Asa Helper Merajut Mimpi, Lakon Berkeringat Pemuda Cibadak Sukabumi

Jumat 20 Januari 2023, 19:39 WIB
Fajar, pemuda 20 tahun warga Cibadak Sukabumi saat sibuk jadi helper, antar barang ke pasar-pasar (Sumber: sukabumiupdate/restu)

Fajar, pemuda 20 tahun warga Cibadak Sukabumi saat sibuk jadi helper, antar barang ke pasar-pasar (Sumber: sukabumiupdate/restu)

SUKABUMIUPDATE.com - Fajar adalah contoh anak yang sangat menyayangi ibunya. Pemuda 20 tahun warga Cibadak Sukabumi ini rela mengubur dulu mimpi melanjutkan pendidikan ke sekolah tinggi, memilih menjadi helper yang penuh keringat.

Sehari-hari warga Kampung Bojong Koneng 001/003 Cibadak adalah pekerja yang bertugas mengirim barang dari gudang sembako di Sekarwangi. Mengantarkan barang-barang pesanan ke konsumen, berkeliling dari pasar ke pasar lainnya di wilayah Sukabumi, kota dan kabupaten.

“Istilahnya helper atau kenek, saya angkut barang dari gudang ke mobil. Turunkan dari mobil angkut ke konsumen di pasar atau di tempat lainnya. Saya juga bertanggung jawab mengurusi administrasi lapangan dari konsumen termasuk uang,” ujar Fajar kepada sukabumiupdate.com, disela kesibukannya mengantar barang di Pasar Cisaat, Jumat (20/1/2023).

Baca Juga: Cara Mengatasi Quarter Life Crisis, Sering Dialami Anak Muda Usia 20-30 Tahun

Tahun lalu, selepas lulus SMK dari salah satu sekolah swasta di Kabupaten Sukabumi ia membuladkan tekad mencari uang untuk kehidupan sehari-hari bersama sang ibu. Anak bungsu dari tiga bersaudara ini adalah yatim yang ditinggal wafat sang ayah saat ia masih duduk di kelas 6 sekolah dasar.

Sejak saat itu, sekolah hingga tamat SMA dibantu oleh kedua kakak perempuannya yang saat ini masing-masing sudah berkeluarga. Kini Fajar mengambil tanggung jawab sebagai kepala keluarga, memastikan kebutuhan sang ibu terpenuhi.

“Tidak mungkin terus berharap bantuan dari kedua kayak saya. Mereka sudah punya keluarga, saatnya mandiri dan menjadi tulang punggung untuk ibu. Saya memutuskan untuk bekerja,” jelasnya.

Baca Juga: 7 Jenis Istirahat yang Sering Dilewatkan, Bikin Tubuh Tetap Lelah!

Tidak mudah mendapatkan pekerjaan bermodal ijazah SMK di Sukabumi. Itu disadari Fajar.

“Saya tidak melamar ke tempat lain. Jadi helper pekerjaan pertama setelah lulus sekolah. Saya melamar di gudang sembako dan diterima. Awalnya bagian gudang, kemudian saya diminta urusi pengiriman barang ke konsumen,”” lanjut Fajar.

Penghasilan sebagai Helper Rp 86 ribu per hari. Dari sana Rp 50 ribu disisihkan untuk kebutuhan sang ibu di rumah, sisanya biaya operasional harian Fajar.

Baca Juga: Vape Lebih Baik dari Rokok, Benarkah? Ini Penjelasan Dokter Paru

“Kadang semuanya untuk ibu. Saya juga dapat honor bulanan kurang lebih Rp 500 ribu. Ini ditabung untuk biaya tak terduga di rumah, di luar kebutuhan sehari-hari.”

Tak banyak harapan Fajar, selain melihat ibunya tetap bahagia di usia senja. Ditengah kesibukannya saat ini, Fajar tetap berusaha merajut asa dari mimpinya yang tertunda.

Ia tetap getol mendalami ilmu peternakan, karena bermimpi bisa punya sapi dan kambing suatu hari nanti. “Saya ingin jadi peternak sapi dan kambing. Sekarang belajarnya nggak dibangku kuliah, tapi dari internet, dari youtube dan lain-lain. Semoga bisa nabung untuk beli sapi dan kambing,” tegasnya.

Reporter: Restu (Magang)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi26 April 2024, 15:02 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Hadiri Podcast Perlindungan Sosial di Radio Swara Perintis

Program BPJS Ketenagakerjaan ini memberikan perlindungan sosial kepada pekerja.
BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi di acara podcast Radio Swara Perintis Sukabumi, Kamis, 25 April 2024. | Foto: Istimewa
Inspirasi26 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic).
Life26 April 2024, 14:19 WIB

Jangan Bandingkan Anak, 9 Trik Pengasuhan Umum yang Harus Dihindari Orang Tua

Hanya karena beberapa nasihat dan taktik tertentu telah ada selama beberapa generasi, bukan berarti nasihat tersebut bagus.
Ilustrasi pengasuhan yang harus dihindari. | Foto: Pexels.com/@Sonam Prajapati
Sukabumi26 April 2024, 14:10 WIB

Kerugian Rp 928 Juta! Polisi Bongkar Investasi Bodong Berkedok Koperasi di Sukabumi

YK diduga melakukan penipuan dan penggelapan dengan modus mencari dan membujuk korban untuk menginvestasikan sejumlah uang dan sewa hunian.
YK (53 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota. YK adalah ketua koperasi Murni Berkah Jaya yang diduga melakukan penipuan dalam kasus investasi bodong. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat26 April 2024, 14:00 WIB

Berapa Seharusnya Kadar Kolesterol Normal? Simak Kisarannya Berdasarkan Usia

Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat.
Ilustrasi - Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat. (Sumber : Freepik.com/@wirestock)
Sehat26 April 2024, 13:30 WIB

8 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Inilah Sejumlah Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui.
Ilustrasi - Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Produk26 April 2024, 13:21 WIB

Simak Cara Mencairkan Saldo BPJS Ketenagakerjaan Peserta yang Meninggal Dunia

Saldo JHT peserta dapat diklaim oleh ahli warisnya yang sah.
Ilustrasi dari BPJS Ketenagakerjaan. | Foto: BPJS Ketenagakerjaan
Bola26 April 2024, 13:00 WIB

Persis Solo vs Persita Tangerang di Liga 1, Pendekar Cisadane Terancam Degradasi!

Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo.
Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo. (Sumber : X/@persisofficial/@Persitajuara).
Sehat26 April 2024, 12:30 WIB

8 Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek

Berikut Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek. Sudah Coba?
Sup Ayam. Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek (Sumber : Freepik/@freepik)
Bola26 April 2024, 12:00 WIB

Prediksi Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dan akan menghadapi dua calon kuat antara Arab Saudi dan Uzbekistan.
Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dan akan menghadapi dua calon kuat antara Arab Saudi dan Uzbekistan. (Sumber : X/@TimnasIndonesia).