Semrawut Kabel Listrik dan Internet di Parungkuda Sukabumi Bahayakan Warga

Selasa 01 Agustus 2023, 16:37 WIB
Semrawut kabel listrik dan kabel internet di Jalan Paku Haji, Sundawenang, Parungkuda, Sukabumi berpotensi bahayakan pengendara dan pengguna jalan : Foto : Ibnu Sanubari

Semrawut kabel listrik dan kabel internet di Jalan Paku Haji, Sundawenang, Parungkuda, Sukabumi berpotensi bahayakan pengendara dan pengguna jalan : Foto : Ibnu Sanubari

SUKABUMIUPDATE.com - Warga Kampung Paku Haji, Desa Sundawenang, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi merasa miris dengan adanya kabel listrik dan internet yang berjuntai secara semrawut di sepanjang ruas Jalan Cibuluh - Parungkuda.

Kabel-kabel tersebut menghalangi jalur lalu lintas kendaraan dan pejalan kaki dari Balitri ke perkampungan pojok dan menyebabkan kekhawatiran di kalangan masyarakat setempat.

Waga setempat, Engkus (50 tahun) mengatakan sejak hampir sekira satu tahun, kabel optik dan kabel listrik yang terjatuh hanya terpaut dua meter dari tanah, menimbulkan terganggunya aktivitas bagi warga sekitar.

Baca Juga: Potensi Kecamatan Parungkuda, Wisata Perkebunan hingga Tol Bocimi Seksi 2

"Kabel optik depan rumah saya, memang menganggu jalur lalu lalang, dari balitri untuk ke wilayah ke perkampungan pojok," ujar Engkus kepada sukabumiupdate.com, pada Selasa (01/08/2023).

Engkus menyampaikan keprihatinannya dan meminta agar kabel-kabel tersebut segera diperbaiki untuk menghindari risiko bahaya yang lebih serius.

"Apakah ini digunakan atau tidak, kalau misalkan gak digunakan harapan saya digulung aja dan dibongkar, kalau misalkan digunakan tolong diperbaiki," tegasnya.

Menurut Engkus, beberapa warga telah mengikat kabel optik tersebut ke pohon hanjuang untuk mencegah gangguan lebih lanjut.

Baca Juga: Warga Nangela Sukabumi Keluhkan Kondisi Jembatan Gantung, Ini Respon DPRD

"Takutnya kalau gak diikat, kondisi semakin memburuk dan khawatir terjadi yang tidak diinginkan. Bahkan tiangnya aja udah mau rubuh, sebagai warga khawatir dan tentunya menganggu aktivitas," ungkapnya.

Selain mengganggu warga, lanjut Engkus kabel-kabel tesebut telah menyebabkan kendaraan, termasuk mobil truk terpaksa harus mengangkat kabel terlebih dahulu agar dapat melintas.

"Sangat membahayakan karena dapat mengakibatkan risiko kecelakaan listrik dan bahaya bagi warga yang beraktivitas di sekitar kabel tersebut," ujarnya. 

Baca Juga: Pasanggiri Ibing Antar Paguron, Wabup: Pembudayaan Pencak Silat Kita Semarakkan di Sukabumi

Dedi (45 tahun), warga setempat lainnya, juga menyoroti kurangnya tindakan dari pihak terkait dalam memperbaiki beberapa jaringan tersebut.

"Meskipun kejadian ini sudah berlangsung cukup lama. Saya minta agar tindakan segera diambil sebelum ancaman terhadap keselamatan masyarakat semakin nyata," kata Ia.

Dedi menyebut, keberadaan kabel optik dan kabel listrik yang hampir menyentuh tanah di sekitar wilayahnya menjadi perhatian serius bagi warga dan mempengaruhi aktivitas sehari-hari, termasuk lintasan yang sering dilintasi masyarakat.

"Semoga pihak terkait segera merespons dan mengatasi masalah ini untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan warga di daerah tersebut," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel03 Mei 2024, 14:25 WIB

Menikmati Lukisan Alam: Meronanya Sunset di Pantai Minajaya Sukabumi

Salah satu daya tariknya adalah hamparan batu karang yang unik dan ombak yang relatif tenang, ditambah saat cuaca bagus menjadi lukisan alam yang indah dengan sunset yang merona.
Sunset di pantai minajaya, Surade Kabupaten Sukabumi Jawa Barat (Sumber: istimewa/kang baban)
Bola03 Mei 2024, 14:15 WIB

Jokowi Minta Timnas Indonesia U-23 Rebut Tiket Olimpiade Paris 2024 di Laga Play-off

Jokowi mengapresiasi perjuangan timnas Indonesia yang berlaga di Piala Asia U-23 2024.
Jokowi mengapresiasi perjuangan timnas Indonesia yang berlaga di Piala Asia U-23 2024. (Sumber : X/@jokowi).
Bola03 Mei 2024, 14:00 WIB

Hadapi Bali United, Bek Persib Alberto Rodriguez Antusias Tatap Championship Series

Alberto Rodriguez antusias hadapi Bali United di Championship Series.
Alberto Rodriguez antusias hadapi Bali United di Championship Series. (Sumber : X@persib)
Sukabumi03 Mei 2024, 13:49 WIB

Disperkim Segera Bangun Tugu Nol Kilometer Kabupaten Sukabumi, Lokasi Mulai Dirapihkan

Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) telah memulai melakukan penataan area lokasi yang akan menjadi tempat pembangunan Tugu Nol Kilometer Kabupaten Sukabumi yang berada di Alun-Alun Palabuhanratu.
Penataan area pembangunan tugu nol kilometer Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Life03 Mei 2024, 13:48 WIB

Hadiahi Perilaku Baik, Ini 8 Cara Mengajarkan Keterampilan Disiplin Diri pada Anak

Apa pun jenis disiplin yang Anda gunakan pada anak, tujuan akhir dari strategi pengasuhan Anda adalah untuk mengajarkan disiplin diri pada anak.
Ilustrasi mengajarkan keterampilan disiplin diri pada anak. | Foto: Pexels.com/@Andrea Piacquadio
Sukabumi03 Mei 2024, 13:36 WIB

Penguatan P2WKSS, Pemkot Sukabumi Tingkatkan Peran Perempuan dalam Pembangunan

Ineu Nuraeni menjelaskan soal P2WKSS dan lokus program di Kelurahan Sukakarya.
Rapat koordinasi program P2WKSS pada Jumat (3/5/2024) di Balai Kota Sukabumi. | Foto: Website KDP Kota Sukabumi
Life03 Mei 2024, 13:30 WIB

6 Alasan Kenapa Perantau Dikenal Punya Mental Tangguh dan Petarung, Ini Penyebabnya

Para perantau pada umumnya akan memiliki mental tanggung dan petarung. Sebab, berada di lingkungan baru membentuknya sedemikian rupa.
Ilustrasi. Alasan perantau punya mental tangguh. Sumber foto : Pexels/GustavoFring
Science03 Mei 2024, 13:25 WIB

Prediksi Temperatur di Jawa Barat, BMKG Soal Suhu Panas di Indonesia dan Asia

Kepala Stasiun Geofisika BMKG Bandung, Teguh Rahayu, pada Kamis 2 Mei 2024 menjelaskan bahwa fenomena ini dipengaruhi oleh gerak semu matahari.
peta temperatur wilayah pada Jumat (3/5/2024) (Sumber: zoom.earth)
Sukabumi03 Mei 2024, 13:16 WIB

Dipasang Bronjong, Dinas PU Tangani Longsor Tebing Di Jalan Surade Sukabumi

UPTD Pekerjaan Umum Jampangkulon Kabupaten Sukabumi melaksanakan kegiatan pemasangan bronjong pada lokasi longsor di ruas jalan Kadaleman-Mareleng Sta 3+800 di Desa Kadaleman, Kecamatan Surade.
Pemasangan bronjong di lokasi longsor di jalan ruas Kadaleman-Mareleng, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Sehat03 Mei 2024, 13:00 WIB

Langkah Simpel Membuat Teh Daun Mangga untuk Menurunkan Kadar Gula Darah

Daun mangga dapat dibuat teh dan dimanfaatkan untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi - Daun mangga dapat dibuat teh dan dimanfaatkan untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : YouTube/G Family Thai).