KA Pangrango Sukabumi Terlambat 3 Jam Imbas Mogok, KAI Minta Maaf

Jumat 29 Maret 2024, 17:02 WIB
Ilustrasi. KA Pangrango relasi Sukabumi-Bogor. (Sumber Foto: Unplash/Haidan)

Ilustrasi. KA Pangrango relasi Sukabumi-Bogor. (Sumber Foto: Unplash/Haidan)

SUKABUMIUPDATE.com - Manajer Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko menyampaikan permohonan maaf atas gangguan teknis yang dialami Kereta Api (KA) Pangrango pada hari ini, Jumat (29/3/2024).

Lokomotif KA 203 relasi Sukabumi-Bogor ini mengalami mogok hingga menyebabkan keterlambatan hingga 189 menit atau 3 jam lebih di Stasiun Maseng, Kabupaten Bogor.

"Iya mas kami sampaikan permohonan maaf atas kelambatan KA Pangrango, dikarenakan ada gangguan teknis, maka demi keselamatan dan kelancaran berikutnya dilakukan pengecekan dan perbaikan," kata Ixfan kepada sukabumiupdate.com.

Baca Juga: KAI Sediakan 128 Ribu Tiket KA Pangrango dan Siliwangi untuk Mudik Lebaran 2024

Ixfan membenarkan adanya informasi KA Pangrango mogok ini setelah mendapat kabar dari Pusat pengendali perjalanan KA (Pusdalopka), yaitu bahwa awak sarana perkeretaapian (ASP) atau masinis KA 203 (Pangrango) menyampaikan bahwa saat menjalankan KA tersebut pada Jumat (29/3/2024) pukul 12.56 WIB di Jalur II Stasiun Maseng, mendadak ada gangguan teknis sehingga KA yang dijalankan tidak bisa melanjutkan perjalanannya.

"Kemudian ASP tersebut melaporkan kepada Pusdalopka dan stasiun bersangkutan, bahwa KA nya, mengalami gangguan teknis, namun ASP juga telah berupaya tindakan reset dan akhirnya belum bisa juga. Untuk mempercepat proses penanganan selanjutnya dilakukan penggantian pada lokomotif, lokomotif pengganti dikirim dari Dipo Cipinang," jelasnya.

Kiri foto lokomotif KA Pangrango yang mogok, kanan foto lokomotif pengganti. (Sumber: Istimewa)Kiri foto lokomotif KA Pangrango yang mogok, kanan foto lokomotif pengganti. (Sumber: Istimewa)

Akibat terjadinya gangguan teknis tersebut, Ixfan mengatakan KA 203 (Pangrango) mengalami kelambatan 189 menit.

"Jadi kami sampaikan permohonan maaf dan perjalanan KA kini sudah kembali normal," tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life27 April 2024, 13:30 WIB

9 Cara Menghadapi Orang Jutek, Harus Tenang dan Jangan Terbawa Emosi!

Bertemu dengan orang yang jutek bisa menjadi pengalaman yang menantang.
Ilustrasi - Bertemu dengan orang yang jutek bisa menjadi pengalaman yang menantang. (Sumber : unsplash.com/@Obie Fernandez)
Food & Travel27 April 2024, 13:26 WIB

Bukit Pasir Randu, Tempat Menarik Nikmati Pesona Sunrise di Cisolok Sukabumi

Bukit Pasir Randu menyajikan pemandangan yang memikat hati.
Pemandangan matahari terbit atau sunrise di Bukit Pasir Randu, Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Life27 April 2024, 13:00 WIB

10 Cara Mudah Menghadapi Anak yang Tantrum, Bunda Wajib Tahu!

Setiap orangtua pasti pernah mengalami momen di mana anak mereka meledak tantrum yang intens.
Ilustrasi - Setiap orangtua pasti pernah mengalami momen di mana anak mereka meledak tantrum yang intens. (Sumber : Pixabay.com/@parent90).
Life27 April 2024, 12:30 WIB

Kehadirannya Sering Mengganggu! 6 Cara Ampuh Menghilangkan Semut di Rumah

Ada beberapa cara untuk menghilangkan semut di rumah yang sering mengganggu.
Ilustrasi - Ada beberapa cara untuk menghilangkan semut di rumah yang sering mengganggu. (Sumber : Pixabay.com/@actee3).
Life27 April 2024, 12:15 WIB

Rasa Iri atau Dendam, 7 Alasan Seseorang Membenci Kita yang Perlu Diwaspadai

Salah satu realitas yang tidak dapat dihindari dalam kehidupan adalah bahwa tidak semua orang akan menyukai atau menyambut kita dengan baik.
Ilustrasi - Salah satu realitas yang tidak dapat dihindari dalam kehidupan adalah bahwa tidak semua orang akan menyukai atau menyambut kita dengan baik. (Sumber : Pixabay.com/nooneknow22).
Bola27 April 2024, 12:00 WIB

Jadwal Semifinal Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia vs Uzbekistan

Timnas Indonesia U-23 memiliki peluang untuk mengalahkan Uzbekistan U-23, mengingat performa apik yang ditunjukkan selama turnamen ini.
Timnas Indonesia U-23 memiliki peluang untuk mengalahkan Uzbekistan U-23, mengingat performa apik yang ditunjukkan selama turnamen ini. (Sumber : pssi.org)
Sukabumi27 April 2024, 11:55 WIB

Indonesia Menuju Olimpiade, Kisah Wasit Asal Sukabumi Pernah Pimpin Laga di Ajang Serupa

Kosasih memulai kariernya sebagai pesepak bola bersama klub Pertiwi.
Kosasih Kartadiredja, wasit berlisensi FIFA pertama di tanah air asal Sukabumi. | Foto: Historia.id
Fashion27 April 2024, 11:30 WIB

7 Tips Berpakaian Agar Terlihat Tinggi, Bikin Badan Jadi Lebih Proporsional

Dengan sedikit usaha dan strategi, orang bertubuh pendek dapat menemukan pakaian yang pas, stylish, dan nyaman.
Ilustrasi - Dengan sedikit usaha dan strategi, orang bertubuh pendek dapat menemukan pakaian yang pas, stylish, dan nyaman. (Sumber : Pixabay.com/@ditaa12).
Figur27 April 2024, 11:21 WIB

Lahir di Sukabumi, Sastrawan Joko Pinurbo Meninggal Dunia

Rencananya jenazah Joko Pinurbo akan dimakamkan di Sleman.
Foto Joko Pinurbo pada 2018. | Foto: Instagram/@joko_pinurbo
Inspirasi27 April 2024, 11:00 WIB

Lowongan Kerja Administrasi Minimal Lulusan SMA dengan Lokasi Penempatan di Kota Bandung

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Administrasi dengan Lokasi Penempatan di Kota Bandung. | (Sumber : Freepik.com/jcomp)