Cerita Milenial Cianjur Evakuasi ODGJ yang Sempat Akan Rusak Rumah Warga

Rabu 09 September 2020, 10:26 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kepedulian sekelompok remaja di Kabupaten Cianjur terhadap persoalan sosial yang terjadi di tengah masyarakat patut diacungi jempol.

Seperti yang dilakukan komunitas Milenial Peduli yang peduli dengan kehidupan para penderita orang dengan gangguan jiwa (ODGJ), di mana mereka masih mendapatkan perlakuan tidak layak dari lingkungan sekitarnya.

Komunitas remaja itu, rela meluangkan waktu bermain mereka untuk mengevakuasi ODGJ yang selama ini dinilai meresahkan oleh masyarakat sekitar.

Seorang ODGJ yang berhasil dievakuasi komunitas itu, satu diantaranya Yani (37 tahun). Perempuan dengan gangguan jiwa berat itu oleh warga sekitar dinilai meresahkan. Karena, jika penyakitnya kumat ODGJ itu bahkan sempat akan membakar sebuah bangunan dan merusak rumah warga sekitar.

"Setelah mendapat laporan dari warga, kami langsung ke Komplek BTN Cibogo lokasi dimana Yani berada," kata anggota Milenial Peduli, Nisya Mutiara (14 tahun), kepada wartawan, Rabu (9/9/2020).

BACA JUGA: Jatuh Bangun Deni Solang, Merawat Sampai Sembuhkan ODGJ di Sukabumi

Nisya menjelaskan, ODGJ tersebut dinilai sangat meresahkan warga, sehingga harus secepatnya dievakuasi agar tidak melukai dan menimbulkan masalah bagi warga.

"Yani penderita ODGJ berat, kalau dibiarkan bisa mencelakai orang lain. Bahkan saat akan dievakuasi pun Yani melakukan perlawanan ke tim Milenial peduli," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Yayasan Rumah Pulih Jiwa, Rukman Samsudin, membenarkan adanya pasien ODGJ jalanan yang dievakuasi tim Milenial Peduli ke yayasan yang dikelolanya.

"Ini pasien ketiga yang dievakuasi tim milenial dari jalanan. Sebelum evakuasi kami mendapat informasi dari ketua Milenial Peduli bahwa timnya akan evakuasi pasien," kata Rukman.

Tim Milenial Peduli, lanjut Rukman, sangat berkontribusi dan peduli terhadap penderita ODGJ. Sehingga pihak Yayasan Rumah Pulih Jiwa sangat mengapresiasi kinerjanya, bahkan membantu yayasan saat menangani pasien.

BACA JUGA: Jika Ada ODGJ Ngamuk dan Berbahaya, Simak Tips Dari PSAWA Palabuhanratu

"Mereka (Kaum Milenial Peduli) sangat membantu dalam evakuasi atau pun merawat pasien saat di yayasan, jadi peran meraka sangat dibutuhkan," ujarnya.

Menurutnya, kerja Tim Milenial Peduli sangat kompak, setiap ada laporan dari masyarakat langung merespon cepat.

"Kekompakan mereka diakui. Padahal mereka menjadi tim milenial baru, meski tidak saling kenal dan bukan teman main sekampung, mereka terpanggil dari rasa peduli terhadap ODGJ," tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Food & Travel02 Mei 2024, 06:00 WIB

9 Langkah Mudah Membuat Air Rebusan Daun Kumis Kucing untuk Menurunkan Gula Darah

Yuk Ikuti Langkah Mudah Berikut untuk Membuat Air Rebusan Daun Kumis Kucing guna Menurunkan Gula Darah.
Ilustrasi - Daun kumis kucing. Foto: Instagram/@kebonmojo
Science02 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 2 Mei 2024, Pagi Hari Cerah dan Siang Hujan Sedang

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Kamis 2 Mei 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Kamis 2 Mei 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Sukabumi01 Mei 2024, 22:58 WIB

Kepergok Warga, Maling Kotak Amal Kabur Tinggalkan Motor di Cicantayan Sukabumi

Berikut kesaksian warga terkait upaya pencurian kotak amal di Cicantayan Sukabumi. Pelaku kabur tinggalkan motor.
Motor maling kotak amal yang ditahan warga Kampung Cijabon RT 19/07, Desa Cimahi, Cicantayan Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life01 Mei 2024, 21:37 WIB

6 Gaya Bicara yang Menjadikan Anda Lebih Berwibawa dan Berkharisma, Ini Caranya

Gaya bicara seseorang menentukan apakah nanti akan dipandang berwibawa atau justru diremehkan orang lain di masyarakat.
Ilustrasi. Gaya berbicara yang dipandang berwibawa. | Sumber foto : Pexels/Werner Pfenning
Life01 Mei 2024, 21:31 WIB

Fokus Pada Jangka Panjang, Ini 10 Tips Menerapkan Disiplin Pada Anak Tetap Konsisten

Penerapan disiplin pada anak tidaklah mudah, maka dari itu orang tua perlu melakukannya dengan konsisten.
Ilustrasi menerapkan disiplin tetap konsisten / Sumber : pexels.com/@Emma Bauso
Sehat01 Mei 2024, 21:00 WIB

8 Bahan Alami untuk Menurunkan Kadar Gula Darah Tinggi dalam Tubuh

Bahan alami ini dipercaya dapat membantu menurunkan gula darah secara efektif.
Ilustrasi - Bahan alami ini dipercaya dapat membantu menurunkan gula darah secara efektif. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
DPRD Kab. Sukabumi01 Mei 2024, 20:56 WIB

May Day, Komisi IV DPRD Sukabumi Serap Aspirasi Buruh Terkait Upah Hingga Isu Pungli

Komisi IV DPRD Sukabumi serap aspirasi serikat buruh terkait upah hingga isu praktik pungli di perusahaan.
Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar terima kunjungan serikat buruh di momen May Day 2024. (Sumber : SU/Ilyas)
Sehat01 Mei 2024, 20:30 WIB

Pantangan! 4 Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Penderita Asam Urat

Beberapa makanan dan minuman dianjurkan dihindari bagi penderita asam urat karena memiliki kandungan purin tinggi.
Ilustrasi - Beberapa makanan dan minuman dianjurkan dihindari bagi penderita asam urat karena memiliki kandungan purin tinggi. (Sumber : pexels.com/@Julia Filirovska).
Life01 Mei 2024, 20:00 WIB

8 Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental, Melepaskan Emosi yang Terpendam

Salah Satu Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental Yakni Menjadi Sarana Melepaskan Emosi yang Terpendam.
Ilustrasi. Bersedih. Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental. (Sumber : Pexels/CottonbroStudio)
Sukabumi01 Mei 2024, 19:57 WIB

Termasuk dari Bule, Uluran Tangan Berdatangan Bantu Titin Penghuni Rumah Reyot di Sukabumi

Bantuan mulai berdatangan untuk mak Titin, janda paruh baya asal Surade Sukabumi yang sebatang kara huni rumah reyot.
Seorang Bule asal Australia saat berkunjung ke rumah Mak Titin di Surade Sukabumi. (Sumber : Istimewa)