Puasa Tapi Malah Makin Boros, Simak Tips Perencana Keuangan Ini

Sabtu 19 Mei 2018, 03:54 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Berkurangnya waktu yang diperbolehkan untuk makan di siang hari selama bulan Ramadan logikanya bisa menekan beban pengeluaran dibanding hari biasa. Namun kenyataannya, sebagian orang malah menjadi boros pengeluaran pada bulan puasa karena banyaknya tawaran buka bersama dan juga karena tergiur banyak promo.

Perencana Keuangan dari Finansia Consulting, Eko Indarto, memiliki tips untuk mengelola keuangan agar tidak over budget di bulan Ramadan. Pertama, mengubah mindset jika berbuka puasa adalah ajang 'balas dendam' selama menahan lapar seharian.

"Kebanyakan orang begitu, padahal harusnya fokus pada ibadahnya. Akibatnya, yang terjadi adalah pengeluaran yang bahkan bisa lebih besar, dari hari biasanya," ujar Eko saat dihubungi Tempo, Jumat, 18 Mei 2018.

Tips kedua, membatasi pengeluaran tidak boleh melebihi pengeluaran seperti di hari biasanya. Hal ini, ujar Eko, penting jika ada ajakan buka bersama dan promo lainnya di bulan Ramadan. "Misalnya, kalau hari biasa itu pengeluaran untuk makan sehari Rp 30 ribu, maka budget bukbernya enggak boleh lebih," tuturnya.

Tips ketiga, ujar Eko, pandai-pandai memilah ajakan berbuka puasa bersama. "Jangan tiap hari, bisa di atur dua atau tiga kali seminggu misalnya. Budget-nya juga harus disesuaikan."

Ramadan, ujar Eko, selayaknya membuat orang lebih banyak menabung karena pengeluaran tentunya lebih sedikit dari hari biasanya. Sehingga, tabungan tersebut dapat dipakai untuk persiapan menyambut Lebaran. Misalnya, untuk membeli baju baru, mengecat rumah, dan juga dana untuk membagikan Tunjangan Hari Raya atau THR. "Jangan sampai karena banyak pengeluaran di bulan puasa, malah berutang ketika Lebaran," ujarnya.

Menurut Eko, anggapan puasa membuat orang lebih boros itu tidak benar. "Jadi yang bikin boros itu diri sendiri, bukan puasanya. Jangan salahin puasanya. Semua momen itu tergantung kita pandai mengelola atau tidak," tutur Eko.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Food & Travel03 Mei 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Jeruk Lemon untuk Menurunkan Kolesterol, 8 Langkah Simpel!

Begini Cara Membuat Air Jeruk Lemon untuk Menurunkan Kolesterol, Ternyata Langkah-langkahnya Simpel!
Ilustrasi. Cara Membuat Air Jeruk Peras untuk Menurunkan Kolesterol (Sumber : Pexels/ToniCuenca)
Science03 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 3 Mei 2024, Termasuk Sukabumi, Cianjur dan Bogor

Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 2 Mei 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya.
Ilustrasi. Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 2 Mei 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya. | Foto: Pixabay
Nasional03 Mei 2024, 01:02 WIB

Jokowi Teken UU Desa Baru, Kades Dapat Uang Pensiun dan Bisa Menjabat Hingga 16 Tahun

Presiden Jokowi menandatangani pengesahan UU Desa baru, Kades dapat uang pensiun hingga jabat 2 periode.
Ilustrasi Kepala Desa atau Kades. | Foto : Sukabumi Update
Jawa Barat03 Mei 2024, 00:01 WIB

Bahas UHC, Sekda Kabupaten Sukabumi Hadiri Monev Implementasi JKN

Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman hadiri acara monev Implementasi Inpres Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program JKN di Bandung.
Sekda Kabupaten Sukabumi didampingi perangkat daerah hadiri acara monev implementasi inpres terkait JKN di Bandung. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Sukabumi02 Mei 2024, 22:39 WIB

Longsor di Parungkuda Sukabumi, Akses Jalan Desa Langensari Tertutup Dapuran Bambu

Akses jalan Desa Langensari Parungkuda Sukabumi tertutup longsor dapuran bambu.
P2BK bersama sejumlah relawan tengah melakukan penanganan longsor dapuran bambu yang menutup badan jalan di Kampung Sindangsari RT 1/2, Desa Langensari, Parungkuda Sukabumi, Kamis (2/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Opini02 Mei 2024, 22:12 WIB

Mengarahkan Kompas Pendidikan: Sebuah Renungan di Hari Pendidikan Nasional

Sistem pendidikan harus menyediakan ruang yang cukup untuk pembelajaran empati, kejujuran, dan keberanian moral.
Ilustrasi. Seputar Hardiknas 2024 | Foto: Pixabay/sasint
Keuangan02 Mei 2024, 21:56 WIB

Masih Dibuka, Pendaftar Tahara di BPR Cicurug Sukabumi Diprediksi Terus Meningkat

Pendaftaran calon nasabah Tabungan Hari Raya (Tahara) Perumda BPR Sukabumi cabang Cicurug masih dibuka hingga 8 Mei 2024.
Kepala Pemasaran BPR Sukabumi Cabang Cicurug, Jujun Junaedi. (Sumber : SU/Ibnu)
Opini02 Mei 2024, 21:33 WIB

Menjadi Pembaca Kritis: Memilah Informasi di Era Media Baru

Pembaca kritis tidak hanya menerima informasi mentah-mentah, tertapi mampu memahami konteks informasi, menganalisis isi dan sumbernya, serta mengevaluasi kebenarannya.
Ilustrasi memilah informasi di zaman hadirnya media baru. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi02 Mei 2024, 21:17 WIB

Pengantar ke Neraka! Bank Emok-Rentenir Dilarang Keras Masuk Kutamara Sukabumi

Spanduk tolak rentenir dan bank emok terbentang di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. Praktik riba disebut sudah rusak rumah tangga dan pengantar ke neraka.
Spanduk penolakan hadirnya praktik riba akibat rentenir hingga bank emok yang dipasang ormas Gempa di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Bola02 Mei 2024, 21:00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Irak di Perebutan Tempat ke-3 Piala Asia U-23 2024

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).