Ngerinya Ledakan Gas di Cibadak Sukabumi, Ini Kesaksian Anak Heni Handayani

Selasa 28 November 2023, 18:01 WIB
M. Noval Isnaeni (28 tahun), putra dari Heni Handayani yang meninggal dunia akibat insiden ledakan gas CNG di Cibadak Sukabumi. (Sumber : Istimewa)

M. Noval Isnaeni (28 tahun), putra dari Heni Handayani yang meninggal dunia akibat insiden ledakan gas CNG di Cibadak Sukabumi. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Ledakan tabung gas CNG (compressed natural gas) yang diangkut truk di Jalan Raya Sukabumi-Bogor, tepatnya di Kampung Lodaya, Desa Karangtengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, menewaskan dua orang.

Salah seorang korban meninggal dunia diketahui bernama Heni Handayani (56 tahun). Saat kejadian, ia tengah duduk di kursi penumpang depan mobil Toyota Avanza yang dikemudikan oleh Muhamad Noval Isnaeni (28 tahun), putranya.

Noval menceritakan peristiwa ledakan gas itu terjadi saat kondisi lalu lintas sedang macet pada Senin 28 November 2023 sore. Dia mengendarai mobil tepat berada di barisan kedua di belakang truk yang mengangkut tabung gas CNG.

"Ini kejadiannya tepat pada saat sedang macet panjang setiap hari seperti biasa. Ibu posisi di depan, di kursi penumpang, istri saya di kursi tengah," ujar Noval kepada awak media seusai pemakaman sang ibu, Selasa (28/11/2023).

Baca Juga: CCTV Rekam Detik-detik Gas Meledak di Cibadak Sukabumi, Hantam Toko-Rumah Makan

Begitu Noval membuka tuas rem tangan akibat macet, tiba-tiba terdengar suara ledakan keras.

"Langsung telinga berdengung dulu, saya lihat semua kabur dan saya lihat ada gas yang bocor sehingga saya teringat untuk langsung menyelamatkan dulu istri dan ibu saya," ungkapnya.

Saat itu, Noval mengaku melihat ada benda yang menghantam bagian mobil hingga tembus dan mengenai tepat di tengah badan atau bagian dada ibunya.

"Luka yang dialami ibu bagian dada kiri tembus ke belakang dan tangan kiri patah," kata dia.

Tak pikir panjang, ia kemudian langsung mengevakuasi ibu dan istrinya dan meninggalkan TKP.

"Berdasarkan dari video yang saya lihat itu (benda) tembus, ibu pun kena luka tembus dari depan sampai ke belakang. Jadi saya yakin barang yang mengenai ibu saya itu masih ada di mobil," ungkapnya.

Baca Juga: Jadi Korban Truk Gas Meledak di Sukabumi, Ibu Kepsek Teladan Meninggal Dunia

Noval yakin peristiwa ledakan gas CNG tersebut murni akibat kelalaian manusia. Oleh karena itu, ia meminta kepolisian lakukan investigasi menyeluruh terkait penyebab ledakan gas tersebut.

"Jadi saya harap untuk kedepannya untuk diselidiki sampai tuntas bagaimana K3-nya, keselamatan kerjanya. Investigasi bagaimana itu prosesnya bisa sampai pecahkan," tuturnya.

"Terutama PT (menyebut salah satu perusahaan) itu kan bukan kecil, besar, jadi saya harap juga diinvestigasi lebih lanjut dan juga ada itikad dari perusahaan tersebut karena sampai saat ini saya belum ada kabar dari mereka," tandasnya.

Sementara itu, proses pemakaman Heni Handayani berlangsung di Tempat Permakaman Umum (TPU) Kampung Bojonggenteng, Desa Berkah, Kecamatan Bojonggenteng, Kabupaten Sukabumi, Selasa (28/11/2023) pagi.

Suasana haru menyelimuti proses pemakaman tersebut. Keluarga menangis saat melepas almarhumah ke tempat peristirahatan terakhir. Polisi mengawal dan mengamankan prosesi pemakaman dari rumah hingga ke TPU.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat16 Mei 2024, 09:00 WIB

Bebas dari Serangan Asam Urat, 8 Obat Alami untuk Cegah Kambuh Lagi

Beberapa obat alami ini dipercaya mampu mencegah dan mengobati asam urat.
Ilustrasi - Beberapa obat alami ini dipercaya mampu mencegah dan mengobati asam urat. (Sumber : Freepik.com/@8photo).
Sukabumi16 Mei 2024, 08:34 WIB

BPP Parungkuda Sukabumi Dorong Cibugis Jadi Desa Wisata Hortikultura

Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi melalui BPP Parungkuda dorong Cibugis jadi desa wisata hortikultura. Ini alasannya
Koordinator Penyuluh Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Parungkuda, Sih Harsini di depan kantor BPP, Rabu (15/5/2024) (Sumber : SU/Ibnu)
Life16 Mei 2024, 08:30 WIB

7 Kebiasaan Sehari-hari yang Membuat Anak Merasa Tidak Berharga

Memberikan kritik secara berlebihan atau terus-menerus tanpa memberikan pujian atau dukungan juga dapat membuat anak merasa tidak berharga.
Ilustrasi. Kebiasaan Sehari-hari yang Membuat Anak Merasa Tidak Berharga. (Sumber : Pexels.com/ErikMclean)
Nasional16 Mei 2024, 08:00 WIB

Proyek di Kalimantan Libatkan Cina, Slamet Soroti Buruknya Pengelolaan Pertanian RI

Pengelolaan pertanian saat ini semakin tidak jelas arah dan tujuannya.
Anggota Komisi IV DPR RI F-PKS drh Slamet saat interupsi di Rapat Paripurna DPR RI ke-16 Masa Persidangan V Tahun Sidang 2023-2024 di Gedung Nusantara II, Senayan, Jakarta, Selasa, 14 Mei 2024. | Foto: dpr.go.id
Sehat16 Mei 2024, 07:30 WIB

8 Daging Olahan yang Harus Dihindari Penderita Kolesterol Tinggi

Mengganti daging olahan dengan sumber protein lain yang lebih sehat, seperti ikan, kacang-kacangan, atau tahu, dapat membantu mengurangi risiko kolesterol tinggi dan meningkatkan kesehatan jantung secara keseluruhan.
Ilustrasi. Sosis. Daging Olahan yang Harus Dihindari Penderita Kolesterol (Sumber : Pexels/pixabay)
Life16 Mei 2024, 07:00 WIB

Orang Tua Jangan Lakukan! 10 Kebiasaan Sepele Ini Bisa Membuat Anak Stres

Kurangnya waktu yang dihabiskan orang tua bersama anak, baik untuk bermain, berbicara, atau berbagi momen bersama, dapat membuat anak merasa diabaikan atau tidak dicintai. Kebiasaan orang tua ini akhirnya bisa membuat anak stres di kemudian hari.
Ilustrasi. Orang Tua Jangan Lakukan Kebiasaan Sepele Ini Karena Bisa Membuat Anak Stres. (Sumber : Pexels/JuanPhotoAndVideo)
Food & Travel16 Mei 2024, 06:00 WIB

7 Langkah Simpel, Cara Membuat Air Rebusan Daun Mint untuk Menurunkan Kolesterol LDL

Tak Hanya Menurunkan Kolesterol LDL, Minyak atsiri mentol dalam daun mint memiliki efek pendingin dan melegakan. Konsumsi air daun mint atau mengompres area yang sakit dengan air daun mint dapat membantu mengurangi ketegangan otot dan nyeri.
Ilustrasi. Air daun mint memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan, terutama karena daun mint mengandung berbagai senyawa aktif yang bermanfaat. (Sumber : Freepik/ArthurHidden)
Science16 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 16 Mei 2024, Termasuk Sukabumi, Cianjur, Bogor dan Sekitarnya

Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 16 Mei 2024 termasuk Sukabumi dan sekitarnya.
Ilustrasi. Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 16 Mei 2024 termasuk Sukabumi dan sekitarnya. | Foto: Pixabay
Sukabumi16 Mei 2024, 01:53 WIB

Pria ODGJ Ngamuk di Surade Sukabumi, Lempar Genting ke Jalan hingga Tendang Warga

Seorang pria ODGJ resahkan warga Surade Sukabumi karena mengamuk hingga tendang warga. Kini diamankan oleh TNI.
Sosok pria ODGJ yang diamankan di Koramil Surade Sukabumi karena sempat ngamuk. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi16 Mei 2024, 00:10 WIB

Warga Swadaya Cor Jalan Rusak di Cidahu Sukabumi, Ini Tanggapan PU

Ruas jalan Caringin-Cidahu rusak, warga dan komunitas di Cidahu Sukabumi swadaya perbaiki dengan pengecoran.
Warga dan komunitas di Cidahu Sukabumi swadaya cor jalan rusak. (Sumber : SU/Ibnu)