Apakah Ponsel Masa Depan Masih Butuh MicroSD Card?

Rabu 10 Maret 2021, 10:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Di tahun 2021 ini, Samsung bikin sejumlah konsumennya terheran-heran karena produsen ponsel asal Korea Selatan tersebut baru saja menghilangkan slot MicroSD card dari produk Galaxy S21 andalannya. Sampai ada yang bertanya, memangnya memori internal produk Samsung seberapa besar sih sehingga mereka percaya diri tak lagi menyediakan slot memori eksternal?

Pihak Samsung memaklumi pertanyaan itu, memang bagi kebanyakan orang opsi penambahan penyimpanan data menggunakan MicroSD masih menjadi hal yang penting bagi orang-orang yang suka mengambil banyak foto atau untuk mengunduh film yang memang membutuhkan kapasitas penyimpanan data lumayan besar.

Namun, apakah penyimpanan data eksternal seperti MicroSD atau SD Card benar-benar dibutuhkan saat ini? Sedangkan, teknologi cloud dan penyimpanan internal terus mengalami perkembangan, contohnya seperti yang dilakukan Samsung dan Apple.

Sejumlah analis ponsel pintar memperkirakan ponsel atau smartphone di masa depan akan sepenuhnya tanpa slot memori eksternal. Sedangkan, keputusan Samsung yang menyusul jejak Apple yang sudah mulai menghilangkan slot memori eksternal bakal menjadi indikasi tren penyimpanan data di masa mendatang.

Namun jangan berkecil hati, sebagian besar produsen smartphone ternyata masih ada yang memberikan slot kartu memori eksternal agar Anda bisa menyimpan sebanyak mungkin file gambar, musik atau film.

Pada prinsipnya, para ahli teknologi cenderung merekomendasikan penggunaan memori internal daripada menggunakan kartu MicroSD eksternal. Sebab, kerap kali terjadi kasus ketika aplikasi tidak dapat berjalan dengan baik ketika di install pada memori eksternal, sedangkan jika kita menggunakan memori internal hasilnya aplikasi tersebut akan jauh lebih cepat dan responsif.

Masih Banyak Yang Menjual Memori Eksternal

photoMemori Eksternal - (pixabay.com)</span

Di pasaran, MicroSD atau SD card nyatanya masih secara masif dijual, terlebih ketika sejumlah smartphone baru kini mulai menawarkan fitur pembuatan video berkualitas 4K yang tentunya mengharuskan kapasitas ruang penyimpanan idealnya lebih dari 128 GB.

Beberapa fotografer atau videografer amatir dan profesional yang menggunakan smartphone juga sering mengambil foto dengan resolusi tinggi atau merekam video berkualitas HD bahkan 4K, tentunya ini membutuhkan lebih banyak ketersediaan penyimpanan internal yang harus lebih dari 256 GB, opsi lainnya tentu menggunakan memori eksternal berukuran lebih dari 512 GB.

Sudah Siapkah Berpindah ke Teknologi Cloud?

photoIlustrasi Teknologi Cloud - (pixabay.com)</span

Layanan teknologi cloud atau penyimpanan data virtual dari Apple, Google atau Microsoft ternyata memiliki kelebihan dan kekurangan yang harus Anda ketahui terlebih dahulu. 

Kelebihan dari teknologi cloud tentu saja menawarkan layanan penyedia file yang dapat diakses secara virtual menggunakan device apapun dan kapanpun, semua file yang diupload ke cloud akan terintegrasi dan dapat diakses dengan seluruh device yang Anda gunakan.

Namun, kekurangannya adalah harga layanan ini masih belum ramah di kantong, bahkan Anda harus siap-siap membayar dua kali lipat daripada harga memori eksternal untuk mendapatkan kapasitas memori yang diinginkan.

Misalnya, Anda hanya harus merogoh kocek Rp 500 ribu saja untuk mendapatkan memori eksternal seperti SD Card atau MicroSD Card dengan kapasitas 256 GB, sedangkan jika anda menggunakan layanan cloud, siap-siap mengeluarkan budget dua kali lipat dari harga tersebut.

Jika kelak slot microSD memang harus lenyap dari semua produk smartphone, ada dua hal yang harus anda pikirkan, yakni tentang ketersediaan kapasitas memori internal atau beralih menggunakan layanan cloud yang memiliki aksesibilitas baik namun harganya selangit.

Penggunaan memori internal juga kerap kali dikeluhkan banyak orang, karena nyatanya sekitar 15-20 persen dari kapasitas memori yang tertulis telah diserap atau digunakan untuk sistem operasi smartphone Anda. Belum lagi jika Anda menginstall berbagai aplikasi atau game pada smartphone Anda tentunya akan membuat kapasitas memori internal pada smartphone semakin kecil sehingga menyebabkan performa gadget kesayangan Anda menurun.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life28 April 2024, 23:24 WIB

7 Trik Jitu Move On dari Mantan Pacar, Ini yang Bisa Kamu Lakukan!

Putus cinta adalah salah satu momen paling sulit dalam kehidupan, terutama ketika harus melepaskan mantan pacar yang pernah kita cintai dengan sepenuh hati.
Ilustrasi putus cinta. | Sumber Foto: pixabay/oppy77
Life28 April 2024, 23:17 WIB

6 Cara Memiliki Mental Kuat agar Tahan Banting dan Tidak Direndahkan Orang Lain

Memiliki mental kuat sangat dibutuhkan dalam hidup supaya tahan banting dan tidak mudah direndahkan oleh orang lain.
Ilustrasi. Cara memiliki mental kuat. | Sumber foto : Pexels/Andrea Piacquadio
DPRD Kab. Sukabumi28 April 2024, 23:12 WIB

Soroti Isu Pungli di PT GSI Sukabumi, DPRD Kritik Program Disnakertrans Tak Efektif

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar angkat bicara terkait isu pungli di GSI Cikembar.
Warga sempat blokade jalan cikembar, sebagai bentuk protes praktik pungli tenaga kerja di PT GSI (Sumber : SU/Ibnu)
Life28 April 2024, 22:12 WIB

Ini 5 Sikap Sabar yang Membuat Anda Hidup Damai Setiap Hari

Sikap sabar akan membantu setiap orang lebih merasakan kedamaian dan ketenangan dalam hidupnya.
Ilustrasi. Sikap sabar yang membuat damai. | Sumber Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi28 April 2024, 22:07 WIB

Dihuni Nenek dan Cucu, Rutilahu di Surade Sukabumi Nyaris Roboh Akibat Gempa Garut

Rutilahu yang dihuni nenek dan cucu di Surade Sukabumi nyaris roboh akibat gempa Garut M6,2.
Kondisi rutilahu yang nyaris roboh akibat diguncang gempa laut Garut. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 21:30 WIB

Sembunyi Saat Bertemu Orang Baru, Kenali 7 Perilaku Umum Anak Usia 2 Tahun

Anak usia dua tahun menunjukkan emosinya dengan cara yang cukup aneh. Pelajari cara memecahkan kode tujuh perilaku umum balita.
Ilustrasi. Perilaku umum anak 2 tahun. Sumber : Freepik/@freepik
Bola28 April 2024, 21:22 WIB

Kapolres Sukabumi Ajak Nobar Semifinal Piala Asia U-23 Indonesia Vs Uzbekistan, Ini Lokasinya

Dukung Timnas masuk Final, Polres Sukabumi gelar nobar semifinal Piala Asia U-23 Indonesia vs Uzbekistan.
Timnas Indonesia U-23 lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024 usai kalahkan Korea Selatan. (Sumber : Dok. AFC)
Life28 April 2024, 21:00 WIB

10 Kebiasaan Positif yang Membuat Anda Dihargai Orang Lain

Ayo Lakukan Sederet Kebiasaan Positif Berikut yang Bisa Membuat Hidupmu Dihargai oleh Orang Lain.
Ilustrasi. Kebiasaan Positif yang Membuat Seseorang Dihargai oleh Orang Lain. (Sumber : Pexels/HuyPhan)
Life28 April 2024, 20:30 WIB

Tanggapi Segera, Begini 10 Cara Untuk Menghentikan Balita yang Suka Menggigit

Balita seringkali menggigit jika mereka merasa marah, tidak nyaman, hingga mengekspresikan perasaannya. Namun jangan dibiarkan dan hentikan dengan cara ini.
Ilustrasi. Tips menghentikan balita yang suka menggigit. Sumber : Freepik/@kreasi orang
Life28 April 2024, 20:04 WIB

7 Rutinitas Sederhana yang Bisa Menenangkan Hati Serta Pikiran Lebih Rileks dan Damai

Beberapa rutinitas rupanya bisa digunakan sebagai media menenangkan hati dan pikiran dari potensi kegelisahan, stres dan lain sejenisnya.
Ilustrasi. Rutinitas yang menenangkan pikiran. | Sumber foto : Pexels/Sound On