Pembacok Pemuda Cikembar Sukabumi Berhasil Ditangkap, Pelakunya 3 Remaja Mabok

Sabtu 26 Maret 2022, 23:33 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pelaku pembacokan kepada seorang pemuda yang sedang nongkrong di depan PT Mersifarma Tirmaku Mercusana, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, akhirnya berhasil diungkap aparat kepolisian.

Pelaku tersebut berjumlah tiga orang, dimana dua orang pelaku berinisial BR (18 tahun) dan RD (17 tahun) sudah diamankan, sedangkan satu pelaku berinisial HS masih diburu oleh Unit Reskrim Polsek Cikembar, Polres Sukabumi.

Kanit Reskrim Polsek Cikembar, Aipda Kiki Sukirman mengatakan, bahwa pihaknya berhasil mengungkap kasus ini berawal dari hasil lidik dan pulbaket usai kejadian yang ditambah keterangan saksi-saksi di sekitar TKP, ternyata pelaku utama mengarah kepada BR, warga Kampung Sukamantri, Desa Cikembar.

"Setelah dilakukan pengecekan, pengintaian, ternyata memang benar bahwa terduga BR yang beralamat di Kampung Sukamantri yang diduga kuat sebagai pelaku," ujar Kiki dalam laporannya.

Baca Juga :

Petugas kemudian menangkap BR di kediamannya pada Jumat 25 Maret 2022 sekitar pukul 00.30 WIB. "Anggota Reskrim Polsek Cikembar berhasil melakukan penangkapan terduga pelaku di rumahnya dengan tanpa perlawanan," ujarnya.

Usai pelaku utama ditangkap, lanjut Kiki, pihaknya kemudian melakukan pengembangan dan diketahui bahwa BR melakukan perbuatannya bersama dengan RD dan HS.

"Yang melakukan penganiayaan dengan cara membacok dan menyabetkan senjata tajam jenis celurit diakui oleh BR. Sementara RD hanya ikut dibonceng di tengah dan HS yang mengemudikan sepeda motor pada saat kejadian," tuturnya.

Menurut Kiki, ketiganya masih berstatus sebagai pelajar di salah satu SMA di Cikembar. Tidak hanya itu, BR mengaku, bahwa celurit yang digunakannya merupakan miliknya sendiri, yang ia beli secara online. 

BR, kata Kiki, melakukan pembacokan kepada korban dengan tanpa sebab atau random karena terpengaruh minuman keras.

"Pelaku juga tidak mengenal, atau bahkan mempunyai masalah dengan korban. Ketiga pelaku juga diduga dipengaruhi oleh minuman beralkohol jenis anggur merah dan arak Bali." ujarnya.

Adapun barang bukti yang diamankan petugas berupa senjata tajam jenis celurit besar dengan sarung kulit warna coklat  dan gagangnya terbuat dari kayu warna coklat serta pakaian sweater yang ada tutup kepala (hoodie) warna hitam bertuliskan RGHNCK.

Kemudian langkah selanjutnya yang akan dilakukan Unit Reskrim Polsek Cikembar, ujar Kiki, adalah dengan memproses pelaku sesuai aturan hukum yang berlaku serta kemungkinan kasusnya akan dilimpahkan ke Unit PPA Polres Sukabumi karena pelakunya masih di bawah umur.

“Sementara untuk pelaku yang belum tertangkap akan terus diburu, dicari dan ditangkap," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, seorang pemuda berinisial A (23 tahun) dibacok orang tak dikenal saat nongkrong di depan PT Mersifarma Tirmaku Mercusana, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Kamis dini hari (24/3/2022). A dibacok oleh tiga orang yang mengendarai sepeda motor menggunakan celurit, sekira pukul 00.15 WIB.

photoA (23 tahun) saat di RSUD Sekarwangi. Ia dibacok orang tak dikenal saat nongkrong di depan PT Mersifarma Tirmaku Mercusana, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, Kamis dini hari (24/3/2022). - (Istimewa)</span

Saksi mata sekaligus teman korban, DR (21 tahun) mengatakan pembacokan tersebut bermula saat A akan membeli token listrik bersama dua temannya di daerah Cikembar, Rabu, 23 Maret 2022, sekira pukul 23.30 WIB. Namun karena tak menemukan warung yang buka, mereka berniat kembali ke tempat kos A di Perumahan Residence Cikembar.

Sebelum tiba di tempat kos, A dan dua temannya melihat DR nongkrong di depan PT Mersifarma Tirmaku Mercusana. Alhasil, A dan kedua temannya menghampiri DR untuk ikut nongkrong. "Saya baru pulang kerja, terus nongkrong dulu. Tidak lama, korban dan dua temannya mampir ikut nongkrong," kata DR.

Tak lama setelah korban dan temannya turun dari sepeda motor dan ikut nongkrong, DR menyebut datang sepeda motor lain yang ditumpangi tiga orang sambil membawa senjata tajam celurit dan langsung membacok korban pada bagian punggung. "(Setelah membacok) pelaku langsung kabur ke arah Cikembang-Palabuhanratu," beber DR.

REPORTER: CRP 3

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life28 April 2024, 11:43 WIB

Tobat Sebelum Terlambat, 6 Tanda Hati Kamu Masih Kotor Menurut Islam!

Orang yang berhati kotor biasanya lantaran masih menyimpan penyakit hati. Ini merupakan tanda dari level manusia.
Ilustrasi. Tanda orang yang berhati kotor. | Sumber foto : Pexels/SHVETS production
Sukabumi Memilih28 April 2024, 11:30 WIB

Penjaringan Bacabup Sukabumi dari Golkar Masih Berlangsung, Deklarasi Asjap Dinilai Terlalu Dini

Deklarasi Asep Japar atau Asjap sebagai calon Bupati Sukabumi oleh Golkar Kabupaten Sukabumi dinilai terlalu dini.
Bendera Partai Golkar. | Foto: Istimewa
Life28 April 2024, 11:30 WIB

Coba Terapkan, Ini 6 Hal yang Dapat Dilakukan Agar Anak Lebih Mandiri

Mengajari anak tentang kemandirian adalah kuncinya. Meskipun itu tidak mudah. Berikut beberapa hal sederhana yang bisa Anda lakukan setiap hari untuk membantu si kecil menjadi lebih mandiri.
Ilustrasi. Tips membuat anak lebih mandiri. Sumber : Freepik/@freepik
Science28 April 2024, 11:00 WIB

Gempa M6,2 Laut Garut Dirasakan Warga Sukabumi, Apa Itu Intra Slab Earthquake?

BMKG menyebutkan, Gempa M6,2 Selatan Jawa Barat ini terjadi akibat pecahnya batuan dalam lempeng Indo-Australia (intraslab earthquake).
Intra Slab Earthquake: Gempa M6,2 Garut pada Sabtu 27 April 2024 pukul 23.29.47 WIB malam. (Sumber : X (Twitter)/@DaryonoBMKG)
Life28 April 2024, 10:47 WIB

5 Bahasa Tubuh yang Menunjukkan Pasangan Sedang Berbohong, Ini Buktinya

Pasangan yang sedang berbohong akan nampak pada bahasa tubuhnya saat sedang berbicara.
Ilustrasi. Bahasa tubuh pasangan yang berbohong. | Sumber foto : Pexels/Roderick Salatan
Jawa Barat28 April 2024, 10:37 WIB

Data Terkini Dampak Gempa Laut Garut: 27 Rumah Rusak, 4 Orang Luka

Berikut dampak gempa Garut M6,2 yang tercatat oleh BNPB.
Dampak gempa laut Garut M6,2. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 10:30 WIB

4 Rahasia Mengejutkan dalam Membesarkan Anak Supaya Berperilaku Baik

Anak-anak Anda tidak akan belajar mendisiplinkan diri dalam semalam. Pasti ada saatnya mereka berperilaku buruk, tidak peduli seberapa keras Anda berusaha mencegahnya.
Ilustrasi. Cara membesarkan anak supaya berperilaku baik. Sumber : Freepik/@freepik
Science28 April 2024, 10:24 WIB

2 Kali di Sukabumi, Daftar 13 Gempa Merusak Selatan Jabar 1844-2022

Diantara 13 gempa merusak Selatan Jawa tahun 1844-2022, dua diantaranya pernah terjadi di Sukabumi, tepatnya Gempa di tahun 2012 dan 2021.
Gempa M6,2 Garut pada Sabtu 27 April 2024 pukul 23.29.47 WIB malam. (Sumber : X (Twitter)/@DaryonoBMKG)
Jawa Barat28 April 2024, 10:06 WIB

Temu Rembug PPPH Kabupaten Garut Gaungkan Halal Berbasis Wakaf Bersama LW Doa Bangsa

Temu rembug ini sarat dengan diskusi mengenai akselerasi sertifikasi halal di kabupaten Garut.
Temu rembug pengurus LPPPH Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) provinsi Jawa Barat. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 10:00 WIB

Percaya Diri dan Mandiri! 10 Ciri Kamu Perempuan yang Memiliki Mental Kuat dalam Menjalani Hidup

Perempuan yang memiliki mental kuat adalah mereka yang memiliki ketangguhan dan ketahanan dalam menghadapi berbagai rintangan dan tantangan dalam hidup.
Ilustrasi - Perempuan yang memiliki mental kuat adalah mereka yang memiliki ketangguhan dan ketahanan dalam menghadapi berbagai rintangan dan tantangan dalam hidup. | (Sumber : Freepik.com)