Satpol PP Sukabumi Turun ke Pantai, Aksi Bersih untuk Jaga Citra Wisata Pesisir

Sukabumiupdate.com
Selasa 04 Nov 2025, 10:56 WIB
Satpol PP Sukabumi Turun ke Pantai, Aksi Bersih untuk Jaga Citra Wisata Pesisir

Satpol PP Sukabumi ikut aksi bersih di pantai Istana Presiden Citepus (Palabuhanratu), Selasa (04/11/2025). (Sumber : SU/Ilyas).

SUKABUMIUPDATE.com - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sukabumi menunjukkan kepeduliannya terhadap kelestarian lingkungan dengan ikut ambil bagian dalam Aksi Bersih Pantai (Beach Cleaning Up) yang digelar Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi, Selasa (04/11/2025).

Kegiatan Beach Cleaning Up itu berlangsung di tiga titik wisata pesisir, yakni Pantai Istana Presiden Citepus (Palabuhanratu), Pantai Karanghawu (Cisolok), dan Pantai Sukawayana (Cikakak).

Sebagai bentuk dukungan nyata terhadap gerakan pelestarian lingkungan, Satpol PP Kabupaten Sukabumi menerjunkan tujuh personel untuk membantu pembersihan area pantai dari berbagai jenis sampah yakni sampah pelastik hingga kayu.

Baca Juga: Sukabumi Beach Cleaning Up 2025: Gerakan untuk Wisata Bersih dan Berkelanjutan

Kepala Satpol PP Kabupaten Sukabumi, Akhmad Riyadi, mengatakan keikutsertaan pihaknya bukan sekadar simbol, melainkan bentuk komitmen Satpol PP dalam mendukung kegiatan sosial dan lingkungan yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Satpol PP hadir bukan hanya menjaga ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat, tetapi juga turut serta menjaga kelestarian lingkungan. Melalui kegiatan ini, kami ingin menumbuhkan kesadaran bahwa kebersihan pantai adalah tanggung jawab bersama,” ujar Riyadi.

Menurutnya, kebersihan kawasan wisata pesisir memiliki peran penting dalam meningkatkan daya tarik wisata Sukabumi. Pantai yang bersih dan indah akan memberi kesan positif bagi wisatawan serta mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar.

“Kami mendukung penuh inisiatif Dinas Pariwisata dalam menggerakkan partisipasi lintas sektor untuk menjaga kebersihan pantai. Semoga kegiatan ini menjadi agenda berkelanjutan dan menginspirasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan,” ungkapnya.

Aksi Bersih Pantai ini merupakan bagian dari upaya Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi dalam mewujudkan gerakan peduli lingkungan sekaligus memperkuat citra Ciletuh Palabuhanratu UNESCO Global Geopark sebagai destinasi wisata berkelanjutan.

Selain membersihkan pantai, peserta juga membawa perlengkapan seperti sarung tangan, kantong sampah, dan alat kebersihan untuk memastikan kegiatan berjalan efektif dan aman. (adv)

 

Berita Terkait
Berita Terkini