Menteri: Renovasi Asrama Haji Telan Ratusan Miliar per Tahun

Sukabumiupdate.com
Kamis 06 Apr 2017, 00:34 WIB
Menteri: Renovasi Asrama Haji Telan Ratusan Miliar per Tahun

SUKABUMIUPDATE.com - Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan pihaknya menggelontorkan dana tiap tahun untuk melakukan peremajaan fisik asrama haji di seluruh Indonesia. Namun itu dilakukan secara bertahap sejak 2014.

"Kita secara bertahap misalnya empat asrama haji, dengan dana sekitar Rp 196 miliar pada 2014. Kemudian tahun 2015, meningkat lagi menjadi Rp 200 miliar, begitu terus dana mengalami peningkatan. Dan sumbernya itu dari Surat Berharga Syariat Negara, jadi itu adalah sumber dari pendanaan kita," kata Lukman di Makassar, Rabu (5/4)

Menurut dia, Kementerian Agama akan berusaha merevitalisasi seluruh asrama haji. Pasalnya mayoritas asrama haji di Indonesia itu ada dibangun tahun 80-an dan 70-an. Namun Lukman tak mengetahui anggaran tersebut secara rinci.

Lukman berharap pembenahan fisik asrama haji itu bisa sejalan dengan program perbaikan layanan. Sehingga jemaah juga merasa nyaman layaknya berada di hotel bintang tiga saat berada di asrama haji. "Kita inginkan jemaah merasa nyaman, sejuk saat di asrama ya seperti hotel bintang tigalah," tuturnya.

Lukman meresmikan sekaligus tiga gedung wisma di Asrama Haji Sudiang di antaranya Wisma Raodah, Bir Ali dan Zamzam. Wisma baru ini mampu menampung 600 orang jemaah, dengan dana yang digelontorkan sebesar Rp 87 miliar.

Kepala Sub Bagian Administrasi dan Keuangan UPT Asrama Haji Sudiang, Iqbal Ismail mengatakan bahwa tiga wisma yang baru dibangun ini berstandar hotel berbintang tiga. Dan di dalamnya sudah terdapat berbagai macam fasilitas seperti wifi, AC, televisi dan spring bed. "Ini penunjang agar jemaah merasa nyaman," kata Iqbal. Selain berhaji, lanjut dia, asrama ini juga bisa digunakan untuk jemaah umrah.

 

Sumber: Tempo

Berita Terkini