dapat mengatasi asam lambung dan meningkatkan kualitas hidup Anda dengan mengonsumsi bahan-bahan alami.  (Sumber : Freepik.com/@8photo)
Nasional07 Mei 2024, 08:54 WIB

Tak Masuk Akal, Drh Slamet Kritik Rencana Impor Beras Akibat Gelombang Panas

Slamet menyebut kondisi negara-negara pengimpor lebih parah ketimbang Indonesia.
Anggota Komisi IV DPR RI F-PKS drh Slamet mengkritik rencana impor beras yang diusulkan pemerintah pada tahun ini. | Foto: Istimewa
Sukabumi07 Mei 2024, 08:30 WIB

Kota Sukabumi dalam Musrenbangnas 2024, Sinkronisasi dan Koordinasi Pembangunan

Kusmana akan bersinergi dengan pemerintah pusat dalam melaksanakan program.
Pj Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji (kanan) dan Kepala BAPPEDA Kota Sukabumi Asep Suhendrawan (kiri) hadir dalam Musrenbangnas 2024, Senin, 6 Mei 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sehat07 Mei 2024, 08:00 WIB

Tetap Hati-hati, Ini 7 Tantangan Hidup Sehat Bagi Penderita Asam Lambung

Stres dapat meningkatkan produksi asam lambung dalam tubuh, sehingga dapat memperburuk gejala asam lambung.
Ilustrasi - Sakit Perut. Tantangan Hidup Sehat Bagi Penderita Asam Lambung. (Sumber : Freepik.com/@diana.grytsku)