Viral Aksi Begal Pantat di Palabuhanratu Sukabumi, Pelaku Terekam CCTV

Senin 01 Mei 2023, 20:02 WIB
Tangkapan layar aksi begal pantat di Gang Gumelar Palabuhanratu Sukabumi yang terekam CCTV. (Sumber : Istimewa)

Tangkapan layar aksi begal pantat di Gang Gumelar Palabuhanratu Sukabumi yang terekam CCTV. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Aksi begal pantat terjadi di Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi. Peristiwa itu Viral di media sosial Facebook setelah pelaku terekam CCTV. Korban tindakan pelecehan seksual ini adalah seorang gadis perempuan berusia 16 tahun.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadian ini berlangsung di Gang Gumelar, RT 01 RW 22, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. pada Jumat 28 April 2023 sekitar pukul 17.08 WIB.

"Itu korbannya adik saya, pertama saya dipanggil sama adik gitu kan, katanya pulang ada yang megang pantat, saya nanya dimana kejadiannya, (Katanya) di jembatan," kata Reza Ramdan, kakak korban sekaligus ketua RW di Kampung Gumelar kepada awak media di rumahnya, Senin (1/4/2023).

Baca Juga: Setelah Begal Payudara, Sekarang Teror Begal Bokong

Mendapati pengakuan sang adik bahwa menerima perbuatan yang tak senonoh tersebut, Reza kemudian berinisiatif mengecek kebenarannya dengan mendatangi lokasi kejadian. Benar saja, ia mendapat visual sang pelaku begal pantat telah terekam jelas dari kamera CCTV yang terpasang di rumah warga sesuai informasi waktu yang diberikan sang adik.

"Saya cek lah ke situ kan, memang enggak ada orang, cuma saya cek dari CCTV, ketemu lah itu hasilnya memang betul kan," kata Reza.

Reza kemudian menyebarkan rekaman video CCTV kejadian begal pantat yang dialami adiknya itu ke grup WhatsApp Warga Kampung Gumelar dengan harapan bisa ketemu pelakunya. Sayangnya warga tak ada yang mengenali identitas pelaku. Hingga akhirnya kemudian viral di media sosial Facebook.  

"Setelah kesini-sini ternyata banyak yang share ke facebook, saya juga kurang tahu. Sampai sekarang juga masih ditunggu pelakunya," ujar Reza.

Ia lalu membeberkan cerita sang adik terkait kronologi kejadian begal pantat ini. Saat itu, korban baru saja berbelanja di salah satu minimarket tak jauh dari lokasi kejadian.

Pelaku sendiri datang menggunakan sepeda motor matic berwarna merah dari arah Kampung Gumelar. Di ketahui, gang itu merupakan penghubung Kampung Gumelar menuju ruas Jalan Siliwangi, jalan utama di Palabuhanratu.

"Adik saya habis belanja dari Alfamart di jalan Siliwangi, si pelaku kurang tahu kan identitasnya, pelaku dari arah Gumelar ke arah Siliwangi. Kejadian jam 5 sore," tutur Reza.


"Ya kalau dilihat dari kronologis mah itu saya juga kurang paham motifnya apa, sebetulnya kan itu (adik) mau pegang handphone, takutnya kan mau nyuri handphone apa gimana, saya juga kurang paham, (menyentuh) ke pantat aja. Dia (korban) langsung lari dilihat dari CCTV," jelasnya.

Akibat peristiwa itu, Reza menyebut saat ini adiknya menjadi trauma. Dalam CCTV pun terekam jelas, setelah menerima aksi pelecehan seksual itu, korban langsung lari ketakutan.

"Kalau dibilang trauma ya trauma, karena memang gak suka keluar, dia juga pesantren juga, sekolah kan," ujarnya.

Menurutnya, peristiwa begal pantat merupakan kali pertama terjadi di gang Gumelar.

"Tidak ada yang mengenal (pelaku), warga ini pengennya sih ketangkap. Pelaku pakai beat (Honda Beat) kelihatannya, warna merah depannya, belakangnya item," ," tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Entertainment08 Februari 2025, 20:00 WIB

Setelah Sekian Lama, G-Dragon Resmi Umumkan World Tour di Tahun 2025

Setelah lama dinantikan, G-Dragon BIGBANG resmi mengumumkan world tour bertajuk Ubermensch yang bakal diselenggarakan pada tahun 2025 ini.
Setelah Sekian Lama, G-Dragon Resmi Umumkan World Tour di Tahun 2025 (Sumber : X/@soompi)
Entertainment08 Februari 2025, 19:00 WIB

NJZ Resmi Menjadi Nama Grup Baru NewJeans, Siap Kembali Beraktivitas di Dunia Musik

Kabar gembira buat para Bunnies, kelima member NewJeans secara resmi mengumumkan nama grup baru mereka untuk mulai kembali beraktivitas di dunia musik, yaitu NJZ.
Keluar dari ADOR, NewJeans Tidak Perlu Membayar Penalti Pelanggaran Kontrak (Sumber : Instagram/@newjeans_official)
DPRD Kab. Sukabumi08 Februari 2025, 18:15 WIB

Reses di Dapil IV Sukabumi, Dewan Uden Abdunnatsir Serap Aspirasi Soal Ekonomi hingga Pendidikan

Berbagai aspirasi diterima Uden untuk diperjuangkan.
Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Uden Abdunnatsir melakukan reses pada Sabtu (8/2/2025). | Foto: Dokumentasi Pribadi
Sukabumi08 Februari 2025, 18:02 WIB

Truk Bermuatan Batu Terguling di Palabuhanratu, Timpa Mobil Berisi Penumpang

Kecelakaan terjadi di Kampung Cijarian, Desa Tonjong, Kecamatan Palabuhanratu, pada Sabtu (8/2/2025) sekitar pukul 14.30 WIB. Sebuah truk bermuatan batu dengan nomor polisi F 8148 FZ terguling dan menimpa mobil
Truk terguling timpa mobil di Citarik Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Bola08 Februari 2025, 18:00 WIB

Maciej Gajos Puji Perkembangan Egy Maulana Vikri: Dari Polandia ke Liga 1, Siap Kembali ke Timnas?

Maciej Gajos memuji perkembangan Egy Maulana Vikri, eks rekannya di Lechia Gdansk. Kini bersinar di Liga 1 bersama Dewa United, Egy berpeluang kembali ke Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert.
Egy Maulana Vikri menunjukkan performa impresif di Dewa United. Dari Eropa ke Liga 1, ia kini berpeluang besar kembali memperkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Sumber : Instagram/@egimaulanavikri)
Life08 Februari 2025, 18:00 WIB

Doa untuk Hidup Penuh Keberkahan dan Selamat di Dunia serta Akhirat

Doa ini dapat diamalkan bagi umat Muslim untuk memohon keberkahan hidup serta selamat dunia dan akhirat.
Ilustrasi - Doa ini dapat diamalkan bagi umat Muslim untuk memohon keberkahan hidup serta selamat dunia dan akhirat. (Sumber : unplash/@Masjid MABA)
Sukabumi08 Februari 2025, 17:22 WIB

Tepergok Mau Curi Ayam, Seorang Pria Ditangkap Warga di Kabandungan Sukabumi

Seorang pria tertangkap basah diduga hendak mencuri ayam di Kampung Tangkolo, Desa Kabandungan, Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi, Kamis, 6 Februari 2025
Diduga akan curi ayam dan domba, seorang pria diamuk massa di Kabandungan Sukabumi | Foto : Istimewa
Internasional08 Februari 2025, 17:02 WIB

Ratusan WNA Terpidana Mati Belum Dieksekusi Disebut Terkendala Hubungan Internasional

Kejaksaan Agung (Kejagung) merasa kerjanya sia-sia melakukan penuntutan hukuman mati terhadap ratusan terdakwa pelaku tindak pidana bera
Ratusan terpidana mati belum diekskusi oleh Kejaksaan Agung karena terganjal diplomasi | Foto : Pixabay
Musik08 Februari 2025, 17:00 WIB

Lirik Lagu Love Hangover Jennie BLACKPINK dan Dominic Fike, Trending di Youtube

Jennie BLACKPINK kembali merilis lagu terbaru berjudul Love Hangover pada Jumat, 31 Januari 2025 yang berkolaborasi dengan Dominic Fike
Lirik Lagu Love Hangover Jennie BLACKPINK dan Dominic Fike, Trending di Youtube (Sumber : Youtube | Jennie)
Sukabumi08 Februari 2025, 16:52 WIB

Bangun Trotoar Jalan dari Dukungan Penonton, Aksi Sadbor Tiktoker Sukabumi Tuai Pujian

TikTok asal Sukabumi, Gunawan Sabor, kembali menjadi sorotan publik setelah membangun trotoar di sekitar rumahnya. Video aksi sosial tersebut diunggah akun TikTok @hepibor86 pada Senin (3/2/2025).
Tiktor asal Sukabumi Gunawan Sadbor kerja bakti bangun jalan dari dukungan penonton | Foto : Capture video tiktok