Sinopsis The Wailing, Film Horor Korea yang Sering Dibandingkan dengan Exhuma

Rabu 06 Maret 2024, 22:03 WIB
Poster dari Film The Wailing yang Dirilis pada Tahun 2016. Sumber Foto: X/@kdrama_menfess

Poster dari Film The Wailing yang Dirilis pada Tahun 2016. Sumber Foto: X/@kdrama_menfess

SUKABUMIUPDATE.com - Film Exhuma berhasil menduduki film terlaris pada 2024 di Korea Selatan. Banyak sekali yang tertarik dan ingin menonton film tersebut. Di Indonesia, film Exhuma sudah mulai bisa ditonton di bioskop mulai pada 28 Februari 2024.

Dengan naiknya popularitas Exhuma, film horor Korea Selatan kembali disorot dan menjadi perbincangan, terutama yang bercerita tentang perdukunan. Film Exhuma merupakan film horor yang menyuguhkan sensasi berbeda dengan film horor lainnya. Namun, banyak yang membandingkan film Exhuma dengan The Wailing.

The Wailing sendiri merupakan film horor Korea Selatan yang dirilis pada tahun 2016 lalu oleh sutradara Na Hong Jin. Terdapat beberapa aktor dan aktris hebat yang ikut bermain di The Wailing, seperti Kwak Do Won, Hwang Jung Min dan Chun Woo Hee.

Exhuma dan The Wailing digadang-gadang memiliki suasana dan cerita yang hampir mirip. Keduanya menyuguhkan film horor ditambah dengan adanya perdukunan. Film The Wailing berhasil memenangkan beberapa penghargaan saat film tersebut tayang.

Baca Juga: Sinopsis Film Exhuma, Ajang Debut Lee Do Hyun di Layar Lebar

The Wailing memiliki alur cerita yang plot twist. Para penonton akan dibuat deg-degan dan tidak akan bosan selama menontonya. Jika tertarik ingin menonton film The Wailing, berikut sinopsisnya untuk anda.

Menceritakan di sebuah desa bernama Gokseong yang dekat dengan hutan. Awalnya di desa Gokseong kehidupannya sangat damai, namun, tiba-tiba dibuat heboh dengan serangkaian pembunuhan yang terjadi di desa akibat wabah penyakit. Pembunuhnya tersebut adalah anggota yang terjangkit wabah tersebut dan mulai membunuh keluarganya sendiri.

Hal ini terjadi semenjak datang pria tua asal Jepang ke desa. Beberapa warga desa pun mulai mencurigai pria tua asal Jepang tersebut. Akhirnya, dua polisi pun mulai menyelidiki tentang pria tua Jepang itu karena desakan warga desa dan mencari tahu kebenaran dari semua kejadian janggal yang terjadi di desa.

Penonton akan dibuat bingung, karena tidak tahu mana karakter yang baik dan jahat dalam film The Wailing. Akhir dari film ini pun agak membuat bingung penonton.

Film The Wailing ini bukan jenis film horor yang banyak menyuguhkan jumpscare, sama seperti Exhuma. The Wailing dan Exhuma memiliki ciri khasnya masing-masing yang membuatnya menjadi film horor Korea Selatan yang paling berhasil membuat merinding dengan ceritanya.

Bagi yang ingin menonton The Wailing yang berdurasikan 2 jam 30 menit ini, bisa diakses pada layanan streaming Vision+.

Penulis: Ullima Iffah Shandana

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi06 Mei 2024, 22:27 WIB

Momen Hardiknas, Diarpus Sukabumi Bicara Program Pendukung Gerakan Merdeka Belajar

Kepala Diarpus Kabupaten Sukabumi Aisah dukung gerakan merdeka belajar agar generasi Indonesia emas bisa tercapai.
Program Pusling Diarpus Kabupaten Sukabumi di SMK Doa Bangsa Palabuhanratu 30 Maret 2024. (Sumber : IG UPP Palabuhanratu)
Sukabumi06 Mei 2024, 21:34 WIB

UPTD PU Sagaranten Tangani Longsor di Irigasi Binongsari Curugkembar Sukabumi

UPTD PU Wilayah Sagaranten melakukan penanganan sementara bencana longsor yang sempat menimbun aliran irigasi Binongsari Curugkembar Sukabumi.
Kabag TU UPTD Wilayah Sagaranten, Ami Amalia saat meninjau  penanganan longsor di Daerah Irigasi (DI) Binongsari, Curugkembar Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih06 Mei 2024, 21:19 WIB

Solusi Ayep Zaki Soal SDM hingga Penanganan Kemiskinan di Kota Sukabumi

Ayep Zaki menyebut dua persoalan yang harus diperhatikan di Kota Sukabumi yakni soal peningkatan kapasitas sumber daya manusia, dan soal kemiskinan.
Ayep Zaki dan Fungsionari HIMASI Kota Sukabumi | Foto : Ist
Sehat06 Mei 2024, 21:00 WIB

Terbangun dengan Tidak Nyaman, 10 Tips Jitu Menghentikan Asam Lambung Naik Saat Tidur

Terkadang jika Asam Lambung terjadi pada malam hari dapat menyebabkan tersedak saat tidur.
Ilustrasi - Terkadang jika Asam Lambung terjadi pada malam hari dapat menyebabkan tersedak saat tidur. (Sumber : Freepik.com/@stefamerpik).
Sukabumi06 Mei 2024, 20:27 WIB

Ratusan Perumahan di Kota Sukabumi Belum Serahkan PSU, Ini Upaya DPUTR

DPUTR Kota Sukabumi tengah fokus mengintensifkan upaya pengambil alihan PSU Perumahan.
Kepala DPUTR Kota Sukabumi, Sony Hermanto. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Sukabumi06 Mei 2024, 20:07 WIB

Anggaran Rp36 M: Jalan Rusak Jampangtengah-Kiaradua Sukabumi Mulai Diperbaiki

Sempat dikeluhkan warga, akhirnya jalan provinsi ruas Jampangtengah - Kiaradua mulai diperbaiki oleh Dinas Bina Marga Dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Barat.
Perbaikan jalan provinsi ruas Jampangtengah-Kiaradua Kabupaten Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Life06 Mei 2024, 20:00 WIB

5 Cara Membantu Anak yang Takut Bertemu Orang Baru, Bunda Harus Tahu Nih

Bersabar, suportif, dan adalah kunci membantu anak Anda untuk menemukan cara mereka sendiri untuk mengatasi rasa takut bertemu orang baru.
Ilustrasi - Bersabar, suportif, dan adalah kunci membantu anak Anda untuk menemukan cara mereka sendiri untuk mengatasi rasa takut bertemu orang baru. (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi Memilih06 Mei 2024, 19:31 WIB

Resmi Berkoalisi dengan 4 Partai, PKS Usulkan Tiga Nama untuk Calon Bupati Sukabumi

Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kabupaten Sukabumi sudah resmi berkoalisi dengan empat partai lainnya, yaitu PKB, Demokrat, PDIP dan PAN.
M. Sodikin, Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi | Foto : Syams
Life06 Mei 2024, 19:00 WIB

13 Cara Sederhana Mengatasi Asam Lambung atau GERD yang Bisa Anda Lakukan

Asam lambung atau GERD dapat diatasi dengan cara-cara sederhana.
Ilustrasi seorang perempuan mengalami asam lambung (gerd) - Asam lambung atau GERD dapat diatasi dengan cara-cara sederhana.| Foto : Freepik/@diana.grytsku
Sukabumi06 Mei 2024, 18:40 WIB

Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkab Sukabumi Teken Kerja Sama dengan Pemkot Bekasi

Pemkab Sukabumi Teken Kerja Sama dengan Pemkot Bekasi soal Ketahanan pangan hingga pariwisata.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat menandatangani MoU kerja sama dengan Pemkot Bekasi. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)