Gangguan Jantung akibat Putus Cinta Lebih Banyak Dialami Wanita

Rabu 22 Juli 2020, 14:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Semua orang pernah mengalami putus cinta. Tapi, dokter menyarankan agar jangan sedih berkepanjangan karena itu bisa menyebabkan gangguan jantung. 

Mengutip Tempi.co, dokter spesialis jantung dan pembuluh darah, Vito Anggarino Damay, mengatakan penyakit jantung yang berkaitan dengan putus cinta ini dinamakan broken heart syndrome atau cardiomyopathy.

Orang yang mengidap penyakit ini biasanya mengalami sakit pada dada atau sesak napas, dan terjadi tiba-tiba setelah ada hal yang dirasakan sangat membuat sedih, atau membuat orang tersebut kaget hampir mengalami pukulan secara psikologis. 

"Salah satunya mengalami ditinggal pasangannya mendadak, atau alami kesedihan luar biasa," tutur dia, Selasa, 21 Juli 2020. 

Ada hal lain yang dikhawatirkan ketika terkena broken heart syndrome, yakni terjadinya gangguan irama jantung hingga gagal jantung yang menetap.

Oleh karena itu, apabila mengalami gejala seperti sakit dada atau sesak napas usai mengalami tragedi yang menyedihkan, Vito menyarankan untuk memeriksakan kesehatan jantungnya. Biasanya orang yang punya kelemahan otot jantung karena broken heart syndrome bisa diketahui melalui elektrokardografi (EKG).

Perlu juga untuk berpikir positif dan melanjutkan hidup atau mencari pasangan yang baru. "Jangan terlalu baper, kesedihan ada batasnya dan akan segera berlalu," tegas Vito.

Menurut Vito, broken heart syndrome paling banyak menyerang perempuan, terutama pada usia 50-60 tahun. Namun gangguan jantung ini memiliki angka kesembuhan tinggi. Kondisi jantungnya bisa kembali seperti semula dengan bantuan obat-obatan dan bahkan bisa sembuh sendiri. "Kemampuan jantung memompa darah bisa kembali terjaga dan pulih," ujar dia.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life30 April 2024, 21:16 WIB

Tetap Fokus Pada Pengembangan, Berikut 5 Tips Mengatasi Amukan Balita yang Tidak Terkendali

Amukan balita seringkali membuat kita kelelahan, namun jangan khawatir berikut beberapa tips untuk mengatasinya.
Ilustrasi mengatasi amukan balita / pexels.com/@Kevin Fai
Sukabumi30 April 2024, 21:08 WIB

Dorong Putera Daerah Maju Pilkada Sukabumi 2024, Haji Ucok: Banyak yang Mampu

Tokoh Sukabumi, Ucok Haris Maulana Yusuf melempar wacana sekaligus mendorong agar putera puteri terbaik Sukabumi maju dalam perhelatan pemilihan bupati / wakil bupati yang akan dihelat pada 27 November 2024 mendatang.
H. Ucok Haris Maulana Yusuf | Foto : Facecook H Ucok Hari MY
Sehat30 April 2024, 21:00 WIB

7 Cara Mengobati Asam Urat Secara Alami, Sehat dan Dijamin Efektif

Mengatasi asam urat dapat dilakukan dengan obat-obatan alami.
Ilustrasi Teh Jahe Mengatasi asam urat dapat dilakukan dengan obat-obatan alami ala rumahan. (Sumber : Freepik/jcomp)
Life30 April 2024, 20:55 WIB

11 Kegiatan untuk Meningkatkan Perkembangan Balita, Salah Satunya Dorong Permainan Pura-Pura

Dorong perkembangan kognitif dan bahasa dengan aktivitas belajar sehari-hari yang menyenangkan untuk balita ini.
Ilustrasi perkembangan balita / Sumber : pexels.com/@pixabay
Life30 April 2024, 20:40 WIB

Memiliki Kontrol Impuls yang Buruk, Waspadai 4 Alasan Anak Berani Mencuri

Dalam kebanyakan kasus, mencuri terjadi karena rasa ingin tahu, kurangnya batasan atau pemahaman, tekanan teman sebaya, dan/atau pencarian sensasi.
Ilustrasi alasan anak berani mencuri / Sumber : pexels.com/@Alexey domidov
Sukabumi30 April 2024, 20:29 WIB

Berawal Kenalan di Medsos, Gadis di Bawah Umur Digilir 2 Remaja di Sukabumi

Berawal dari kenalan di Medsos, Polisi ungkap kronologi kasus dugaan pencabulan oleh dua remaja terhadap gadis 15 tahun di Kota Sukabumi.
Ilustrasi - Kasus dugaan pencabulan dilakukan dua remaja terhadap gadis di bawah umur di Kota Sukabumi. (Sumber : istimewa)
Sehat30 April 2024, 20:00 WIB

6 Jenis Makanan Setengah Matang yang Tidak Baik untuk Penderita Asam Urat

Yuk, Ketahui Apa Saja Jenis Makanan Setengah Matang yang Tidak Baik untuk Penderita Asam Urat!
Ilustrasi. Daging yang belum dimasak dengan baik, seperti steak setengah matang dapat meningkatkan risiko serangan asam urat karena dapat mengandung lebih banyak purin. (Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
Life30 April 2024, 19:23 WIB

6 Bukti Jelas Pasangan Kamu Hanya Pura-pura Cinta Selama Ini, Ketahui Tandanya

Terkadang tidak disadari bahwa selama ini pasangan anda hanya pura-pura cinta dan berniat hanya mengambil manfaat materi dari hubungan.
Ilustrasi. Pasangan yang pura-pura cinta. | Sumber Foto : Pexel/RDNE Stock project
Life30 April 2024, 19:19 WIB

Berikan Konsekuensi, Berikut 5 Strategi Disiplin Agar Anak Tidak Mencuri

Biasanya, mencuri dapat diatasi melalui bimbingan, intervensi, dan konsekuensi orang tua. Namun, jika seorang anak terus melakukan perilaku tersebut, mereka mungkin memerlukan bantuan profesional.
Ilustrasi agar anak tidak mencuri | Foto : pexels.com/@kamaji ogino
Keuangan30 April 2024, 19:16 WIB

Belajar dari Orang Jepang, Ini 6 Cara Mengelola Uang Bulanan dengan Benar, Yuk Terapkan!

Orang Jepang memiliki konsep dalam menabung keuangan. Ini solusi bagi orang yang ingin cepat kaya dengan menerapkan langkah finansial ini.
Ilustrasi. Belajar menabung uang dari orang Jepang. | Sumber Foto: Pexels/Ahsanjaya