7 Drakor Tayang Maret 2023, Streaming di Netflix hingga VIU

Selasa 07 Maret 2023, 11:30 WIB
The Glory Season 2 | Drakor yang akan Tayang Maret 2023 (Sumber : Instagram Song Hye Kyo)

The Glory Season 2 | Drakor yang akan Tayang Maret 2023 (Sumber : Instagram Song Hye Kyo)

SUKABUMIUPDATE.com - Serial drama korea memang tak pernah sepi penggemar. Buktinya, ada saja judul drakor yang masuk jajaran trending baik di google maupun twitter.

Drakor Maret 2023 termasuk salah satu informasi yang ditunggu oleh para pecinta oppa dan eonnie Korea Selatan. Berikut deretan Drakor di Bulan Maret 2023 dengan ragam Genre menarik tayang di Netflix, VIU hingga Disney+ Hotstar, dikutip via Tempo.co!

1. Delivery Man (1 Maret 2023)

Urutan drakor pertama yang akan tayang Maret 2023 adalah Delivery Man. Drakor ini bercerita tentang Seo Young Min (Yoon Chan Young) yang berprofesi sebagai supir taksi untuk menghidupi dirinya sendiri.

Entah bagaimana caranya, Seo Young Min mengambil penumpang hantu untuk membantu mereka mengabulkan keinginannya.

Baca Juga: Pasangan Bule Blasteran Indo-Belanda Huni Perumahan Mewah Eropa Sukabumi

Suatu hari, sosok hantu Kang Ji Hyun (Bang Min Ah) naik taksi Seo Young Min. Tetapi, dia tidak ingat identitasnya saat masih hidup. Drakor ini bisa disaksikan secara legal di platform streaming VIU.

2. Divorce Attorney Shin (4 Maret 2023)

Divorce Attorney Shin adalah drakor hasil adaptasi dari webtoon populer dengan judul yang sama. Drakor ini menceritakan kehidupan sehari-hari seorang profesor musik bernama Shin Sung Han (Cho Seung Woo) yang beralih profesi menjadi pengacara spesialis perceraian. 

Berprofesi sebagai pengacara mengharus Shin Sung Han berurusan dengan banyak klien. Padahal, dia merupakan orang dengan kepribadian sangat sensitif. Divorce Attorney Shin akan tayang di aplikasi streaming video Netflix.

3. Oasis (6 Maret 2023)

Drama Korea Oasis bercerita tentang cinta segitiga antara Oh Jung Shin (Seol In Ah), Lee Du Hak (Jang Dong Yoon), dan Choi Cheol Woong (Choo Yeong Woo). 

Drama ini menggunakan latar belakang cerita saat terjadi pergolakan di Korea Selatan, yaitu sekitar tahun 1980-1990.

Drama ini menghadirkan kisah kehidupan yang sengit, keinginan balas dendam, dan konflik anak muda yang ingin mengejar kekayaan dan kekuasaan. Oasis bisa disaksikan secara legal di VIU.

Baca Juga: 39 Contoh Paribasa Sunda dan Artinya, "Dibere Sabuku Menta Sajeungkal"

4. The Glory Season 2

The Glory Season 2 merupakan drakor yang paling ditunggu-tunggu penayangannya setelah sukses dengan musim pertamanya pada Januari 2023 lalu. 

Drama ini melanjutkan cerita balas dendam dari Moon Dong Eun (Song Hye Kyo) yang menjadi korban perundungan saat duduk di bangku SMA. 

Pada kisah kali ini, Moon Dong Eun akan dibantu oleh dokter bedah plastik Jo Yeo Jeong (Lee Do Hyung) untuk menghancurkan hidup orang yang telah menyakitinya. The Glory Season 2 akan tayang secara legal di Netflix.

5. Pandora: Beneath the Paradise (11 Maret 2023)

Masih dengan drakor yang bertema balas dendam, kali ini ada Beneath the Paradise yang dibintangi oleh mantan pemain The Penthouse, Lee Ji Ah. Drama ini bercerita tentang Hong Tae Ra (Lee Ji Ah) yang merupakan Ibu Negara Korea dan memiliki kehidupan yang sempurna. 

Namun, suatu hari dia mendapatkan kembali ingatan masa lalunya dan bersiap untuk balas dendam. Pandora: Beneath the Paradise dapat disaksikan secara legal di  Disney+ Hotstar.

6. The Secret Romantic Guesthouse (20 Maret 2023)

Drakor The Secret Romantic Guesthouse bercerita tentang seorang putri dari keluarga kaya yang harus meninggalkan kehidupan mewahnya dan mencari nafkah. Dia adalah Yoo Dan Oh (Shin Ye Eun) yang menjalankan penginapan Ihwawon Inn. 

Tamu penginapan tersebut adalah Kang San (Ryeo Un), Kim Shi Yeol (Kang Hoon), dan Jung Yu Ha (Jung Gun Joo), para sarjana yang akan mengikuti tes sebagai pejabat kerajaan. Drama berlatar kerajaan dan sejarah ini bisa ditonton di VIU.

Baca Juga: Terbit! Aturan Kepmen ESDM Tentang Cara Beli Gas Pakai KTP, Cek Infonya

7. Joseon Lawyer (31 Maret 2023)

Drakor yang akan tayang Maret 2023 yang selanjutnya adalah Joseon Lawyer. Drama ini bertema kerajaan dan bercerita tentang pengacara Kang Han Soo (Woo Do Hwan) yang ingin balas dendam kepada pembunuh orangtuanya. 

Saat menjalankan misinya, Kang Han So bertemu dengan Putri Lee Yeon Joo (Bona) dan Yoo Ji Sun (Cha Hak Yeon). Joseon Lawyer akan tayang secara resmi di platform streaming VIU.

Selain 7 drama korea tersebut, ada juga beberapa Drakor Maret 2023, seperti Woman In A Veil, The Real Has Come, dan Duty After School. Namun, beberapa diantaranya belum diumumkan tanggal resmi penayangannya.

SUMBER: TEMPO.CO | VIVIA AGARTHA F | RADEN PUTRI

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih24 September 2023, 00:34 WIB

Gerindra Nilai Peluang Duet Prabowo-Ganjar di Pilpres 2024 Sulit Terwujud

Soal duet Prabowo-Ganjar di Pilpres 2024, Waketum Gerindra Habiburokhman menyebut mana mungkin dari satu koalisi ada dua capres.
Bakal calon presiden Ganjar Pranowo mengunggah kebersamaannya dengan Prabowo Subianto di akun instagram miliknya @ganjar_pranowo. (Sumber : IG Ganjar Pranowo)
Nasional24 September 2023, 00:18 WIB

Alasan Kaesang Pangarep Putra Bungsu Jokowi Gabung PSI

Putra Bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep, resmi bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Berikut alasan dan tekadnya masuk parpol.
Kaesang Pangarep resmi bergabung dengan PSI. (Sumber : IG PSI)
Sukabumi23 September 2023, 23:04 WIB

Diduga Todong Pistol ke Korban, Begal Ditangkap dan Dihajar Massa di Tegalbuleud Sukabumi

Pembegalan dilakukan terduga pelaku dan satu temannya yang berhasil kabur.
Terduga begal yang ditangkap dan dihajar massa di Kampung Gerendel, Desa Sumberjaya, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, Sabtu malam (23/9/2023). | Foto: Istimewa
Nasional23 September 2023, 22:07 WIB

3 Orang Dilaporkan Tewas, Kecelakaan Beruntun di Simpang Exit Tol Bawen Semarang

Kecelakaan maut beruntun ini melibatkan sekitar 14 kendaraan.
Kecelakaan maut beruntun di kawasan Bangjo, sekitar Gerbang Keluar Tol Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (23/9/2023) malam. | Foto: Istimewa
Film23 September 2023, 22:00 WIB

Sinopsis Drama Korea The Worst of Evil, Ji Chang Wook Bermain Action Lagi

Sinopsis Drama Korea The Worst of Evil yang menjadi kembalinya Ji Chang Wook memainkan genre action
Sinopsis Drama Korea The Worst of Evil yang menjadi kembalinya Ji Chang Wook memainkan genre action | Sumber: Instagram /@disneypluskr
Bola23 September 2023, 21:32 WIB

Ciro Alves Cetak Gol Kemenangan, Persib Kalahkan Bhayangkara FC 2-1

David Da Silva yang menjadi ujung tombak serangan Maung Bandung berhasil mencetak gol pada menit ke-27.
(Foto Ilustrasi) Pertarungan sengit terjadi dalam laga Bhayangkara Presisi Indonesia FC vs Persib Bandung pada pekan ke-13 Liga 1. | Foto: Istimewa
Sukabumi23 September 2023, 21:09 WIB

BPD Sebut Miskomunikasi, Pembabatan Tanaman Petani Bantaragung Sukabumi di Eks HGU

Petani mengizinkan karena menduga pembabatan hanya untuk membuka akses jalan.
Tanaman petani yang rusak di lahan eks HGU PT Djaya Perkebunan Sinduagung, Desa Bantaragung, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Life23 September 2023, 21:00 WIB

5 Arti dan Makna Jodoh Itu Teman Ngobrol Seumur Hidup, Dia Termasuk?

Inilah Sederet Arti sekaligus Makna Jodoh Itu Teman Ngobrol Seumur Hidup, Apa Dia Termasuk?
Ilustrasi. Menua Bersama | Makna Jodoh Teman Ngobrol Seumur Hidup (Sumber : Freepik/@Lifestylememory)
Food & Travel23 September 2023, 20:00 WIB

Petani Cikidang Bagi-bagi Durian Gratis, Strategi Promosi Pertanian Sukabumi

Panitia menyiapkan durian yang dibagikan dan dimakan masyarakat secara gratis.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami di Festival Durian Lokal Unggulan Kecamatan Cikidang tahun 2023 di Caldera Rever Resort, Desa Cijambe, Cikidang, Sabtu (23/9/2023). | Foto: Dokpim Kabupaten Sukabumi
Film23 September 2023, 20:00 WIB

7 Rekomendasi Film dan Drakor Tema Politik, Sambut Pesta Demokrasi Indonesia 2024

Inilah Sederet Rekomendasi Film dan Drakor dengan Tema Politik, Sambut Pesta Demokrasi Indonesia atau ajang Pemilu 2024.
Taxi Driver | Rekomendasi Film dan Drakor Tema Politik, Sambut Pesta Demokrasi Indonesia 2024 | Foto: Instagram/@taxidriver_sbs