Sinopsis Drama Korea Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun ada di Disney

Rabu 18 Oktober 2023, 20:00 WIB
Sinopsis Drama Korea Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun ada di Disney | Sumber: Instagram /@tvn_drama

Sinopsis Drama Korea Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun ada di Disney | Sumber: Instagram /@tvn_drama

SUKABUMIUPDATE.com - Arthdal Chronicles season 2 merupakan salah satu drama korea terbaru dengan genre fiksi peradaban zaman kuno yang telah tayang pada Sabtu, 9 September 2023 lalu di tvN dan Disney Hotstar.

Drama korea ini cukup dinantikan oleh penonton, tapi karena adanya perubahan pemeran utama membuat sebagian dari pecinta drakor kecewa dan merasa ada yang kurang karena tidak dibintangi lagi oleh Song Joong Ki dan Kim Ji Won.

Season pertama Arthdal Chronicles, peran Eunseom dan Saya dimainkan oleh Song Joong Kim, kini karakter tersebut diperankan aktor Lee Joon Gi.

Baca Juga: 10 Gejala Awal ADHD Pada Anak yang Harus Diwaspadai Para Ibu

Begitupun dengan peran Tan Ya yang semula diperankan oleh Kim Ji Won, pada season 2 dimainkan oleh aktris Shin Se Kyung.

Drama korea yang memiliki nama Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun untuk season 2, menceritakan kisah sepuluh tahun setelah peristiwa dramatis yang terjadi pada season 1 dulu.

Biar penasaran sama ceritanya, yuk simak sinopsis dan daftar pemain drama korea Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun yang dikutip dari Yoursay. Id (portal Suara.com)

Baca Juga: 8 Ciri Perilaku ADHD Pada Anak yang Perlu Diperhatikan Orang Tua

Sinopsis Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun

Melansir dari Yoursay. Id, Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun menceritakan tentang sepuluh tahun setelah peristiwa dramatis yang terjadi di musim pertama. Sebagai pengingat, awal kisah dulu dimulai dengan pembantaian suku Neanderthal oleh penduduk Arth dalam upaya untuk menguasai tanah mereka guna pertanian.

Pada season 2 akan fokus peperangan besar antara Arthdal yang dipimpin oleh Sa Ya (Lee Joon Gi), anak dari raja Ta Gon, dengan suku Wahan yang dipimpin oleh Eunsoem, yakni saudara kembarnya.

Ini adalah kisah tentang individu yang menjalani panggilan mereka, dihadapkan pada tantangan lebih besar dari sebelumnya. Eunsoem akan berdiri melawan raja Arthdal Ta Gon melalui saudara kembarannya, Sa Ya.

Baca Juga: 12 Ciri Orang yang Memiliki Mental Kuat, Apakah Kamu Salah Satunya?

Eunseom, akan berjuang untuk menyelamatkan suku Wahan dengan kekuatan dan darah ungu yang menjadi ciri khasnya. Kebetulan, takdirnya juga terkait erat dengan Tan Ya (Shin Se Kyung) yang merupakan penerus klan Wahan.

Di season 1, raja Ta Gon (Jang Dong Gun) mengambil Sa Ya di bawah perlindungannya setelah menemukannya dalam keadaan terluka selama perang melawan suku Neanderthal. Namun, hubungan mereka penuh dengan konflik dan rasa iba karena keduanya adalah Neanderthal dengan darah ungu yang dianggap aneh oleh orang lain dan dianggap sebagai musuh.

Ketika memasuki season 2, Sa Ya sepertinya telah mengetahui kebenaran tentang hubungannya dengan Eunsoem.

Baca Juga: 10 Cara Agar Memiliki Mental Kuat Saat Dimarahi, Tetap Tenang!

Hubungan antara Eunsoem, Sa Ya, dan Tan Ya akan menjadi fokus lebih dalam Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun, dengan berbagai intrik serta drama yang melibatkan perasaan cinta, rasa iba, dan perjuangan.

Sa Ya merasa bingung dan terluka ketika mengetahui bahwa perasaan Tan Ya sebenarnya hanya untuk Eunsoem, saudara kembarnya.

Daftar Pemain Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun

  • Lee Joon GI sebagai Eunseom dan Sa Ya
  • Shin Se Kyung sebagai Tan Ya
  • Kim Ok Vin sebagai Ratu Taealha
  • Jang Dong Gun sebagai King Tagon
  • Park Hae Joon sebagai Mubaek
  • Cha Yong Hak sebagai Gilseon
  • Yoon Sa Bong sebagai Hae Tuak
  • Lee Chae Kyung sebagai Hae Yeobi
  • Ki Do Hoon sebagai Yangcha
  • Shin Joo Wan sebagai Dalsae
  • Lee Si Woo sebagai Nunbyeol
  • Ha Seung Ri sebagai Chaeeun

Baca Juga: 9 Ciri Anak Tidak Punya Teman di Sekolah, Menyendiri dan Kesepian

Itulah sinopsis dan daftar pemain drama korea Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun. Buat yang penasaran langsung aja nonton di Disney Hotstar. Selamat menonton.

Sumber: Yoursay.Id/Portal Suara.com (Inggrid Tiana)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life13 Mei 2024, 14:30 WIB

7 Tantangan Hidup Orang Miskin yang Membuatnya Tidak Dihargai

Tantangan-tantangan hidup orang miskin sering kali saling terkait. Akhirnya dapat menciptakan lingkungan yang sulit bagi orang miskin untuk meraih kehidupan yang layak dan dihargai.
Ilustrasi. Tantangan Hidup Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Dihargai (Sumber : pixabay.com/@Mario)
Life13 Mei 2024, 14:30 WIB

Membangun Tanggung Jawab Sejak Dini, Berikut Tugas Rumah Yang Sesuai Dengan Usia Anak

Tugas dan tanggung jawab yang sesuai dengan usia anak merupakan salah satu bagian penting dari perkembangan anak.
tugas rumah yang sesuai untuk anak dapat memupuk rasa tanggung jawab (Sumber : pexels.com /@Erina Fairytale)
Life13 Mei 2024, 14:15 WIB

6 Cara Menghilangkan Rasa Jenuh Akibat Beban Kerja yang Menumpuk, Yuk Dicoba

Rasa jenuh memang kerap dialami banyak orang akibat beban pekerjaan selama sehari suntuk. Inilah cara untuk menghilangkan hal demikian
Cara menghilangkan rasa jenuh akibat beban kerja seharian di kantor (Sumber : Pexels.com /RDNE Stock project)
Sukabumi13 Mei 2024, 14:09 WIB

Tiga Pengedar Sabu di Sukabumi Diciduk, Ini Wilayah Penangkapannya

Polisi menangkap terduga pelaku, MA (21 tahun), PP (25 tahun), dan EA (31 tahun).
(Foto Ilustrasi) Polres Sukabumi Kota membongkar sejumlah kasus peredaran narkoba jenis sabu. | Foto: Istimewa
Sehat13 Mei 2024, 14:00 WIB

16 Ikan Laut Purin Sedang Untuk Dimakan Secukupnya Bagi Penderita Asam Urat

Beberapa jenis ikan laut bisa dimakan secukupnya karena memiliki kandungan purin sedang.
Ilustrasi - Beberapa jenis ikan laut bisa dimakan secukupnya karena memiliki kandungan purin sedang. (Sumber : Freepik.com/@bearfotos).
Sukabumi13 Mei 2024, 13:50 WIB

Nyatakan akan Aksi, LSM Tolak Pencabutan UHC Non-Cut Off Kabupaten Sukabumi

BPJS seharusnya tidak membuat kebijakan yang merugikan masyarakat.
(Foto Ilustrasi) LSM Korek Mas keberatan atas pencabutan status UHC Non-Cut Off Kabupaten Sukabumi. | Foto: Shutterstock
Sehat13 Mei 2024, 13:45 WIB

9 Manfaat Air Lemon, Bisa Turunkan Kolesterol Tinggi Cocok Diminum Tiap Hari

Meminum air lemon setiap hari secara rutin ternyata cocok untuk menurunkan kolesterol tinggi, apalagi kandungan di dalamnya juga memiliki manfaat lain untuk menyehatkan tubuh
Ada 9 manfaat dari air lemon untuk kesehatan tubuh, salah satunya turunkan kadar kolesterol tinggi. (Sumber : Freepik.com)
Food & Travel13 Mei 2024, 13:30 WIB

Usia 0-3 Tahun, 4 Jenis Susu Formula untuk Anak yang Harus Diketahui Bunda

Susu formula adalah alternatif nutrisi yang dirancang khusus untuk memberikan nutrisi yang seimbang bagi anak-anak yang tidak dapat atau tidak mendapatkan ASI.
Ilustrasi. Memberikan Susu Formula untuk Anak (Sumber : Pexels/SarahChai)
Sukabumi13 Mei 2024, 13:20 WIB

Pemkot Sukabumi Rakor Bahas Inflasi, Pertumbuhan Ekonomi, dan Komoditas Strategis

Rakor ini salah satunya membahas perkembangan inflasi nasional.
Pemkot Sukabumi mengikuti vidcon rakor mingguan Kemendagri pada Senin (13/5/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Life13 Mei 2024, 13:15 WIB

Alami Kolesterol Tinggi? Lakukan 5 Cara Ini Agar Bisa Turun Secara Alami

Ternyata kolesterol tinggi bisa diturunkan secara alami dan membuat penderitanya tidak beresiko terkena penyakit kronis.
Jika alami kolesterol tinggi, maka lakukan cara sehat agar kolesterol turun dan lebih sehat. (Sumber : freepik.com/@marymarkevich)