Kambing di Curugkembar Sukabumi Mati Secara Misterius, Kondisinya Mengerikan

Sukabumiupdate.com
Sabtu 24 Feb 2018, 16:47 WIB
Kambing di Curugkembar Sukabumi Mati Secara Misterius, Kondisinya Mengerikan

SUKABUMIUPDATE.com - Tiga ekor kambing milik warga Kampung Cikawung Cihideung Desa Sinangraja Kecamatan Curugkembar ditemukan menjadi bangkai, kamis (4/1/2017) pagi.

Kondisi kambing mengenaskan, dengan luka cabikan hampir di seluruh tubuh kambing tersebut.

BACA JUGA: Puluhan Ayam Bangkok Mati Mendadak di Paledang Kabupaten Sukabumi

Dugaan sementara, hewan ternak tersebut diserang binatang buas. Ada yang menyebutkan macan tutul, ada juga yang menduga anjing hutan yang berasal dari Hutan Lindung Gunung Gonggang.

Kampung Cihideng sendiri berbatasan dengan kawasan hutan Lindung Gunung Gonggang. Kambing milik Agus tersebut diduga menjadi mangsa hewan buas yang kelaparan akibat kurangnya makanan di hutan.

Camat Kecamatan Curugkembar Utang Supratman menghimbau warga untuk waspada dan menggiatkan kembali ronda malam.

BACA JUGA: Ribuan Ekor Puyuh Peternak Kota Sukabumi Mati Mendadak

"Warga harus waspada terhadap kejadian ini, takutnya kejadian ini akan terulang kembali," ungkap Utang pada sukabumiupdate.com.

Utang menuturkan dari keterangan warga, kejadian ini adalah yang kedua kalinya.

"Kegiatan pos ronda harus rutin lagi untuk mencegah kejadian ini tidak terulang kembali," pungkasnya.

Berita Terkini