Mau Hiking? Yuk Kenalan dengan 7 Gunung Tertinggi di Jawa Barat

Kamis 11 Januari 2024, 14:41 WIB
Gunung di Jawa Barat. | Foto: Instagram/@twa.gunungpapandayangarut

Gunung di Jawa Barat. | Foto: Instagram/@twa.gunungpapandayangarut

SUKABUMIUPDATE.com - Jawa Barat terkenal akan keindahan alamnya. Salah satunya adalah 7 gunung tertinggi yang biasa jadi tujuan hiking (mendaki) bagi pencinta pendakian.

Meskipun sudah populer di kalangan para pendaki, namun 7 gunung tertinggi ini tak pernah sepi dikunjungi ketika musim hiking. Tentu saja, keindahan alam yang bisa dinikmati di atas puncak menjadi salah satu alasannya.

Bagi Anda yang ingin melakukan pendakian gunung atau hiking, Anda perlu mengenal terlebih dahulu 7 gunung tertinggi di Jawa Barat yang sudah terkenal indah dan menantang.

Mengutip dari video di kanal YouTube Bandung Turunan Kidul yang diunggah pada 11 Oktober 2022, terdapat 7 gunung tertinggi di Jawa Barat yang cocok buat Anda yang menyukai hiking.

Berikut ini 7 gunung tertinggi di Jawa Barat tersebut:

1. Gunung Ciremai

Gunung Ciremai merupakan gunung api soliter, artinya tidak terhubung dengan pegunungan lainnya. Walaupun masih aktif, tetapi Ciremai relatif dalam aktivitas tenang.

Dengan ketinggian 3.078 MDPL, Gunung Ciremai termasuk yang tertinggi di Provinsi Jawa Barat yang berada di 3 Kabupaten yakni Majalengka, Cirebon dan Kuningan. Gunung Ciremai menjadi gunung yang tertinggi di Jawa Barat di antara 7 gunung lainnya.

2. Gunung Pangrango

Yang satu ini merupakan gunung tertinggi kedua di Provinsi Jawa Barat, dan masuk dalam kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.

Terdapat beberapa jalur pendakian yang biasa ditempuh para pendaki yakni Salabintana, Cibodas sampai dengan jalur Gunung Putri. Gunung ini berada di wilayah Kabupaten Bogor, Cianjur dan Sukabumi.

Gunung Pangrango ini juga menjadi tempat rehabilitasi sejumlah fauna langka di Jawa Barat. Bagian puncak tertinggi berada pada ketinggian 3.019 MDPL dengan area bernama Mandalawangi.

Baca Juga: Viewnya Gak Kalah Cantik! 10 Rekomendasi Gunung untuk Pendaki Pemula

3. Gunung Gede

Gunung Gede berada di antara Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Bogor. Gunung ini ketinggiannya mencapai 2.958 MDPL dan menjadi peringkat ke tiga tertinggi di Jawa Barat.

Selain biasa dijadikan destinasi mendaki, terdapat beberapa destinasi wisata di sekitarnya seperti Alun-alun Suryakencana, Kandang Batu, Kandang Badak, Telaga Biru, dan Air Terjun Cibeureum. Biasanya para pendaki naik ke gunung ini menggunakan Jalur Pendakian Gunung Putri, Cibodas, dan Salabintana.

4. Gunung Cikuray

Gunung Cikuray merupakan salah satu yang populer, gunung ini menempati posisi keempat tertinggi di Jawa Barat dengan ketinggian yang mencapai 2.821 MDPL.

Lokasinya ada di di Desa Dayeuhmanggung, Kabupaten Garut. Selain terdapat destinasi wisata, pengunjung juga bisa mendaki melewati Jalur Pendakian Pamancar Cilawu, Bayongbong dan Cikajang.

5. Gunung Papandayan

Selanjutnya adalah Papandayan, gunung tertinggi kelima di Provinsi Jawa Barat yang juga berada di Kabupaten Garut. Tinggi gunung Papandayan adalah 2.665 MDPL.

Papandayan merupakan gunung api aktif tipe a yang berbentuk stratovolcano. Di sekitar Gunung ini juga terdapat beberapa destinasi wisata dengan panorama yang sangat mempesona.

Untuk mendaki, biasanya para pendaki naik ke gunung ini lewat beberapa jalur pendakian, yakni Pangalengan dari wilayah Bandung, dan Cisurupan dari wilayah Garut.

Di gunung ini, suhu udaranya sesuai dengan kawasan dataran tinggi pada umumnya, yaitu sejuk dan cenderung dingin pada waktu tertentu.

Baca Juga: Tempat Camping Cantik di Temanggung, Kemah Tepi Danau View Gunung Sindoro

6. Gunung Kendang

Meskipun Gunung Kendang tidak terlalu populer, tetapi gunung ini memiliki ketinggian 2.617 MDPL berada di urutan keenam tertinggi di Jawa Barat.

Salah satu gunung api dengan pesona yang indah ini, menjadi gunung diantara wilayah Kabupaten Bandung dan Garut.

Sehingga untuk menuju ke lokasi gunung ini, pengunjung bisa masuk lewat Kabupaten Garut maupun Kabupaten Bandung. Bagi para pendaki juga bisa mengunjungi gunung ini lewat jalur pendakian Neglawangi.

7. Gunung Patuha

Gunung ini berada di kawasan Rancabali, Ciwidey, Kabupaten Bandung. Gunung Patuha menempati urutan tertinggi ketujuh dengan puncak pada ketinggian 2.434 MDPL.

Gunung ini punya pesona alam yang eksotis, dan terdapat area kawah putih di lokasi tersebut. Konon, kawah ini merupakan hasil letusan kedua dari Gunung Patuha.

Demikian 7 gunung tertinggi di Provinsi Jawa Barat yang cocok untuk Anda yang suka pendakian atau ingin hiking dan menikmati keindahan alam dari atas puncak.

Sumber: YouTube Bandung Turunan Kidul

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi21 Mei 2024, 15:03 WIB

7 Orang Pengedar Narkoba Ditangkap Polres Sukabumi, Barang Bukti 1,9 Kg Sabu

Narkotika jenis sabu sebanyak 1.988,93 gram atau 1 kilogram 9 ons 88,93 gram berhasil diamankan petugas Kepolisian Mapolres Sukabumi Kota dari tujuh tersangka.
Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo saat menunjukan barang bukti sabu 1,9 kg | Foto : Dok. Polres.
Inspirasi21 Mei 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Kasir & Kitchen Staff, Minimal Lulusan SMA/SMK

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi lowongan kerja. Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Kasir & Kitchen Staff, Minimal Lulusan SMA/SMK | (Sumber : Foto: Freepik.com)
Sehat21 Mei 2024, 14:30 WIB

9 Cara Menghilangkan Sakit Asam Urat Seketika, Bisa Konsumsi Minuman Alami!

Dengan kombinasi dari langkah-langkah sehat, Anda dapat meredakan serangan asam urat dan mengurangi rasa sakit secara signifikan. Namun, penting untuk berkonsultasi dengan dokter untuk pengobatan jangka panjang dan pencegahan serangan di masa mendatang.
Ilustrasi. Konsumsi Minuman Alami. Cara Menghilangkan Sakit Asam Urat Seketika! (Sumber : Pexels.com/PolinaTankilevitch)
Internasional21 Mei 2024, 14:00 WIB

Covid-19 di Singapura Meledak Nyaris Dua Kali Lipat, Warga Diminta Pakai Masker

Warga diminta pakai masker, imbas kasus Covid-19 di Singapura kembali meledak
Ilustrasi. Warga diminta pakai masker, imbas kasus Covid-19 di Singapura kembali meledak. (Sumber : pixabay.com/@Tumisu)
Sukabumi21 Mei 2024, 13:55 WIB

Pemkot Sukabumi Komitmen Dukung PPDB Objektif, Transparan, dan Akuntabel

Kusmana menekankan pentingnya komitmen semua pihak untuk mematuhi aturan yang berlaku dalam PPDB.
Pj Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji menandatangani komitmen dukungan penyelenggaraan PPDB pada Selasa (21/5/2024) di Oproom Setda Kota Sukabumi. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sehat21 Mei 2024, 13:45 WIB

5 Makanan Terburuk Untuk Kadar Gula Darah, Hindari Sebisa Mungkin!

Ada beberapa makanan buruk yang dapat menjadi penyebab kadar gula darah meningkat, lalu akhirnya menimbulkan berbagai penyakit. Maka dari itu mulailah untuk coba hidup sehat dengan mengubah pola makan lebih sehat
Ilustrasi permen adalah salah satu makanan terburuk yang berpengaruh pada lonjakan gula darah (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi Memilih21 Mei 2024, 13:37 WIB

Kurang Data Pendukung, MK Tolak Gugatan PDIP Soal Suara PAN di Sukabumi

Mahkamah Konstitusi menyatakan menolak gugatan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) DPR RI yang diajukan oleh PDIP terkait dugaan penggelembungan suara PAN di daerah pemilihan Kota dan Kabupaten Sukabumi
Sidang Mahkamah Konstitusi soal gugatan PDIP terkait penggelembungan suara PAN di Dapil Jabar IV (Kota dan Kabupaten Sukabumi | Foto : Dok. MK
Kecantikan21 Mei 2024, 13:30 WIB

9 Bahan Alami Masker Wajah yang Tidak Cocok untuk Kulit Sensitif, Bisa Iritasi!

Memilih bahan alami yang aman dan cocok untuk jenis kulit adalah kunci untuk mendapatkan manfaat maksimal tanpa risiko iritasi atau kerusakan kulit.
Ilustrasi. Bahan Alami Masker Wajah yang Tidak Cocok untuk Kulit Sensitif, Bisa Iritasi! (Sumber : Pexel.com/AndreaPiacquadio)
Life21 Mei 2024, 13:15 WIB

10 Kesalahan Orang Tua Saat Mendisiplinkan Anak, Jangan Mempermalukannya!

Ada beberapa kesalahan yang dilakukan orang tua saat mendisiplinkan anak.
Ilustrasi. Ada beberapa kesalahan yang dilakukan orang tua saat mendisiplinkan anak. (Sumber : pexels/augustderichelieu)
Sehat21 Mei 2024, 13:00 WIB

8 Faktor Pemicu Asam Urat Susah Sembuh dan Cara Mengelolanya

Faktor Pemicu Asam Urat Susah Sembuh. Kurangnya aktivitas fisik dapat berkontribusi pada peningkatan berat badan dan resistensi insulin, yang keduanya dapat meningkatkan risiko asam urat.
Ilustrasi. Orang dewasa sakit asam urat sedang istirahat. (Sumber : Pexels.com/ MarcusAurelius)