Sudah Dibersihkan, Tumpukan Sampah Viral di Simpang Ciawi Bogor Capai 35 Ton

Kamis 09 November 2023, 23:49 WIB
Aparat TNI membantu penanganan tumpukan sampah yang viral di Simpang Ciawi, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, Selasa (7/11/2023). (Sumber : Diskominfo Kab. Bogor)

Aparat TNI membantu penanganan tumpukan sampah yang viral di Simpang Ciawi, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, Selasa (7/11/2023). (Sumber : Diskominfo Kab. Bogor)

SUKABUMIUPDATE.com - Viralnya tumpukan sampah di saluran air di Simpang Ciawi, Kabupaten Bogor, mendapatkan perhatian serius dari Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin.

Bahkan, Bey langsung memberikan teguran langsung kepada Bupati Bogor Iwan Setiawan terkait tumpukan sampah yang tidak diperhatikan tersebut.

Kini, sampah di Ciawi itu sudah dibersihkan oleh TNI dan pemerintah daerah. Bahkan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bogor mencatat total berat sampah tersebut mencapai 35 ton.

Kepala Bidang Pengolahan Sampah DLH Kabupaten Bogor Ismambar Fadli mengungkapkan 35 ton sampah tersebut merupakan jumlah sampah yang telah diangkut. Sedangkan, proses pengangkutan hingga kini masih terus dilakukan.

"Jumlahnya 35 ton lebih, siang ini sudah mulai diangkut, tadi Damkar menyedot airnya," kata Fadli dikutip dari suara.com, Kamis (9/11/2023).

Baca Juga: Pantas Saja Rutin Banjir, Sampah Penuhi Sungai Ciawitali Kalibunder Sukabumi

DLH Kabupaten Bogor melibatkan banyak instansi dalam membersihkan sampah di saluran air tersebut, seperti Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR), Satpol PP, Pemadam Kebakaran, dan Pemerintah Kecamatan Ciawi.

"Kita menurunkan 11 armada sampai pukul 22.00 dengan menggunakan ekskavator dari DPUPR," paparnya.

Sementara itu Bupati Bogor Iwan Setiawan pastikan tumpukan sampah di simpang Ciawi tersebut setelah ditangani akan dilakukan pencegahan agar tidak terulang.

“Hari ini kita mulai membersihkan dan berupaya agar kejadian serupa tidak terjadi lagi. Saya minta bangunan liar yang ada di lokasi ini dibongkar, agar proses pengerukan sampah bisa berjalan dengan lancar. Saya minta camat untuk mengawasi, agar kejadian serupa tidak terjadi kembali,” kata Iwan dalam rilis resmi Diskominfo Kabupaten Bogor, Selasa (7/11/2023).

“Saya meminta agar pembongkaran bangunan liar dilakukan dengan pendekatan humanis. Saya berharap lokasi ini ke depan bisa dibuat nyaman, misalnya seperti dibuat taman,” sambungnya.

Terpisah, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin menerangkan, lokasi ini adalah lahan milik Kementerian PUPR yang dikelola oleh PT. Jasa Marga, yang tentunya ke depan akan dikelola lebih baik lagi. Ke depan akan dibangun gorong-gorong untuk saluran airnya agar lebih rapi dan tidak terjadi lagi penumpukan sampah yang menyebabkan tersumbatnya aliran air.

“Saya meminta Bupati Bogor dan Danrem untuk segera membersihkan tumpukan sampah ini, sehingga masyarakat bisa tetap nyaman. Hari ini kami gerak cepat kita berbagi tugas, untuk pembersihan akan dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Bogor bersama TNI. Sampah akan dibuang ke TPA Galuga,” ujarnya.

Bey mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga lingkungan bersama, dan membuang sampah pada tempatnya.

“Saya juga mengimbau agar sampah ini bisa dikelola sejak dari rumah, sedikit demi sedikit kita kurangi, sehingga hanya residu yang berakhir di TPA,” katanya.

SUMBER: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Jawa Barat12 Mei 2024, 09:05 WIB

Kecelakaan Maut Bus Rombongan SMK Depok: Dilaporkan 11 Korban Tewas

Kecelakaan Maut Bus SMK Lingga Kencana di Ciater, Subang.
Kecelakaan Maut Bus SMK Lingga Kencana di Ciater, Subang. (Sumber : Istimewa).
Sehat12 Mei 2024, 09:00 WIB

Asam Urat yang Mengancam Sendi: Penyebab, Gejala, dan 6 Cara Jitu untuk Mencegahnya

Asam urat merupakan radang sendi yang rasa sakitnya sangat luar biasa.
Ilustrasi - Asam urat merupakan radang sendi yang rasa sakitnya sangat luar biasa. (Sumber : Freepik.com)
DPRD Kab. Sukabumi12 Mei 2024, 08:38 WIB

Jembatan Cibodas Rusak, DPRD Sukabumi Segera Komunikasi dengan Dinas Terkait

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Nandar turut melakukan peninjauan bersama anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Hasim Adnan, ke lokasi Jembatan Cibodas yang membentang di atas Sungai Cibodas, Kecamatan Curugkembar.
Nandar, Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi (Fraksi PKB) | Foto : Ragil Gilang
Sehat12 Mei 2024, 08:00 WIB

Bebas Diabetes dengan 11 Karbohidrat Sehat: Makan Enak, Gula Darah Stabil

Tidak semua karbohidrat buruk bagi penderita diabetes. Ada beberapa pilihan karbohidrat terbaik yang direkomendasikan oleh ahli diet.
Ilustrasi - Tidak semua karbohidrat buruk bagi penderita diabetes. Ada beberapa pilihan karbohidrat terbaik yang direkomendasikan oleh ahli diet. (Sumber : Freepik/@topntp26)
Life12 Mei 2024, 07:00 WIB

10 Kebiasaan yang Membuat Anak Tumbuh Tinggi, Orang Tua Harus Tahu Nih!

Mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan ini secara konsisten dapat membantu anak tumbuh menjadi lebih tinggi dan sehat secara keseluruhan.
Ilustrasi - Mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan ini secara konsisten dapat membantu anak tumbuh menjadi lebih tinggi dan sehat secara keseluruhan. (Sumber : pexels.com/@Kampus Production)
Science12 Mei 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 12 Mei 2024, Waspada Hujan di Siang Hari

Cuaca Jawa Barat pada Minggu 12 Mei 2024 untuk Sukabumi dan sekitarnya.
Cuaca Jawa Barat pada Minggu 12 Mei 2024 untuk Sukabumi dan sekitarnya. | Foto: Freepik
Sukabumi11 Mei 2024, 22:20 WIB

Kontennya Viral! Cerita Cecep dari Kota Sukabumi Rutin Bersihkan Toilet Masjid Sejak 2012

Iltap mengungkapkan suaminya juga selalu mengerjakan pekerjaan rumah.
Cecep saat membersihkan toilet masjid. Cecep adalah warga Jalan Tipar RT 05/06 Kelurahan Tipar, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi. | Foto: Istimewa
Entertainment11 Mei 2024, 22:00 WIB

Profil dan Daftar Drama Korea Kim Hye Yoon, Pemeran Im Sol di Lovely Runner

Kim Hye Yoon yang berperan sebagai Im Sol di drama korea Lovely Runner sedang naik daun dan sedang dibicarakan oleh pecinta drakor. Biar lebih dekat dengannya cari tahu lewat profil dan daftar drama yang pernah diperankan
Profil dan daftar drama korea Kim Hye Yoon yang berperan sebagai Im Sol di Lovely Runner (Sumber : Instagram @/hye_yoon1110)
Jawa Barat11 Mei 2024, 21:46 WIB

Bus Rombongan SMK Depok Kecelakaan di Subang, Beberapa Orang Dilaporkan Tewas

Dalam kecelakaan bus ini dikabarkan lima penumpang meninggal dunia.
Kondisi bus rombongan siswa SMK Lingga Kencana yang rusak akibat kecelakaan di wilayah Subang, Sabtu (11/5/2024). | Foto: Istimewa
Sehat11 Mei 2024, 21:00 WIB

Kolesterol Tinggi Ada Solusinya: Tips Menurunkannya Secara Alami dengan Gaya Hidup Sehat

Dengan mengikuti tips-tips ini, Anda dapat menurunkan kolesterol tinggi secara alami dan meningkatkan kesehatan jantung Anda.
Ilustrasi - Dengan mengikuti tips-tips ini, Anda dapat menurunkan kolesterol tinggi secara alami dan meningkatkan kesehatan jantung Anda. (Sumber : Freepik.com).