Ada Penutupan Sementara Tol Jakarta-Cikampek, Ini Titiknya!

Senin 22 Maret 2021, 05:01 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk melakukan penutupan sebagian Jalan Tol Ruas Jakarta-Cikampek, arah Cikampek selama beberapa hari ke depan hingga kegiatan pemeliharaan rutin rekonstruksi rigid pavement selesai dikerjakan. Demikian dikutip dari kantor berita Antara.

"Pemeliharaan dilakukan sejak tadi malam pukul 19.00 WIB dan akan kembali open traffic pada Jumat (26/3/2021) pukul 17.00 WIB," jelas Widiyatmiko Nursejati, General Manager Representative Office 1 Jasamarga Transjawa Toll Road Regional Division di Bekasi, Senin (22/3/2021).

Menyalin suara.com, Widiyatmiko Nursejati menyatakan selama pekerjaan berlangsung, lajur dua akan ditutup sementara, hingga pekerjaan selesai. Sedangkan lajur lainnya bisa digunakan secara normal.

Penutupan itu dilakukan di area lajur dua yang sedang diperbaiki mulai dari kilometer (KM) 25+677 hingga KM 25+935 dengan tiga titik pekerjaan, yaitu KM 25+677-KM 25+744 sepanjang 67 m. Kemudian di KM 25+805-KM 25+815 sepanjang 10 m, serta KM 25+870-KM 25+935 dengan panjang penanganan 65 m.

"Semua titik pekerjaan berada di lajur dua Jalan Tol Ruas Jakarta-Cikampek yang mengarah ke Cikampek," tandas Widiyatmiko Nursejati.

Adapun pekerjaan rekonstruksi ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kualitas jalan serta memberikan kenyamanan pengguna jalan. Sekaligus sebagai pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM) jalan tol.

Jasa Marga telah menyiapkan mitigasi risiko sebagai langkah antisipasi jika terjadi kepadatan lalu lintas, yaitu:

Pengalihan arus lalu lintas yang terdampak sebelum area kerja

Mempersempit area kerja pada lajur dua

Persiapan skema lawan arah atau contra flow apabila kondisi sudah padat

Jasa Marga juga menyiapkan rambu-rambu pengamanan pekerjaan sesuai standar

Menyiapkan petugas pengaturan lalu lintas

Memastikan petugas tetap menjaga protokol kesehatan di lokasi pekerjaan sebagai upaya memastikan keamanan dan keselamatan petugas di sekitar lokasi pekerjaan.

Dan pihak Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan ini. Serta mengimbau pengguna jalan agar mengantisipasi perjalanan sebelum menggunakan jalan tol.

"Tetap berhati-hati dan selalu perhatikan rambu-rambu serta arahan petugas. Pengguna jalan dapat mengakses informasi lalu lintas seputar jalan tol melalui kanal resmi di Call Center 24 jam kami di nomor 14080," tutup Widiyatmiko Nursejati.

SUMBER: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life29 Maret 2024, 13:15 WIB

30 Ucapan Untuk Memperingati Hari Jumat Agung dan Paskah yang Penuh Pesan dan Doa

Berikut ini uacapan selamat hari Jumat agung dan paskah untuk dibagikan kepada orang-orang tercinta
30 Ucapan Untuk Memperingati Hari Jumat Agung dan Paskah yang Penuh Pesan dan Doa (Sumber : Freepik/freepik)
Sehat29 Maret 2024, 13:00 WIB

10 Pola Hidup Sehat untuk Mencegah Serangan Asam Urat Kambuh

Yuk Lakukan Sederet Pola Hidup Sehat untuk Mencegah Serangan Asam Urat Kambuh Berikut!
Ilustrasi. Olahraga. Pola Hidup Sehat untuk Mencegah Serangan Asam Urat Kambuh | Foto : Pexels.com/@pixabay
Kecantikan29 Maret 2024, 12:30 WIB

Inilah 4 Fungsi Make Up Glitter, Bisa Bikin Hidung Tampak Mancung!

Glitter pada make-up memiliki fungsi yang beragam dan bisa memberikan tampilan yang spektakuler.
Ilustrasi. Manfaat Glitter dalam Make Up. Sumber: pixabay.com/stux
Kecantikan29 Maret 2024, 12:00 WIB

5 Warna Lipstik yang Cocok untuk Bibir Gelap Agar Tampil Lebih PD

Artikel akan membahas berbagai pilihan warna lipstik yang cocok untuk bibir gelap. Lebih lengkap dengan memberikan tips dan saran tentang warna-warna yang akan menonjolkan keindahan bibir Anda.
Ilustrasi. Rekomendasi Warna Lipstik yang Cocok untuk Bibir Gelap. Sumber: pixabay.com/AestheticJourney
Sukabumi29 Maret 2024, 11:22 WIB

RLPPD Tahun 2023: Kabupaten Sukabumi Raih 93 Penghargaan

Penyelenggaraan Pemerintahan Kabupaten Sukabumi pada tahun 2023 telah menorehkan prestasi yang membanggakan.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami dan Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri. | Foto: Istimewa
Life29 Maret 2024, 11:11 WIB

6 Etika Ngobrol yang Membuat Anda Disenangi Banyak Orang, Ini Caranya

Terdapat beberapa sikap yang membuat seseorang disenangi banyak orang. Karena itu penting diketahui agar menjadi solusi kehidupan yang bermakna
Ilustrasi - Ada beberapa etika yang perlu diperhatikan saat ngobrol dengan orang lain terutama yang baru dikenal (Sumber : Pexels/Thirdman)
Food & Travel29 Maret 2024, 11:07 WIB

Cocok Jadi Sajian Lebaran, Intip Resep Bakso Sapi Ala Devina Hermawan! Kuahnya Super Gurih

Bakso Sapi dengan kuah super gurih ala Devina Hermawan ini tentu juga bisa jadi suguhan untuk tamu-tamu yang bersilaturahmi ke rumah Anda pada saat lebaran nanti.
Sajian lebaran untuk keluarga, resep Bakso Sapi kuah super gurih ala Devina Hermawan. | Foto: YouTube/Devina Hermawan
Life29 Maret 2024, 11:00 WIB

5 Seni Berbicara yang Membuat Anda Berwibawa di Mata Orang, Yuk Buktikan!

Seni berbicara di hadapan orang lain rupanya ada tekniknya agar dipandang berwibawa. Jadi solusi bagi orang yang ingin dihormati dan disegani.
Ilustrasi. Seni berbicara agar berwibawa. Sumber foto : Pexels/Henri Mathieu-Saint-Laurent
Sehat29 Maret 2024, 10:59 WIB

5 Jenis Makanan yang Bisa Memperpendek Umur, Hindari Mulai Sekarang!

Terdapat jenis makanan yang rupanya bisa memperpendek umur. Karena itu penting menghindarinya agar bisa berumur panjang di masa depan
Ilustrasi - Makanan yang bisa memperpendek umur (Sumber : Pexels/Alexy Almond)
Food & Travel29 Maret 2024, 10:52 WIB

Segar Banget! Resep Es Kopyor Tanpa Kelapa, Nikmat Jadi Takjil Puasa

Minuman segar dan manis ini cara membuatnya juga mudah karena menggunakan bahan-bahan mudah dijangkau.
Minuman yang segar dan manis, resep Es Kopyor Tanpa Kelapa ala Devina Hermawan. | Foto: YouTube/Devina Hermawan