SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Jawa Barat (Distanhorti Jabar) mengawali pekan ketiga Januari dengan melaksanakan Apel Pagi secara daring melalui Zoom Meeting pada Senin (19/01/2026). Selain koordinasi internal, apel kali ini menjadi momentum penguatan mitigasi bencana melalui pendekatan pertanian konservasi.
Kepala Bidang Penyuluhan Distanhorti Jabar, Rahmat Hidayat, yang bertindak sebagai Pembina Apel, menyampaikan sejumlah fokus kegiatan di awal tahun, di antaranya persiapan penyusunan anggaran serta penyusunan laporan program dan kegiatan.
Di tengah arahannya, Rahmat menyampaikan rasa duka mendalam bagi para korban bencana longsor di Cisarua Kabupaten Bandung Barat. Ia mengajak seluruh pegawai mendoakan agar para korban diberikan ketabahan serta segera mendapatkan penanganan maksimal dari pihak berwenang.
Baca Juga: Optimalkan Irigasi Tenaga Surya, Distanhorti Jabar Dorong Produktivitas Padi di Subang
Rahmat menekankan bahwa bencana alam ini merupakan pengingat keras bagi insan pertanian untuk kembali menerapkan kaidah konservasi tanah dan air. Ia mengimbau para pegawai dan penyuluh untuk aktif mengedukasi masyarakat mengenai pencegahan bencana.
"Dari bencana ini, kita diingatkan dengan pentingnya menjaga lingkungan serta pentingnya menerapkan kaidah-kaidah konservasi lahan khususnya tanah dan air. Maka dari itu sudah sepatutnya kita mengupayakan pencegahan bencana tersebut dengan memperhatikan saluran irigasi, menerapkan teras bangku (terasering), dan menerapkan agroforestry yang memadukan pepohonan dengan tanaman pertanian," ujarnya.
Apel pagi di lingkungan Distanhorti Jabar via zoom, Senin (26/1/2026).
Menutup sambutannya, Rahmat juga memaparkan sejumlah agenda kegiatan Distanhorti Jabar yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat. Kegiatan tersebut di antaranya pertemuan konferensi dengan Muda Agricultural Development Authority (MADA) Malaysia yang digelar secara hybrid dan diikuti sekitar 300 peserta dengan tema pertanian ramah lingkungan atau pertanian organik.
Selain itu, Distanhorti Jabar juga akan melaksanakan Public Hearing terkait Peraturan Menteri Pertanian (Permentan) tentang perbenihan untuk Bidang Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) serta Bidang Hortikultura, kegiatan peringatan Isra Miraj di Gedung Pakuan, serta Capacity Building One Pages Summary (OPS) bersama Bank Indonesia. (adv)
Sumber: Instagram Distanhorti Jabar





