4 Makanan dan Minuman yang Wajib Dihindari Ibu Menyusui

Selasa 14 Juni 2022, 19:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Bagi ibu yang sedang menyusui ada banyak hal yang perlu diperhatikan untuk menjaga si kecil dari berbagai hal yang membahayakan. Salah satunya adalah mengonsumsi makanan dan minuman.

Sebenarnya secara umum busui (ibu menyusui) tidak dilarang untuk mengonsumsi makanan apapun. Namun, ada baiknya menghindari keempat makanan dan minuman. 

Penasaran apa saja makanan dan minuman tersebut? Simak penjelasannya di bawah ini seperti kamu lansir dari tempo.co.

Baca Juga :

Waspada, Minuman Sehat Ini Ternyata Bisa Tingkatkan Risiko Kanker

1. Mengkonsumsi Minuman yang Mengandung Banyak Kafein

photoIlustrasi Minuman Berkafein - (Freepik)</span

Menurut CDC (Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat), kafein bisa berpindah dari ibu ke bayi dalam jumlah kecil melalui ASI. 

Umumnya, ini tidak berdampak buruk pada bayi bila ibu mengonsumsinya dalam jumlah rendah (sekitar kurang dari 300 miligram atau dua hingga tiga cangkir kopi per hari).

Konsumsi kafein terlalu banyak, sekitar 10 cangkir kopi atau lebih per hari, dilaporkan berdampak buruk bagi bayi. Ini bisa mengakibatkan iritabilitas, pola tidur yang buruk, rewel, dan gelisah.

Jika bayi tampak lebih rewel atau mudah tersinggung setelah ibunya mengonsumsi kafein dalam jumlah tinggi, ibu harus mempertimbangkan mengurangi asupan kafeinnya. 

Apalagi bayi prematur dan bayi baru lahir memecah kafein lebih lambat. Selain kopi, sumber kafein lainnya adalah teh, minuman berenergi, soda, dan coklat.

2. Ikan dengan Kandungan Merkuri Tinggi

photoIlustrasi Ikan dengan Kandungan Merkuri Tinggi - (iStockphoto)</span

Ikan memang merupakan sumber protein yang baik. Selain itu juga mengandung vitamin dan mineral penting yang berguna bagi ibu menyusui. Meski begitu, ibu harus berhati-hati dalam memilih ikan.

Ini karena sejumlah ikan mengandung merkuri yang terakumulasi dalam dagingnya, dan bisa ditularkan pada bayi melalui ASI. Akibatnya bisa berdampak buruk pada otak dan sistem saraf bayi.

Menurut FDA (Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat), beberapa ikan dengan tingkat merkuri tertinggi adalah makarel raja, marlin, oranye kasar, hiu, ikan todak, ikan ubin dari Teluk Meksiko, dan tuna mata besar.

3. Minuman Beralkohol

photoIlustrasi Minuman yang Mengandung Alkohol - (Pexels.com)</span

CDC menilai, tidak minum alkohol adalah pilihan paling aman selama menyusui. Meski begitu, minum alkohol saat menyusui mungkin masih aman selama ibu berhati-hati dengan jumlah dan waktunya.

Dilansir dari Healthline, banyaknya kadar alkohol yang bisa diperoleh bayi dari ASI tergantung pada seberapa banyak alkohol yang dikonsumsi dan kapan mengonsumsinya. 

Penelitian menunjukkan, jumlah alkohol dalam ASI mencapai puncaknya pada 30 hingga 60 menit setelah minuman terakhir ibu.

Selain itu, alkohol bisa tetap berada di sistem tubuh hingga dua sampai tiga jam. Ini hanya untuk satu minuman, semakin banyak alkohol yang diminum, semakin lama waktu yang dibutuhkan untuk membersihkannya dari sistem tubuh.

Tingginya konsumsi alkohol telah terbukti mengurangi produksi ASI hingga 20 persen. Asupan alkohol yang berlebihan selama menyusui juga dikaitkan dengan peningkatan risiko gangguan pola tidur, keterlambatan keterampilan psikomotor, dan bahkan keterlambatan kognitif di kemudian hari.

Karena itu, CDC merekomendasikan supaya ibu membatasi konsumsi alkohol. Setidaknya minum satu minuman standar per hari, dan tunggu setidaknya dua jam kemudian untuk menyusui.

Satu minuman standar setara dengan:

  • 355 mililiter bir;
  • 125 mililiter anggur;
  • 45 mililiter alkohol keras.

4. Minuman Manis

photoIlustrasi Minuman Manis yang Mengandung Soda - (Pexels.com)</span

Melansir dari WebMD, minuman manis merupakan salah satu minuman yang jangan dikonsumsi oleh busui. 

Hal tersebut dikarenakan minuman manis saat menyusui akan membuat Anda merasa lebih haus dari biasanya.

Itulah beberapa larangan ibu menyusui. Dengan menjaga asupan makanan ibu, kesehatan bayi pun ikut terjaga.

Baca Juga :

SOURCE: TEMPO.CO | AMELIA RAHIMA SARI

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi29 April 2024, 22:40 WIB

Rumah Rusak Terdampak Gempa Garut di Surade Sukabumi Akan Diperbaiki Swadaya

Pemerintah Kelurahan Surade, Sukabumi akan memperbaiki rumah semi permanen ukuran 6 x 4 meter, milik Maemunah (74 tahun) seorang jompo, warga Kampung Cibarehong RT 13 /13 yang mengalami rusak berat terdampak getaran gempa Garut
Kondisi rumah Maemunah Warga Kelurahan / Kecamatan Surade yang rusak terdampak gempa Garut | Foto : Ragil Gilang
Life29 April 2024, 22:19 WIB

Jangan Gunakan Ancaman Bund! Begini 9 Cara Mengatasi Perilaku Balita yang Agresif

Perilaku agresif adalah hal yang normal ketika balita belajar tentang pengendalian diri dan pengaturan emosi. Penting untuk memberikan respons yang tenang dan konsisten.
Ilustrasi mengatasi perilaku balita agresif / Sumber Foto: pexels.com/@Yan Krukau
Sukabumi Memilih29 April 2024, 22:17 WIB

Omesh Masuk Wacana Usungan Gerindra di Pilkada Sukabumi, Bagaimana dengan Yudha?

Aktor dan komedian Indonesia kelahiran Sukabumi, Ananda Omesh diakui masuk dalam wacana bursa Pilkada Sukabumi dari Partai Gerindra.
Ananda Omesh dan Yudha Sukmagara | Foto : Sukabumi update
Keuangan29 April 2024, 21:32 WIB

6 Cara Melatih Anak Pandai Mengelola Uang Sejak Dini, Ikuti Langkah Ini

Mengajarkan anak pandai mengelola uang sangat berguna untuk masa depannya. Hal ini membantunya dewasa dalam memili uang.
Ilustrasi. Cara mengajari anak mengelola uang. | Sumber foto : Pexels/cottonbro studio
Sehat29 April 2024, 21:00 WIB

Hidup Sehat Bebas Asam Urat: Rekomendasi Makanan Sehat dan Pantangan yang Perlu Diketahui

Bagi penderita asam urat, ada sejumlah makanan yang dipantang dan beberapa diantaranya di rekomendasikan.
Ilustrasi daging merah - Bagi penderita asam urat, ada sejumlah makanan yang dipantang dan beberapa diantaranya di rekomendasikan. (Sumber : pexels.com/@Eduardo Krajan)
Life29 April 2024, 20:53 WIB

Bisa Berasal Dari Kemarahan, Ini 3 Penyebab Agresi Pada Balita

Ingin tahu mengapa balita Anda begitu marah dan agresif? Pelajari lebih lanjut tentang agresi balita, dan kapan harus khawatir.
Ilustrasi agresi pada balita / Sumber Foto: Freepik/@stocking
Life29 April 2024, 20:48 WIB

6 Cara Mendidik Anak Agar Jadi Orang Disiplin Seumur Hidupnya

Melatih anak agar menjadi orang disiplin tentu sangat diidamkan semua orang tua. Oleh sebabnya, perlu dilakukan beberapa langkah mewujudkannya.
Ilustrasi. Cara melatih anak menjadi orang disiplin. | Sumber foto : Pexels/Gustavo Fring
Bola29 April 2024, 20:30 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia hari ini akan menghadapi Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024.
Timnas Indonesia hari ini akan menghadapi Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Sukabumi29 April 2024, 20:29 WIB

Dibiayai Donatur, Siswa MI Gelarsari Sukabumi Setiap Hari Dapat Makan Siang Gratis

Kepala Sekolah (Kepsek) MI Gelarsari, Solahhudin Sanusi mengatakan program makan siang gratis tersebut merupakan bantuan dari lembaga swasta Indonesia Food Security Review (IFSR) yang berlokasi di Jakarta.
Para siswa MI Gelarsari Bantargadung Sukabumi saat menikmati makan siang gratis program lembaga swasta | Foto : Ilyas Sanubari
DPRD Kab. Sukabumi29 April 2024, 20:22 WIB

Terpukau dengan Gaya Main Timnas U-23, Badri Yakin Indonesia Bisa Taklukan Uzbekistan

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Badri Suhendi prediksi Timnas Indonesia U-23 menang lawan Uzbekistan dengan skor 2-1.
Badri Suhendri, MH / Anggota DPRD Fraksi Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : sukabumiupdate