Hujan Es Guyur Maros Viral di Media Sosial, Ini Penjelasan BMKG

Senin 09 November 2020, 19:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Fenomena hujan es terjadi di Bandara Lama, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, hari ini, Senin 9 November 2020. Itu diketahui dari video yang direkam oleh masyarakat kemudian tersebar dan viral di aplikasi percakapan WhatsApp.

Menurut prakirawan di Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah IV Makassar, Hanafi, fenomena itu terjadi akibat adanya pertumbuhan awan kumulonimbus (CB) yang cukup tinggi.

“Hujan es karena konvektivitas atau kelabilan massa udara yang cukup tinggi,” katanya, Senin 9 November 2020, seperti dikutip dari Tempo.co.

Ia menjelaskan bahwa hujan es berbentuk kristal sering terjadi pada musim pancaroba di mana pertumbuhan awan menjulang tinggi hingga membawa titik-titik air melampaui titik beku. Dorongan arus angin ke bawah atau downdraft lalu membuatnya sampai ke permukaan.

“Jadi belum sempat mencair karena ada dorongan yang namanya downdraft,” katanya sambil menambahkan, peralihan cuaca dari kemarau ke musim hujan saat ini belum stabil. 

Berdasarkan pantauan satelit dari BMKG Wilayah IV Makassar, pembentukan awan kumulonimbus (CB) memang terjadi di wilayah pesisir Makassar sejak pukul 14.30 WITA (13.30 WIB). Adapun hujan turun di wilayan Kabupaten Maros dan Kota Makassar.

Fenomena hujan es yang viral di media sosial setempat berasal dari Kabupaten Maros. Dalam sebuah video berdurasi 2 menit 9 detik, seorang laki-laki menunjukkan kejadian hujan es itu dengan memunguti kristal es di teras rumahnya.

Dia juga menceritakan telah terjadi hujan deras di kawasan di Bandara Lama Kabupaten Maros tersebut. “Semoga kita semua terlindungi,” kata dia memperlihatkan butiran-butiran es itu sambil bersalawat.

Suara: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Opini02 Mei 2024, 22:12 WIB

Mengarahkan Kompas Pendidikan: Sebuah Renungan di Hari Pendidikan Nasional

Sistem pendidikan harus menyediakan ruang yang cukup untuk pembelajaran empati, kejujuran, dan keberanian moral.
Ilustrasi. Seputar Hardiknas 2024 | Foto: Pixabay/sasint
Keuangan02 Mei 2024, 21:56 WIB

Masih Dibuka, Pendaftar Tahara di BPR Cicurug Sukabumi Diprediksi Terus Meningkat

Pendaftaran calon nasabah Tabungan Hari Raya (Tahara) Perumda BPR Sukabumi cabang Cicurug masih dibuka hingga 8 Mei 2024.
Kepala Pemasaran BPR Sukabumi Cabang Cicurug, Jujun Junaedi. (Sumber : SU/Ibnu)
Opini02 Mei 2024, 21:33 WIB

Menjadi Pembaca Kritis: Memilah Informasi di Era Media Baru

Pembaca kritis tidak hanya menerima informasi mentah-mentah, tertapi mampu memahami konteks informasi, menganalisis isi dan sumbernya, serta mengevaluasi kebenarannya.
Ilustrasi memilah informasi di zaman hadirnya media baru. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi02 Mei 2024, 21:17 WIB

Pengantar ke Neraka! Bank Emok-Rentenir Dilarang Keras Masuk Kutamara Sukabumi

Spanduk tolak rentenir dan bank emok terbentang di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. Praktik riba disebut sudah rusak rumah tangga dan pengantar ke neraka.
Spanduk penolakan hadirnya praktik riba akibat rentenir hingga bank emok yang dipasang ormas Gempa di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Bola02 Mei 2024, 21:00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Irak di Perebutan Tempat ke-3 Piala Asia U-23 2024

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Sehat02 Mei 2024, 20:30 WIB

Sulit Tidur dan Sangat Mengganggu! 4 Cara Mengobati Sakit Asam Urat di Malam Hari

Ada beberapa cara mengobati sakit asam urat di malam hari.
Ilustrasi - Ada beberapa cara mengobati sakit asam urat di malam hari. (Sumber : Freepik.com/DC Studio).
Life02 Mei 2024, 20:15 WIB

6 Minuman yang Bisa Menenangkan Pikiran saat Stres, Cemas dan Galau, Yuk Dicoba!

Sejumlah minuman bermanfaat untuk membantu menenangkan pikiran di saat sedang mengalami stres, cemas dan galau. Patut menjadi rekomendasi sebagai menu harian.
Ilustrasi minuman yang menenangkan pikiran. | Sumber foto : Pexels/Anna Tarazevich
Life02 Mei 2024, 20:00 WIB

10 Tips Pola Tidur yang Baik untuk Penderita Gula Darah

Yuk Lakukan Sederet Tips Pola Tidur yang Baik untuk Penderita Gula Darah Berikut Agar Bisa Nyenyak di Malam Hari.
Ilustrasi. Tidak Nyenyak. Pola Tidur yang Baik untuk Penderita Gula Darah. (Sumber : Pexels/IvanOboleninov)
Sukabumi02 Mei 2024, 19:59 WIB

Polisi Ungkap Alasan Tak Autopsi Mayat Wanita yang Ditemukan di Sungai Cicatih Sukabumi

Mayat wanita setengah telanjang, berinisal EKS (25 tahun), warga Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, yang ditemukan meninggal dunia di Sungai Cicatih tidak dilakukan autopsi
Mayat EKS (25 tahun) di Sungai Cicatih, Kampung Jamu Diva RT 05/03 Desa Langensari, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Istimewa
DPRD Kab. Sukabumi02 Mei 2024, 19:44 WIB

Mimpi Ketua DPRD, Kabupaten Sukabumi Jadi Pertahanan Pangan hingga Tujuan Wisata

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara mengatakan dirinya punya mimpi bahwa Kabupaten Sukabumi kedepan harus menjadi (lokasi) pertahanan pangan nasional.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara | Foto: Dok. SU